Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Liga Europa: Kalahkan Galatasaray 2-1, Barcelona ke Perempat Final

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Barcelona. REUTERS/Murad Sezer
Barcelona. REUTERS/Murad Sezer
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBarcelona melaju ke babak perempat final Liga Europa setelah menaklukkan Galatasaray dengan skor 2-1 dalam laga leg kedua babak 16 besar di NEF Stadyumu pada Jumat dinihari WIB.

Tim tuan rumah sempat unggul lebih dahulu lewat gol Marcao. Barcelona lalu bangkit dan berbalik unggul melalui gol Pedri serta Pierre-Emerick Aubameyang.

Barca lolos ke babak perempat final Liga Europa dengan agregat 2-1 setelah laga leg pertama berakhir tanpa gol di Camp Nou.

Klub Katalunya itu menciptakan peluang pertama pada menit kesembilan. Mendapatkan umpan dari Sergio Busquet ke kotak penalti, Frenkie de Jong hanya tinggal berhadapan dengan Inaki Pena di depan gawang.

Namun, sepakan gelandang timnas Belanda itu masih meluncur di samping gawang.

Galatasaray balas mengancam tiga menit berselang. Bola tembakan Ryan Babel di kotak penalti dapat ditangkap Marc-Andre ter Stegen.

Tim tuan rumah memecahkan kebuntuan pada menit ke-28. Marcao mencatatkan namanya di papan skor setelah menanduk bola hasil sepak pojok Alexandre Cicaldau. Skor menjadi 1-0.

Barca hanya butuh sembilan menit untuk menyamakan kedudukan. Menerima sodoran dari Ferran Torres, Pedri melewati dua pemain Galatasaray di kotak penalti sebelum melepaskan yang tidak bisa dihentikan Pena. Kedudukan menjadi 1-1.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tidak ada gol tambahan tercipta hingga memasuki jeda. Babak pertama ditutup dengan kedudukan skor 1-1.

Barcelona melakukan pergantian pemain di awal babak kedua. Xavi memasukkan darah segar dalam diri Ousmane Dembele untuk menggempur lini pertahanan Galatasaray dan menarik keluar Adama Traore.

Empat menit setelah jeda, Barcelona berhasil mencetak gol keduanya lewat tendangan Aubameyang setelah memanfaatkan assist De Jong dalam situasi kemelut di depan gawang Galatasaray. Tim tamu berbalik unggul 2-1.

Barcelona terus menggempur lini belakang Galatasaray selepas gol kedua. Namun, rapatnya barisan pertahanan tim tuan rumah belum bisa lagi ditembus skuat Xavi Hernandez. Tidak ada gol lagi yang tercipta di sisa menit laga dan Barcelona memenangkan pertandingan dengan agregat 2-1.

Susunan Pemain:

Galatasaray (4-2-3-1): Inaki Pena; Sacha Boey, Victor Nelsson, Marcao, Patrick van Aanholt (Omer Bayram 85'); Berkan Kutlu, Taylan Antalyali; Ryan Babel (Halil Dervisoglu 74'), Alexandru Cicaldau (Olimpiu Vasile Morutan 74'), Muhammed Kerem Akturkoglu; Bafetimbi Gomis (Mostafa Mohamed 63').

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Sergino Dest (Ronald Araujo 56'), Eric Garcia, Gerard Pique (Clement Lenglet 81'), Jordi Alba; Frenkie de Jong (Gavi 68'), Sergio Busquets, Pedri; Adama Traore (Ousmane Dembele 46'), Pierre-Emerick Aubameyang (Memphis Depay 82'), Ferran Torres.

Baca Juga: Skenario Man City, Barcelona, dan Real Madrid untuk Berebut Erling Haaland

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Atalanta vs Liverpool di Leg 2 Perempat Final Liga Europa Malam Ini

3 jam lalu

Ekspresi pemain Liverpool Dominik Szoboszlai setelah pemain Atalanta Gianluca Scamacca mencetak gol dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Eropa di Anfield, Liverpool, 12 April 2024.  REUTERS/Molly Darlington
Prediksi Atalanta vs Liverpool di Leg 2 Perempat Final Liga Europa Malam Ini

Duel Atalanta vs Liverpool di Liga Europa ini akan digelar pada Jumat, 02.00 WIB, 19 April 2024, dengan disiarkan SCTV dan Vidio.


Hadapi Liverpool di Leg 2 Perempat Final Liga Europa, Gasperini Tak Mau Pemain Atalanta Berpuas Diri karena Unggul 3-0

13 jam lalu

Pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini. REUTERS/Daniele Mascolo
Hadapi Liverpool di Leg 2 Perempat Final Liga Europa, Gasperini Tak Mau Pemain Atalanta Berpuas Diri karena Unggul 3-0

Gasperini ingin pemain Atalanta menampilkan permainan terbaiknya saat menghadpai Liverpool di leg kedua perempat final Liga Europa.


Kandas di Perempat Final Liga Champions, Mengapa Atletico Madrid Bisa Lolos ke FIFA Club World Cup 2025?

19 jam lalu

Pemain Borussia Dortmund Julian Brandt mencetak gol ke gawang Atletico Madrid dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Signal Iduna Park, Dortmund, 16 April 2024. REUTERS/Wolfgang Rattay
Kandas di Perempat Final Liga Champions, Mengapa Atletico Madrid Bisa Lolos ke FIFA Club World Cup 2025?

Klub Spanyol, Atletico Madrid, berhasil mengamankan tempat di Piala Dunia Antar Klub atau FIFA Club World Cup edisi 2025.


Kylian Mbappe Bicara Soal Impiannya Menjuarai Liga Champions Bersama PSG Usai Kemenangan Atas Barcelona

20 jam lalu

Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe melakukan selebrasi usai mengalahkan Barcelona pada leg kedua perempat final Liga Champions, 17 April 2024. REUTERS/Juan Medina
Kylian Mbappe Bicara Soal Impiannya Menjuarai Liga Champions Bersama PSG Usai Kemenangan Atas Barcelona

Kylian Mbappe mencetak dua gol saat PSG meraih kemenangan comeback atas Barcelona 4-1 di leg kedua untuk memastikan lolos ke semifinal Liga Champions.


Bawa PSG Lolos Semifinal Liga Champions Usai Kalahkan Barcelona, Ousmane Dembele Ungkap Kunci Kemenangan

1 hari lalu

Pemain Paris St Germain Ousmane Dembele membobol gawang Barcelona yang dikawal Marc-Andre ter Stegen dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Estadi Olimpic Lluis Companys, Barcelona, 17 April 2024. REUTERS/Albert Gea
Bawa PSG Lolos Semifinal Liga Champions Usai Kalahkan Barcelona, Ousmane Dembele Ungkap Kunci Kemenangan

Ousmane Dembele menyebut salah satu kunci kemenangan PSG atas Barcelona di Liga Champions ini adalah taktik pelatihnya yang sempurna.


Barcelona Kena 'Comeback' dan Disingkirkan PSG di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Xavi Hernandez?

1 hari lalu

Xavi Hernandez. REUTERS
Barcelona Kena 'Comeback' dan Disingkirkan PSG di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Xavi Hernandez?

Barcelona kena comeback dan disingkirkan PSG di perempat final Liga Champions. Simak komentar Xavi Hernandez.


PSG Lakukan Comeback Epik atas Barcelona di Liga Champions, Luis Enrique Bicara Perasaan Singkirkan Mantan Klub, Juga Puji Mbappe

1 hari lalu

Pelatih Paris St Germain Luis Enrique. REUTERS/Stephanie Lecocq
PSG Lakukan Comeback Epik atas Barcelona di Liga Champions, Luis Enrique Bicara Perasaan Singkirkan Mantan Klub, Juga Puji Mbappe

PSG berhasil melakukan comeback yang luar biasa di perempat final Liga Champions, dengan menyingkirkan Barcelona. Simak komentar Luis Enrique.


Rekap Hasil Liga Champions: Sama-sama Comeback, PSG Singkirkan Barcelona dan Lolos ke Semifinal, Dortmund Depak Atletico Madrid

1 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Rekap Hasil Liga Champions: Sama-sama Comeback, PSG Singkirkan Barcelona dan Lolos ke Semifinal, Dortmund Depak Atletico Madrid

Hasil Liga Champions: PSG lolos ke semifinal dengan menyingkirkan Barcelona, sedangkan Dortmund melaju dengan membalikkan keadaan atas Atletico.


Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Kiper Paris St Germain Gianluigi Donnarumma berduel dengan pemain Barcelona Raphinha  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Stephanie Lecocq
Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Barcelona vs PSG (Paris Saint-Germain) akan tersaji pada leg kedua babak perempat final Liga Champions. Bagaimana H2H dan berita terkini tim?


Barcelona vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique: Kami Akan Menyerang sejak Menit Pertama

2 hari lalu

Pemain dan pelatih PSG, Kylian Mbappe dan Luis Enrique. REUTERS/Vincent West
Barcelona vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique: Kami Akan Menyerang sejak Menit Pertama

Manajer Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique yakin bisa mengalahkan Barcelona dan lolos ke babak semifinal Liga Champions 2023-2024.