Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Inilah Profil 8 Klub Liga 3 yang Promosi ke Liga 2 Musim Depan

Reporter

Editor

Nurhadi

Logo Liga 3 (twitter/@pssi)
Logo Liga 3 (twitter/@pssi)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak delapan klub yang berlaga di Liga 3 dipastikan mengantongi tiket promosi ke Liga 2 musim mendatang. Delapan klub tersebut merupakan pemuncak klasemen dan runner-up masing-masing grup di babak 16 besar Liga 3 yang berakhir pada Minggu, 13 Maret 2022 lalu. Berikut profil singkat dari delapan klub tersebut: 

1. Karo United 

Setelah mengalahkan Persikab Kabupaten Bandung 2-1 di laga terakhir Grup B, Karo United memastikan diri promosi ke Liga 2. Dilansir dari Instagram resmi klub, klub yang bermarkas di Kota Medan ini berdiri pada 28 Juli 2019. Pada kompetisi Liga 3, tim ini dilatih oleh legenda sepak bola Sumatera Utara, Ansyari Lubis. 

2. Mataram Utama 

Baru berusia sembilan bulan, klub sepak bola asal Yogyakarta ini berhasil menembus promosi Liga 2 untuk musim mendatang. Dibentuk 21 Juni 2021 oleh PT. Mataram Utama Perkasa, manajer Janu Riyanto merasa bersyukur atas pencapaian tim yang dikelolanya ini. Ia memastikan promosi ke Liga 2 setelah melibas Persidago dengan skor 4-1.  

3. PSDS Deli Serdang 

Persatuan Sepak Bola Deli Serdang memiliki sejarah panjang sebagai klub asal Sumatera Utara. Bermarkas di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubuk Pakam, Deli Serdang, klub ini didirikan pada 1958. Saat ini, klub ini memiliki julukan khas yaitu Trakor Kuning dan Harimau Keraton. 

4. Putra Delta Sidoarjo  

Putra Delta Sidoarjo Football Club atau disingkat PDS (sebelumnya bernama Putra Jombang FC) adalah klub di sepak bola Indonesia yang berasal dari Sidoarjo, Jawa Timur. Di laga terakhirnya, Putra Delta Sidoarjo berhasil mengalahkan Farmel FC 2-1 dan sekaligus memastikan diri promosi ke Liga 2 musim depan. 

5. PS Deltras Sidoarjo 

Deltras Sidoarjo bukanlah nama asing dalam kancah sepak bola Indonesia. Pasalnya, klub asal Jawa Timur ini memiliki rekam jejak sejarah yang panjang. Kemunculannya tak terlepas dari jasa klub internal Surabaya bernama Putra Gelora. Di era 2000-an, klub berjuluk The Lobster ini pernah berkiprah di divisi teratas Liga Indonesia. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

6. Gresik United 

Meski menjadi runner-up di Grup D setelah mengalahkan PSDC, hasil tersebut telah memastikan Gresik United berhak promosi ke Liga 2 musim depan. Didirikan pada 20 Mei 1988 dengan nama Petrokimia Putra Gresik, klub asal Gresik, Jawa Timur, ini dahulu menjadi langganan di divisi utama Liga Indonesia. Bahkan pada musim 2002, klub ini berhasil menjadi juara. 

7. Persikab Kabupaten Bandung 

Klub yang berbasis di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, ini sesungguhnya berambisi untuk menjuarai kompetisi Liga 3. Namun, langkah itu gagal melaju ke semifinal setelah dikalahkan Karo United di laga terakhir Liga 3 dan harus puas di posisi kedua di grup B. Melansir Twitter resmi klub @persikap, Nandang Sunandar selaku manajer klub meminta maaf atas kegagalannya tersebut. 

8. Persipa Pati 

Klub berjuluk Laskar Saridin asal Pati, Jawa Tengah, ini dinyatakan lolos atau promosi ke Liga 2 setelah menempati peringkat kedua Grup C pada babak 16 besar Liga 3. Julukan “Saridin” itu tampaknya berasal dari nama salah satu tokoh penting di Pati ketika didirikan pada awal kemerdekaan pada 1951. 

HARIS SETYAWAN

Baca juga: Daftar 8 Tim Liga 3 yang Promosi ke Liga 2 Musim Depan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


LIB Masih akan Jadi Operator Liga 2 2023-2024, Ini Kata Ferry Paulus

6 hari lalu

Logo Liga 2. (Tempo/Ligaindonesiabaru)
LIB Masih akan Jadi Operator Liga 2 2023-2024, Ini Kata Ferry Paulus

PSSI telah memerintahkan LIB untuk kembali menjadi operator Liga 2 2023-2024.


Timnas U-22 Indonesia Lolos ke Final SEA Games 2023, Indra Sjafri Sebut Ada Peran Klub

19 hari lalu

Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, memberikan keterangan menjelang laga semifinal SEA Games 2023 melawan Vietnam, didampingi kapten Rizky Ridho. Foto : Tim Media PSSI.
Timnas U-22 Indonesia Lolos ke Final SEA Games 2023, Indra Sjafri Sebut Ada Peran Klub

Pelatih timnas U-22 Indonesia Indra Sjafri mengucapkan terima kasih kepada klub usai tim asuhannya lolos ke final SEA Games 2023.


Liga 1: PSS Sleman Copot Pelatih Kepala Seto Nurdiantoro

40 hari lalu

Seto Nurdiantoro. Instagram
Liga 1: PSS Sleman Copot Pelatih Kepala Seto Nurdiantoro

Raihan PSS Sleman di Liga 1 musim ini berbanding terbalik dengan periode pertama kepelatihan Seto Nurdiantoro pada 2016-2020.


5 Poin Penting yang Disampaikan Erick Thohir Soal Persiapan Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 Musim Depan

44 hari lalu

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. (pssi.org)
5 Poin Penting yang Disampaikan Erick Thohir Soal Persiapan Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 Musim Depan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan infromasi terbaru soal persiapan musim kompetisi baru Liga 1, Liga 2, dan Liga 3.


Soal Turnamen Pramusim Liga 2 dan Liga 3, Ketua Umum PSSI Sebut Masih Hitung Anggaran

44 hari lalu

Logo Liga 2. (Tempo/Ligaindonesiabaru)
Soal Turnamen Pramusim Liga 2 dan Liga 3, Ketua Umum PSSI Sebut Masih Hitung Anggaran

Total bakal ada 28 tim dari Liga 2 dan 24 tim dari Liga 3 yang masing-masing akan ikut turnamen pramusim garapan PSSI itu.


14 Oleh-Oleh Khas Pati Mulai dari Camilan hingga Batik Bakaran

45 hari lalu

Kue Moho. Foto:  jatengprov.go.id.
14 Oleh-Oleh Khas Pati Mulai dari Camilan hingga Batik Bakaran

Tidak lengkap rasanya bila tidak membeli beberapa oleh-oleh ketika mudik atau liburan salah satunya dari Kota Pati, berikut rekomendasi oleh-olehnya.


Semen Padang FC Gelar Perang Bintang Usai Idul Fitri, Kumpulkan Pemain Bola Sumatera Barat

45 hari lalu

CEO Semen Padang Win Bernadino bersama ketua panpel, kedua pelatih dan pemain yang akan berlaga di pertandingan bertajuk
Semen Padang FC Gelar Perang Bintang Usai Idul Fitri, Kumpulkan Pemain Bola Sumatera Barat

Manajemen klub Liga 2, Semen Padang FC, akan menggelar pertandingan bertajuk "Perang Bintang" saat libur Idul Fitri 1444.


Erick Thohir Jelaskan Pentingnya PSSI Bermitra dengan BPJS Ketenagakerjaan Beri Perlindungan kepada Wasit

51 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan keterangan di acara peresmian kerja sama PSSI dengan BPJS Ketenagakerjaan di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis, 13 April 2023. | Tim Media PSSI
Erick Thohir Jelaskan Pentingnya PSSI Bermitra dengan BPJS Ketenagakerjaan Beri Perlindungan kepada Wasit

Pemberian perlindungan kepada wasit melalui BPJS Ketenagakerjaan menjadi terobosan PSSI di bawah Ketua Umum Erick Thohir.


Antisipasi Kepadatan di Jalur Pantura Pati-Rembang, Jembatan Juwana Mulai Dibuka

3 April 2023

Landmark ikan bandeng sebagai identitas daerah penghasil ikan bandeng di Pati, Jawa Tengah, 1 Oktober 2020. Juwana adalah salah satu kecamatan yang ada di Kabupaten Pati, Jawa Tengah dan terletak di jalur pantai utara Jawa (Pantura). Juwana terkenal dengan industri kerajinan kuningan dan juga Usaha Pengolahan Ikan (UPI) khususnya pengolahan ikan Bandeng Presto. ANTARA FOTO/YUSUF NUGROHO
Antisipasi Kepadatan di Jalur Pantura Pati-Rembang, Jembatan Juwana Mulai Dibuka

Jembatan JUwana dibuka untuk mengatasi kepadatan arus lalu lintas di Jalur Pantura Pati - Rembang, khusus menjelang mudik Lebaran 2023.


Saktiawan Sinaga: Pemain Dirugikan Jika Liga 2 Baru Dimulai November 2023

27 Maret 2023

Logo Liga 2
Saktiawan Sinaga: Pemain Dirugikan Jika Liga 2 Baru Dimulai November 2023

Saktiawan Sinaga, menilai pemain akan dirugikan jika Liga 2 musim 2023-2024 dimulai pada November 2023.