Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bawa Real Madrid ke Final Liga Champions, Karim Benzema Torehkan 3 Catatan Apik

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Real Madrid, Karim Benzema. Action Images via Reuters/Carl Recine
Pemain Real Madrid, Karim Benzema. Action Images via Reuters/Carl Recine
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKarim Benzema menorehkan tiga catatan apik saat mengantar Real Madrid lolos ke final Liga Champions. Golnya dari titik penalti memstikan El Real menang 3-1 di Santiago Bernabeu, Kamis dinihari, sehingga lolos dengan agregat 6-5.

Benzema mencetak golnya pada babak perpanjangan waktu, tepatnya menit ke-95. Setelah dia dilanggar Ruben Diaz wasit memberi hadiah penalti bagi Real Madrid. Benzema pun sukses mencetak gol.

Ini menjadi gol ke-15 yang dicetak Karim Benzema sepanjang musim ini. Ia juga menjadi gol yang ke-10 di babak knockout Liga Champions musim ini.

Dengan golnya, ia menorehkan tiga catatan hebat sekaligus. Inilah ketiganya:

1. Samai Rekor Cristiano Ronaldo

Dengan gol ke-10 di babak gugur musim ini, Karim Benzema menyamai catatan Cristiano Ronaldo. Pemain Portugal itu pernah mencetak 10 gol pada musim 2016/17 dan sebelum laga ini masih jadi rekor. Torehan terbaik Lionel Messi untuk kategori gol ini adalah 8 gol pada musim 2011/12. Catatan itu sudah disamai Ronaldo pada musim 2013/14.

2. Benzema Calon Kuat Top Skor

Dengan satu laga final tersisa, Karim Benzema sangat berpeluang menjadi top skor musim ini. Ia kini sudah mengumpulkan 15 gol, unggul dua gol dari Robert Lewandowski (Bayern Munchen).

Lewandowski sudah tak mungkin menambah golnya. Pemain yang masih berpotensi mengganggu Benzema adalah Mohamed Salah, meski akan sangat berat. Saat ini Mo Salah sudah mengemas 8 gol dan timnya, Liverpool, akan menjadi lawan Real Madrid di babak final.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Top Skor Liga Champions

  • 15 gol - Karim Benzema (Real Madrid)
  • 13 gol - Robert Lewandowski (Bayern Muenchen)
  • 11 gol - Sebastien Haller (Ajax Amsterdam)
  • 8 gol - Mohamed Salah (Liverpool)
  • 7 gol - Christopher Nkunku (RB Leipzig)
  • 6 gol - Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain), Cristiano Ronaldo (Manchester United), Arnaut Danjuma (Villarreal), Leroy Sane (Bayern Muenchen), Riyad Mahrez (Manchester City), Darwin Nunez (Benfica)
  • 5 gol - Lionel Messi (PSG), Roberto Firmino (Liverpool).

3. Rasio Gol Luar Bisa

Gol ke gawang Manchester City memastikan Karim Benzema terus menjaga ketajamannya musim ini. Penyerang Prancis itu sudah mencetak 43 gol dalam 43 laga di berbagai kompetisi. Artinya rasio golnya adalah satu gol untuk tiap laga.

Musim ini tak pelak lagi menjadi yang terbaik yang dijalani Karim Benzema dalam kariernya. Sebelumnya, koleksi gol terbaik dalam semusim bersama Madrid adalah 32 pada 2011/12.

Meski rasio golnya sangat luar biasa, tapi Karim Benzema bukan yang terbaik di jajaran pemain lima klub besar Eropa musim ini. Robert Lewandowski tercatat sudah mengemas 49 gol dalam 44 laga bersama Beyern Munchen.

UEFA | OPTA

Baca Juga: Courtois Jadi Pemain Terbaik di Laga Real Madrid vs Manchester City

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

2 jam lalu

Pemain Manchester City, Kyle Walker (kiri) saat bersama Phil Foden (kanan). Pool via REUTERS/Wolfgang Rattay
Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

Manchester City akan menghadapi Chelsea di babak semifinal Piala FA yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu, 23.15 WIB, 20 April 2024.


Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

1 hari lalu

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menangkap tendangan pemain Manchester City Bernardo Silva saat adu penalti dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024.  REUTERS/Molly Darlington
Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menggagalkan tendangan dua pemain Manchester City dalam adu penalti untuk membantu tim lolos semifinal Liga Champions.


Semifinal Liga Champions: Head-to-head Bayern Munchen vs Real Madrid, PSG vs Borussia Dortmund

1 hari lalu

Trofi dan Logo Liga Champions. (uefa)
Semifinal Liga Champions: Head-to-head Bayern Munchen vs Real Madrid, PSG vs Borussia Dortmund

Empat klub telah berhasil meraih tiket ke semifinal Liga Champions 2023-2024. Bagaimana peluang setiap tim?


Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

1 hari lalu

Pemain Real Madri Antonio Rudiger melakukan selebrasi usai menjadi penentu kemenangan atas Manchester City pada pertandingan leg kedua perempat final di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. REUTERS/Molly Darlington
Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

Bek tengah Real Madrid Antonio Rudiger menjadi penentu kemenangan timnya dalam adu penalti saat singkirkan Manchester City di Liga Champions.


Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Champions 2023/2024

1 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Champions 2023/2024

Rangkaian pertandingan babak perempat final Liga Champions telah berakhir. Simak daftar tim yang lolos dan jadwal semifinal.


Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

1 hari lalu

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. | REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023/24 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City. Simak komentar Carlo Ancelotti.


Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

1 hari lalu

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. | REUTERS/Isabel Infantes
Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

Manchester City gagal mempertahankan gelar Liga Champions. Tim asuhan Pep Guardiola ini kandas di babak perempat final, disingkirkan Real Madrid.


Bayern Munchen Lolos ke Semifinal Liga Champions dengan Depak Arsenal, Thomas Tuchel: Kami Layak Menang

1 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Bayern Munchen Lolos ke Semifinal Liga Champions dengan Depak Arsenal, Thomas Tuchel: Kami Layak Menang

Bayern Munchen melakukan penebusan. Mereka lolos ke semifinal Liga Champions, beberapa hari setelah gagal mempertahankan gelar juara Liga Jerman.


Begini Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Disingkirkan Bayern Munchen di Perempat Final Liga Champions

1 hari lalu

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. REUTERS/Phil Noble
Begini Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Disingkirkan Bayern Munchen di Perempat Final Liga Champions

Langkah Arsenal terhenti di perempat final Liga Champions setelah kalah 0-1 saat berlaga di kandang Bayern Munchen. Apa kata Mikel Arteta?


Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

1 hari lalu

Pemain Real Madrid melakukan selebrasi. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.