Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Timnas U-19 Indonesia vs Korea Selatan 1-5

Reporter

image-gnews
Timnas U-19 Indonesia. (twitter/@pssi)
Timnas U-19 Indonesia. (twitter/@pssi)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-19 Indonesia harus mengakui keunggulan Timnas U-19 Korea Selatan dalam laga persahabatan yang berjalan di Daegu, Korea Selatan pada Selasa sore, 29 Maret 2022. Timnas U-19 Indonesia kalah dengan skor 1-5 dari Korsel.

Disiarkan Indosiar, pada babak pertama Korea Selatan unggul tiga gol dari Timnas U-19. Tiga gol Korsel dikemas oleh Lee Seungwon (menit 9 dan 15) dan Kang Seonglin (menit 13).

Indonesia bisa membalas pada menit 42 lewat aksi Marcelino Ferdinan. Menerima umpan lambung dari sisi kanan lapangan, sundulan Marcelino mendarat di sudut kanan gawang Lee Seunghwan. Skor babak pertama 1-3 untuk Korea Selatan.

Memasuki babak kedua, tempo permainan berjalan tidak cepat. Korea Selatan yang melakukan pergantian pemain masih mendominasi jalannya pertandingan.

Sementara Timnas Indonesia kali ini cukup baik dalam bertahan. Penampilan kiper Cahya Supriadi layak mendapat apresiasi. Ia berhasil meredam umpan silang lewat udara dari pemain Korsel. Namun Timnas Indonesia kesulitan membangun serangan dan menciptakan peluang emas.

Korsel berhasil menambah dua gol lewat titik penalti pada menit 80 dan 89. Gol keempat dan kelima masing-masing dicetak oleh Choi Seongmin dan Lee Seungwon. Indonesia nyaris menambah gol pada menit 83. Tendangan Marcelino, usai menerima operan dari sisi kiri lapangan, dengan sigap ditepis oleh Kim Jeonghoon.

Skor 1-5 untuk Timnas U-19 Korea Selatan bertahan hingga laga berakhir. Laga tersebut merupakan uji coba keempat bagi Timnas U-19 Indonesia di Korea Selatan. Dari empat pertandingan persahabatan, Timnas Indonesia baru mengemas satu kemenangan.

Sebelumnya, Timnas U-19 tengah mengadakan pemusatan latihan di Korea Selatan. Selama menjalani pemusatan latihan, para pemain akan menjalani uji coba melawan tim-tim di Korsel. Timnas U-19 yang dilatih Shin Tae-yong ini dipersiapkan untuk tampil di Piala Dunia U-20.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hasil Uji Coba Timnas U-19 Indonesia

Timnas U-19 vs Timnas U-19 Korea Selatan: 1-5
Timnas U-19 vs Universitas Daegu University: 2-1
Timnas U-19 vs Timnas Korea Selatan U-20: 0-7
Timnas U-19 vs Universitas Yeungnam: 1-5

Susunan Pemain

Timnas U-19 Korea Selatan
Lee Seunghwan (Kim Jeonghoon). Ahn Jaemin (Cho Youngkwang), Hong Wookhyun, Lee Seungwon. Kang Seongjin, Hwang Doyun, Kang Minjae (Choi Seongmin), Shin Kyuwon (Park Junyoung). Jung Jonghun (Eom Seungmin), Park Hyunbin, Yu Seunghyeon.
Pelatih: Kim Eunjung

Timnas U-19 Indonesia
Erlangga (Cahya Supriadi). Kakang Rudianto, Ferari (Barnabas Sobor), Kadek Arel. Marcel Januar. Alex Kamuru, Frezy Al Hudafi (Marcelino Ferdinan), Subhan Fajri (Rafli Asrul), Raka Cahyana, Arsa Ahmad (Ferdiansyah), Ronaldo Kwateh.
Pelatih: Shin Tae-yong

Baca: Jadwal Timnas U-19 Indonesia vs Korea Selatan, Ini Target Shin Tae-yong

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

10 menit lalu

Selebrasi timnas dalam pertandingan Indonesia vs Yordania, Minggu, 21 April 2024. HUMAS PSSI
Prediksi Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Korea Selatan tetap lebih diunggulkan meraih kemenangan atas timnas U-23 Indonesia dalam laga perempat final Piala Asia U-23 2024.


Piala Asia U-23: Shin Tae-yong Akui Bakal Kesulitan Hadapi Korea Selatan, tapi Tetap Incar Kemenangan

39 menit lalu

Shin Tae-yong. Foto: Tim Media PSSI
Piala Asia U-23: Shin Tae-yong Akui Bakal Kesulitan Hadapi Korea Selatan, tapi Tetap Incar Kemenangan

Shin Tae-yong mengaku tidak cukup senang dengan situasi Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024.


Timnas U-23 Indonesia Kekuatan Penuh Lawan Korea Selatan, Erick Thohir Ingin Shin Tae-yong Beri Kemenangan

3 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Jumat, 19 April 2024. TEMPO/Randy
Timnas U-23 Indonesia Kekuatan Penuh Lawan Korea Selatan, Erick Thohir Ingin Shin Tae-yong Beri Kemenangan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bersyukur semua pemain yang diinginkan Shin Tae-yong bisa tampil pada laga Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan.


Piala Asia U-23: Hadapi Korea Selatan, Shin Tae-yong Nilai Timnas Indonesia U-23 Lebih Diuntungkan

7 jam lalu

Shin Tae-yong memimpin latihan Timnas U-23 Indonesia di Dubai pada Selasa, 2 April 2024. PSSI
Piala Asia U-23: Hadapi Korea Selatan, Shin Tae-yong Nilai Timnas Indonesia U-23 Lebih Diuntungkan

Shin Tae-yong mengungkapkan ada dua faktor Timnas Indonesia U-23 lebih diuntungkan ketimbang Korea Selatan jelang perempat final Piala Asia U-23 2024.


3 Fakta Terkini Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024

8 jam lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kanan) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Yordania U-23 melalui pinalti pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu, 21 April 2024. Indonesia menang 4-1. ANTARA/HO-PSSI
3 Fakta Terkini Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024

Kembalinya Nathan Tjoe-A-On hingga Ramadhan Sananta menjadi fakta terkini laga timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024.


Tajir Melintir, Ini 5 Seniman Peran Korea Selatan Keturunan Chaebol

10 jam lalu

Kim Tae Hee di drama Korea Hi Bye, Mama. Instagram/@tvdama.official
Tajir Melintir, Ini 5 Seniman Peran Korea Selatan Keturunan Chaebol

Seniman peran Korea Selatan berasal dari berbagai kalangan, termasuk dari keluarga chaebol yang tajir meintir.


Duel Indonesia vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Apa Misi Shin Tae-yong?

10 jam lalu

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong. Kredit: Tim Media PSSI
Duel Indonesia vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Apa Misi Shin Tae-yong?

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, tidak mengusung misi khusus menghadapi Korea Selatan, pada perempat final Piala Asia U-23 2024.


5 Pemain Korea Selatan yang Bisa Rusak Pertahanan Timnas Indonesia U-23 di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

11 jam lalu

Para pemain Korea Selatan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Jepang di Piala Asia U-23 2024. Twitter @afcasiancup.
5 Pemain Korea Selatan yang Bisa Rusak Pertahanan Timnas Indonesia U-23 di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Simak lima pemain Korea Selatan yang harus diwaspadai timnas Indonesia U-23 di perempat final Piala Asia U-23 2024.


7 Fakta Menarik Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

11 jam lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kanan) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Yordania U-23 melalui pinalti pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu, 21 April 2024. Indonesia menang 4-1. ANTARA/HO-PSSI
7 Fakta Menarik Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024. Simak 7 fakta menarik menjelang laga ini.


Belum Pernah Dapat Trofi Sejak Latih Timnas Indonesia pada 2020, Apa Prestasi STY?

11 jam lalu

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong memimpin latihan perdana Timnas Indonesia setibanya di Hanoi, Vietnam pada Sabtu malam, 23 Maret 2024. PSSI
Belum Pernah Dapat Trofi Sejak Latih Timnas Indonesia pada 2020, Apa Prestasi STY?

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong, yang akrab disapa STY pernah dua kali membawa Skuad Garuda ke final Piala AFF 2020 dan 2022.