Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Final Liga Champions: Kalahkan Liverpool 1-0, Real Madrid Juara

image-gnews
Vinicius Jr mencetak gol Real Madrid ke gawang Liverpool di partai final Liga Champions di Stade de France, Prancis, Ahad dinihar 29 Mei 2022. Twitter @ChampionsLeague.
Vinicius Jr mencetak gol Real Madrid ke gawang Liverpool di partai final Liga Champions di Stade de France, Prancis, Ahad dinihar 29 Mei 2022. Twitter @ChampionsLeague.
Iklan

TEMPO.CO, JakartaReal Madrid berhasil menjadi juara Liga Champions setelah mengalahkan Liverpool pada pertandingan final di Stade de France, Paris, Ahad dinihari, 29 Mei 2022. Satu-satunya gol dari Vinicius Junior dan penampilan gemilang kiper Thibaut Courtois menjadi pembeda dalam pertandingan tersebut.

Liverpool sebenarnya mampu tampil dominan pada babak pertama. Sempat mendominasi penguasaan bola, The Reds juga memiliki keunggulan dalam menciptakan peluang mencetak gol. Liverpool memiliki 10 peluang dengan lima di antaranya shoot on target, sedangkan Real Madrid hanya punya satu kesempatan. Baca selengkapnya.

Memasuki babak kedua, kondisi menjadi berbalik. Real Madrid berusaha tampil lebih terbuka. Strategi itu membuat Liverpool kesulitan untuk mendekati kotak penalti Real Madrid. Peluang baru Mo Salah dapatkan ketika berhasil mengirim umpan ke kotak penalti. Namun, Courtois berhasil memutus umpannya.

Pada menit ke-54, Sadio Mane dengan lihai mengontrol bola hasil umpan ke dalam area penalti. Ia berhasil melepaskan tembakan, namun tendangannya mampu diblokir pertahanan Real Madrid.

Terus menyerang, Liverpool justru kehilangan konsentrasi ketika barisan lini tengah mereka kehilangan bola. Petaka datang pada menit ke-59 ketika Federico Valverde berhasil mengirim umpan ke dalam kotak penalti Liverpool. Vinicius yang tak terkawal berhasil melesakkan bola ke gawang Alisson.

Tertinggal satu gol, Liverpool melancarkan serangan secara sporadis. Pada menit ke-64, Mo Salah melepaskan sebuah tembakan dari luar kotak penalti ke arah sisi kiri gawang. Namun, Thibaut Courtois lakukan sebuah penyelamatan luar biasa. Ia terbang dan menepis bola ke luar lapangan.

Pemain Liverpool Mohamed Salah. Doc. Twitter @ChampionsLeague.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mo Salah kembali mendapatkan peluang. Ia berhasil menyambut operan lambung di dalam kotak penalti dan lalu lepaskan sebuah tembakan akurat ke arah sudut kanan bawah gawang. Namun, lagi-lagi, Courtois memblokir tembakannya.

Melihat pemainnya mati kutu, pelatih Jurgen Klopp melakukan perubahan. Ia menambah daya gedor dengan memasukkan Roberto Firmino menggantikan Thiago, Diogo Jota menggantikan Luis Diaz, dan Naby Keita menggantikan Henderson.

Liverpool kembali mendapatkan peluang pada menit ke-83. Ia berhasil menyambut umpan lambung di dalam kotak penalti. Setelah mengontrol bola, ia berhasil melepaskan tendangan ke arah gawang. Namun, Courtois berhasil memblokir kembali upaya Salah untuk menyamakan kedudukan.

Melihat timnya unggul lima menit sebelum waktu normal berakhir, pelatih Carlo Ancelotti melakukan penyegaran. Ia mengganti Luka Modric dengan Dani Ceballos dan Valverde dengan Eduardo Camavinga. Selain itu, Rodrygo Goes menggantikan Vinicius. Strategi itu berhasil menutup peluang Liverpool untuk menyamakan kedudukan.

Kegagalan Liverpool mengonversi peluang menjadi gol menjadi faktor kekalahan dari Real Madrid. Berdasarkan statistik, Liverpool memiliki 14 peluang di babak kedua, tetapi hanya empat yang shoot on target. Di sisi lain, Madrid mampu tampil lebih efektif dengan mencetak satu gol dari hanya dua peluang. Liverpool pun gagal membalaskan kekalahan di final Liga Champions pada 2018.

Baca juga : Final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid, Ancelotti Minta Ini ke Pemainnya 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 jam lalu

Kiper Paris St Germain Gianluigi Donnarumma berduel dengan pemain Barcelona Raphinha  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Stephanie Lecocq
Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Barcelona vs PSG (Paris Saint-Germain) akan tersaji pada leg kedua babak perempat final Liga Champions. Bagaimana H2H dan berita terkini tim?


Leg Kedua Borussia Dortmund vs Atletico Madrid di Liga Champions, Edin Terzic Siap Tebus Kesalahan

3 jam lalu

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic. Doc. UEFA.
Leg Kedua Borussia Dortmund vs Atletico Madrid di Liga Champions, Edin Terzic Siap Tebus Kesalahan

Manajer Borussia Dortmund Edin Terzic ingin para pemainnya memberi reaksi positif saat menghadapi Atletico Madrid pada leg kedua Liga Champions.


Barcelona vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique: Kami Akan Menyerang sejak Menit Pertama

5 jam lalu

Pemain dan pelatih PSG, Kylian Mbappe dan Luis Enrique. REUTERS/Vincent West
Barcelona vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique: Kami Akan Menyerang sejak Menit Pertama

Manajer Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique yakin bisa mengalahkan Barcelona dan lolos ke babak semifinal Liga Champions 2023-2024.


Jadwal Liga Champions Rabu Dinihari 17 April 2024: 2 Laga Perempat Final, Barcelona vs PSG Live di SCTV

5 jam lalu

Kiper Paris St Germain Gianluigi Donnarumma berduel dengan pemain Barcelona Raphinha  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Stephanie Lecocq
Jadwal Liga Champions Rabu Dinihari 17 April 2024: 2 Laga Perempat Final, Barcelona vs PSG Live di SCTV

Jadwal Liga Champions malam ini akan menampilkan dua laga leg kedua perempat final: Barcelona vs PSG dan Dortmund vs Atletico Madrid.


Duel Barcelona vs PSG di Liga Champions, Xavi Hernandez: Para Pemain Siap Menderita Agar Bisa Lolos

6 jam lalu

Pemain FC Barcelona Raphinha membobol gawang Paris St Germain yang dikawal Gianluigi Donnarumma  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Sarah Meyssonnier
Duel Barcelona vs PSG di Liga Champions, Xavi Hernandez: Para Pemain Siap Menderita Agar Bisa Lolos

Duel Barcelona vs PSG (Paris Saint-Germain) akan tersaji pada leg kedua babak perempat final Liga Champions.


Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

15 jam lalu

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez bersama para pemain selama latihan di Ciutat Esportiva Joan Gamper, Barcelona, Spanyol, 3 November 2023. REUTERS/Albert Gea
Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

Barcelona dikabarkan siap mempromosikan Rafael Marquez untuk menjadi pelatih tim utama. Niko Kovac menjadi kandidat pelatih Liverpool.


Jadwal Liga Champions Leg Kedua Perempat Final, Aksi Barcelona dan Real Madrid Live di SCTV

19 jam lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Jadwal Liga Champions Leg Kedua Perempat Final, Aksi Barcelona dan Real Madrid Live di SCTV

Jadwal Liga Champions pekan ini akan memasuki leg kedua babak perempat final. Simak selengkapnya.


Rekor Poin Unai Emery di Kandang Arsenal Lebih Baik Daripada Arsene Wenger dan Mikel Arteta

21 jam lalu

Unai Emery. REUTERS
Rekor Poin Unai Emery di Kandang Arsenal Lebih Baik Daripada Arsene Wenger dan Mikel Arteta

Pelatih Aston Villa Unai Emery menjadi otak di balik kemenangan 2-0 atas Arsenal dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Emirates.


Bagaimana Xabi Alonso Bertransformasi dan Mengubah Wajah Bayer Leverkusen di Bundesliga?

22 jam lalu

Bagaimana Xabi Alonso Bertransformasi dan Mengubah Wajah Bayer Leverkusen di Bundesliga?

Xabi Alonso membawa Bayer Leverkusen menjadi juara Bundesliga Jerman musim ini. Belum terkalahkan sekaligus mematahkan dominasi Bayern Munchen.


35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

1 hari lalu

Kerusuhan dalam pertandingan semi final Piala FA pada 15 April 1989 yang mempertemukan Liverpool dan Nottingham Forest menjadi salah satu tragedi terburuk dalam sejarah sepak bola. Peristiwa yang terjadi di Stadion Hillsborough, Sheffield, Inggris itu mengakibatkan 96 tewas dan diingat sebagai Hillsborough Disaster. Korban tewas sebagian besar merupakan suporter Liveprool. HILLSBOROUGH INQUESTS
35 Tahun Tragedi Hillsborough, Insiden Kelam Sepak Bola Dunia Sebabkan Ratusan Orang Tewas dan Terluka

Hillsborough Disaster atau tragedi Hillsborough yang menewaskan ratusan orang termasuk yang terluka. Salah satu tragedi sepak bola dunia.