Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

APPI Minta Pengusutan Kasus Pengaturan Skor Tak Berhenti pada Pemberian Sanksi

image-gnews
General Manager APPI M. Hardika Aji. Twitter
General Manager APPI M. Hardika Aji. Twitter
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) berharap Komisi Disiplin PSSI bisa terus membongkar kasus pengaturan skor dengan modus upaya penyuapan bagi lima pemain Perserang Serang.

General Manager APPI, M. Hardika Aji, mengingatkan jangan sampai penanganan kasus tersebut hanya sampai pada pemberian sanksi kepada lima pemain.

"Kasus ini tidak boleh berhenti di pemain saja. Lagi-lagi yang kena sanksi hanya pemain dan sudah dapat diyakini pasti ada di luar pemain tersebut yang terlibat," ujar Aji saat dihubungi, Rabu, 3 November 2021.

APPI, kata Aji, sudah berkomunikasi dengan beberapa dari lima mantan pemain Perserang yang telah dijatuhi sanksi oleh Komdis PSSI.

Aji menambahkan APPI akan segera memberi arahan kepada para pesepak bola mengenai pembuatan laporan pengaturan skor ini ke dalam sistem Red Button yang dibuat oleh FIFPRO, FIFA dan Interpol guna mengusut secara tuntas dan membuka seluruh informasi untuk mengungkap praktik pengaturan skor pada pertandingan sepak bola di Indonesia.

"Masih pendalaman dan koordinasi lebih intens dengan mereka. Yang pasti kami nggak pengin cuma berhenti di Komdis aja. Kami juga ada arahan dari FIFPRO (Federasi Pemain Sepakbola Profesional Internasional) untuk melaporkan melalui Red Button karena nanti akan terafiliasi dengan Interpol langsung," ujarnya.

Komdis PSSI telah menjatuhkan sanksi kepala lima mantan pemain Perserang Serang yang terlibat dalam pengaturan skor pertandingan di Liga 2.

Kasus ini terungkap setelah klub Liga 2 Perserang melaporkan lima mantan pemainnya ke PSSI dengan dugaan terlibat pengaturan skor. Lima pemain itu adalah Eka Dwi Susanto, Fandi Edi, Ivan Julyandhi, Aray Suhendri, dan Ade Ivan Hafilah.

Manajer Perserang, Babay Karnawi mengambil langkah itu setelah menemukan adanya indikasi praktik tersebut terjadi timnya, yang dilakukan pihak luar dan sejumlah pemain Perserang.

Setelah melakukan sidang dengan pemeriksaan sejumlah saksi, Komdis menjatuhkan hukuman kepada kelima pemain itu. Di antara mereka, Eka Dwi Susanto yang mendapatkan hukuman paling berat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Gelandang berusia 26 tahun itu dihukum larangan beraktivitas di dunia sepak bola nasional, termasuk masuk stadion, selama 60 bulan (5 tahun) dan denda Rp 30 juta. Eka dianggap sebagai aktor yang mengajak empat rekannya untuk terlibat dalam pengaturan skor.

"Setelah kami periksa ternyata memang ada pemain kita yang tidak beritikad baik dan bersekongkol, serta berhubungan dengan pihak luar," kata Ketua Komdis PSSI Erwin Tobing.

Yang disebut pengaturan skor dari pihak lain adalah bagaimana pemain Perserang kalah di babak pertama. Itu tawarannya, dengan iming-iming Rp 150 juta. Yang dihubungi salah satu pemain Perserang adalah Eka Dwi Susanto," kata dia menambahkan.

Setelah menjatuhkan hukuman kepada kelima mantan pemain Perserang Serang, Komdis PSSI akan berkoordinasi dengan kepolisian untuk membawa kasus pengaturan skor tersebut ke ranah hukum.

"Kami mempunyai keterbatasan memeriksa. Kami akan koordinasi dengan kepolisian untuk menindaklanjuti," ucap Ketua Komdis PSSI itu.

IRSYAN HASYIM

Baca Juga: Kasus Pengaturan Skor di Liga 2, Lima Eks Pemain Perserang Dihukum Komdis PSSI

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Preview Erick Thohir soal Laga Semifinal Piala Dunia U-17 2023: Akan Seru dan Dramatis

5 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam sesi jumpa pers Piala Dunia U-17 di Mandiri Club, Jakarta Selatan, Rabu 8 November 2023. TEMPO/Randy
Preview Erick Thohir soal Laga Semifinal Piala Dunia U-17 2023: Akan Seru dan Dramatis

Piala Dunia U-17 2023 memasuki fase akhir. Apa kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir?


Inilah 5 Poin Pernyataan Exco PSSI Arya Sinulingga Soal Genangan di JIS Saat Piala Dunia U-17

1 hari lalu

Petugas saat mendorong air yang menggenangi salah satu sudut di lapangan Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Jumat, 24 November 2023. Hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut membuat beberapa titik area lapangan untuk pertandingan babak perempat final Piala Dunia U-17 tergenang air. Pertandingan yang seharusnya dilaksanakan pada pukul 19.00 WIB ditunda hingga pukul 19.30 WIB. Petugas berusaha untuk menghilangkan genangan agar tidak mengganggu jalannya permainan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Inilah 5 Poin Pernyataan Exco PSSI Arya Sinulingga Soal Genangan di JIS Saat Piala Dunia U-17

Exco PSSI Arya Sinulingga memberikan tanggapan soal genangan di JIS yang terjadi jelang pertandingan babak delapan besar Piala Dunia U-17.


Diserang Warganet Akibat Lapangan JIS Becek, Perusahaan Ini Bantah Terlibat Penggantian Rumput

1 hari lalu

Suasana lapangan Jakarta International Stadium menjelang laga Brasil U-17 vs Argentina U-17 dalam lanjutan perempat final Piala Dunia U-17 2023, Jumat, 24 November 2023. TEMPO/Randy
Diserang Warganet Akibat Lapangan JIS Becek, Perusahaan Ini Bantah Terlibat Penggantian Rumput

PT Karya Rama Prima diserang warganet X akibat lapangan JIS becek pada pekan lalu. Perusahaan itu membantah terlibat penggantian rumput JIS.


Terjadi Bentrok Suporter saat Pertandingan Liga 1 Dewa United vs Persib Bandung, Ini yang Dilakukan PSSI

1 hari lalu

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga saat ditemui di GBK Arena, Senayan, Jakarta Pusat, Senin, 6 November 2023. TEMPO/Randy
Terjadi Bentrok Suporter saat Pertandingan Liga 1 Dewa United vs Persib Bandung, Ini yang Dilakukan PSSI

Exco PSSI Arya Sinulingga menjelaskan langkah-langkah yang sudah dilakukan setelah bentrok suporter ketika laga Liga 1 Dewa United vs Persib Bandung.


Viral Video Rumput JIS Tidak Tergenang Sebelum Diganti, Exco PSSI: Lihat Intensitas Hujannya

1 hari lalu

Petugas saat mendorong air yang menggenangi salah satu sudut di lapangan Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Jumat, 24 November 2023. Hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut membuat beberapa titik area lapangan untuk pertandingan babak perempat final Piala Dunia U-17 tergenang air. Pertandingan yang seharusnya dilaksanakan pada pukul 19.00 WIB ditunda hingga pukul 19.30 WIB. Petugas berusaha untuk menghilangkan genangan agar tidak mengganggu jalannya permainan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Viral Video Rumput JIS Tidak Tergenang Sebelum Diganti, Exco PSSI: Lihat Intensitas Hujannya

Menurut Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga, tergenangnya lapangan utama JIS pada laga Brasil vs Argentina di Piala Dunia U-17-2023 terbilang wajar.


JIS Tergenang saat Piala Dunia U-17 2023 Tuai Kritik, Begini Tanggapan Exco PSSI Arya Sinulinga

2 hari lalu

Petugas saat mendorong air yang menggenangi salah satu sudut di lapangan Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Jumat, 24 November 2023. Hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut membuat beberapa titik area lapangan untuk pertandingan babak perempat final Piala Dunia U-17 tergenang air. Pertandingan yang seharusnya dilaksanakan pada pukul 19.00 WIB ditunda hingga pukul 19.30 WIB. Petugas berusaha untuk menghilangkan genangan agar tidak mengganggu jalannya permainan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
JIS Tergenang saat Piala Dunia U-17 2023 Tuai Kritik, Begini Tanggapan Exco PSSI Arya Sinulinga

Lapangan JIS tergenang akibat guyuran hujan menjelang duel Brasil vs Argentina di perempat final Piala Dunia U-17 2023 pada Jumat, 24 November 2023.


Ribut JIS Tergenang, Exco PSSI Arya Sinulingga: Sentimen Politik

2 hari lalu

Petugas saat mendorong air yang menggenangi salah satu sudut di lapangan Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Jumat, 24 November 2023. Hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut membuat beberapa titik area lapangan untuk pertandingan babak perempat final Piala Dunia U-17 tergenang air. Pertandingan yang seharusnya dilaksanakan pada pukul 19.00 WIB ditunda hingga pukul 19.30 WIB. Petugas berusaha untuk menghilangkan genangan agar tidak mengganggu jalannya permainan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Ribut JIS Tergenang, Exco PSSI Arya Sinulingga: Sentimen Politik

Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga menilai keributan soal JIS yang tergenang lebih banyak karena politik bukan sepakbola


Lapangan Utama JIS Becek, Bos Jakpro: Debit Air Sangat Tinggi

3 hari lalu

Suasana lapangan Jakarta International Stadium menjelang laga Brasil U-17 vs Argentina U-17 dalam lanjutan perempat final Piala Dunia U-17 2023, Jumat, 24 November 2023. TEMPO/Randy
Lapangan Utama JIS Becek, Bos Jakpro: Debit Air Sangat Tinggi

Direktur Utama PT Jakpro menyampaikan alasan lapangan utama JIS tergenang air kemarin.


PSSI Tak Lakukan Persiapan Khusus untuk Laga Final Piala Dunia U-17 2023

5 hari lalu

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha menjelaskan seputar langkah PSSI untuk meningkatkan jumlah penonton pertandingan Piala Dunia U-17 2023, saat konferensi pers di Hotel Solia Zigna Solo, Jawa Tengah, Selasa, 14 November 2023.TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
PSSI Tak Lakukan Persiapan Khusus untuk Laga Final Piala Dunia U-17 2023

Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha Destria mengatakan tidak ada persiapan khusus terkait laga final Piala Dunia U-17 2023.


Stadion Si Jalak Harupat Mampu Hadapi Cuaca Buruk selama Piala Dunia U-17 2023, Ini Kata Wakil Ketua PSSI

6 hari lalu

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha menjelaskan seputar langkah PSSI untuk meningkatkan jumlah penonton pertandingan Piala Dunia U-17 2023, saat konferensi pers di Hotel Solia Zigna Solo, Jawa Tengah, Selasa, 14 November 2023.TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Stadion Si Jalak Harupat Mampu Hadapi Cuaca Buruk selama Piala Dunia U-17 2023, Ini Kata Wakil Ketua PSSI

Bagaimana Stadion Si Jalak Harupat mampu hadapi cuaca buruk selama Piala Dunia U-17 2023? Ini penjelasan Wakil Ketua PSSI Ratu Tisha.