Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jejak Timnas Iran di Piala Dunia dari Masa ke Masa

image-gnews
Timnas Iran. (AP Photo/Lee Jin-man)
Timnas Iran. (AP Photo/Lee Jin-man)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Iran lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar di Klasemen Grup B bersama Inggris, Amerika Serikat, dan Wales. Maret lalu, beredar kabar bahwa Iran bakal dicoret dari partisipasi Piala Dunia 2022, menurut laporan media Italia Sportmediaset. Waktu itu Iran berpotensi dicoret lantaran melanggar aturan FIFA.

Pada Selasa 29 Maret 2022, Timnas Iran menjamu Lebanon di matchday pamungkas Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Laga digelar di Imam Reza Stadium, Mashad, Iran. Total ada 22 ribu lebih suporter yang hadir di stadion. Namun, Federasi Sepakbola Iran (FFIRI) melarang 2 ribu wanita yang datang ke area stadion untuk memasuki area tribun. Padahal, mereka memegang tiket laga. Ini bukan kali pertama Federasi Sepakbola Iran melakukan hal serupa.

Timnas Iran di Piala Dunia dari Masa ke Masa

Italia disebut bakal mengisi selot yang ditinggalkan Iran. Namun FIFA membantah kemungkinan itu. Iran nyatanya lolos ke piala dunia. Membahas soal piala dunia, bagaimana perjalanan Timnas Iran di Piala Dunia dari masa ke masa?

Setelah Revolusi Iran pada 1979 serta akibat terjadinya Perang Iran-Irak, sepak bola di Iran tidak begitu mendapat perhatian pemerintah pada 1980-an. Dunia sepak bola Iran mulai bangkit pada awal 1990-an dengan pemain-pemain berbakat seperti Ali Daei, Mehdi Mahdavikia, Khodadad Azizi dan Karim Bagheri.

Pada 1978, Iran mencatatkan penampilan pertamanya di Piala Dunia setelah mengalahkan Australia di babak kualifikasi. Iran kalah dua kali dari tiga pertandingan melawan Belanda dan Peru. Namun mereka membuat kejutan dengan menahan imbang Skotlandia 1-1 melalui gol Iraj Danaeifard.

Timnas Iran memilih mundur pada Piala Dunia di Spanyol pada 1982, dan didiskualifikasi pada Piala Dunia Meksiko 1986. Pada 1990, Iran tidak lolos Piala Dunia Italia dan juga gagal masuk di Piala Dunia AS pada 1994.

Pada 1997, Iran lolos ke Piala Dunia kedua mereka secara dramatis melalui peraturan gol tandang. Iran menahan imbang Australia 1-1 di kandang, dan 2-2 kala bertandang di Melbourne, Australia dalam babak playoff. Iran lolos Piala Dunia di Prancis 1998 dan melaju hingga babak 20. Pada Piala Dunia tersebut, Iran juga mencatat kemenangan pertamanya dalam pertandingan melawan Amerika Serikat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Timnas Iran terpaksa absen di Piala Dunia Korea Selatan 2000 karena tidak lolos. Namun pada 2006, mereka berhasil lolos di Piala Dunia Jerman 2006 dan tampil sebagai salah satu wakil Asia. Iran berhasil melaju hingga babak 25 grup kala itu. Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan mereka tidak lolos. Tetapi pada 2014, mereka berhasil mencapai babak 28 di Piala Dunia Brasil. Terakhir, pada 2018, di Piala Dunia Rusia, Timnas Iran berhasil melaju hingga ke babak 18.

Timnas Iran di Piala Dunia

1974 - Tidak Lolos
1978 - Sampai Babak 1
1982 - Mundur
1986 - Didiskualifikasi
1990 dan 1994 - Tidak Lolos
1998 - Sampai Babak Grup
2002 - Tidak Lolos
2006 - Sampai Babak Grup
2010 - Tidak Lolos
2014 - Sampai Babak Grup
2018 - Sampai Babak Grup
2022 - Lolos Piala Dunia 2022 Qatar

HENDRIK KHOIRUL MUHID 

Baca: Timnas Iran jadi Wakil Asia Pertama yang Lolos ke Putaran Final Piala Dunia 2022

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pangkalan Militer Irak Diguncang Ledakan, Satu Tewas Puluhan Luka-luka

23 menit lalu

Anggota Pasukan Khusus Irak melakukan operasi militer 'Solid Will', saat melawan militan ISIS di gurun Anbar, Irak 23 April 2022. REUTERS/Thaier Al-Sudani
Pangkalan Militer Irak Diguncang Ledakan, Satu Tewas Puluhan Luka-luka

Ledakan mengguncang pangkalan militer Irak, sehari setelah klaim bahwa Iran diserang Israel.


Konflik Iran vs Israel: Pertahanan Udara Iran Rapuh Terhadap Serangan Israel?

7 jam lalu

Fasilitas Nuklir Iran di Isfahan.[haaretz]
Konflik Iran vs Israel: Pertahanan Udara Iran Rapuh Terhadap Serangan Israel?

Para ahli menduga Israel tidak akan mengalami banyak kesulitan mencapai target di dalam wilayah Iran yang hanya memiliki angkatan udara sudah uzur.


Menlu Iran Anggap Remeh Serangan Drone, Lebih Mirip Mainan Anak-anak

9 jam lalu

Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian menghadiri acara sampingan dalam acara memperingati 75 tahun Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di PBB di Jenewa, Swiss, 12 Desember 2023 .REUTERS/Denis Balibouse
Menlu Iran Anggap Remeh Serangan Drone, Lebih Mirip Mainan Anak-anak

Menlu Iran mengatakan Teheran sedang menyelidiki serangan drone, sejauh ini hubungan dengan Israel belum terbukti.


Serangan Iran Tak Kendurkan Israel Tetap Gempur Kamp Pengungsi Jabalia di Gaza Palestina

10 jam lalu

Warga Palestina memeriksa lokasi serangan Israel di sebuah rumah, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Jabalia di Jalur Gaza utara, 3 Januari 2024. Lebih dari 22.000 orang meninggal dalam aksi genosida Israel di Palestina sejak Oktober 2023. REUTERS/Emad Gabon
Serangan Iran Tak Kendurkan Israel Tetap Gempur Kamp Pengungsi Jabalia di Gaza Palestina

Israel terus luncurkan serangan ke wilayah Jabalia, Gaza meski dikejutkan serangan Iran pekan lalu.


Enam Fakta Dugaan Serangan Israel ke Iran, Warga Isfahan Aman

12 jam lalu

Para pengunjuk rasa membakar bendera AS dan Israel selama protes anti-Israel di Teheran, Iran, 1 April 2024MAJID ASGARIPOUR/WANA VIA REUTERS)
Enam Fakta Dugaan Serangan Israel ke Iran, Warga Isfahan Aman

Sejumlah fakta terbaru soal dugaan serangan Israel ke Iran, mulai dari fasilitas nuklir hingga kondisi warga Isfahan.


Top 3 Dunia: Rudal Israel Diklaim Serang Iran hingga Perbandingan Kekuatan Senjata

13 jam lalu

Seorang pengunjuk rasa memegang bendera Palestina saat berkumpul untuk mendukung Yaman di depan kedutaan Inggris di Teheran, Iran, 12 Januari 2024. Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS
Top 3 Dunia: Rudal Israel Diklaim Serang Iran hingga Perbandingan Kekuatan Senjata

Top 3 dunia adalah rudal Israel diklaim menyerang Iran, cerita AS bantu Iran kembangkan nuklir hingga perbandingan senjata Iran dan Israel.


10 Tentang Iran, Peradaban Tertua di Dunia Hingga Dikenal Sebagai Persia

22 jam lalu

Puluhan warga mengikuti rangkaian pemakaman Mayjor Jenderal Qassem Soleimani di Baghdad, Irak, 4 Januari 2020. Soleimani, memimpin Pasukan Quds, cabang Garda Revolusi Iran yang bertanggung jawab untuk operasi di luar negeri, mulai dari sabotase dan serangan teror hingga memasok milisi yang beroperasi sebagai pasukan pengganti Iran. REUTERS/Thaier al-Sudani
10 Tentang Iran, Peradaban Tertua di Dunia Hingga Dikenal Sebagai Persia

Diketahui, wilayah Iran sempat dikuasai oleh negara-negara Helenistik, Kekaisaran Parthia, Kekaisaran Sasanian, dan terakhir kaum Muslim Arab.


Iran Bungkam Soal Serangan Israel, Isyaratkan Tak Ada Pembalasan

23 jam lalu

Sistem pertahanan anti-rudal Iron Dome Israel dikerahkan di dekat Yerusalem, 14 April 2024. Menurut IDF, sistem pertahanan Israel, serta sekutu Israel di wilayah tersebut, mencegat 99 persen dari lebih dari
Iran Bungkam Soal Serangan Israel, Isyaratkan Tak Ada Pembalasan

Iran tak berencana membalas ledakan di Isfahan yang diduga dilakukan Israel.


Harga Minyak Melonjak Buntut Dugaan Serangan Israel ke Iran

23 jam lalu

Kilang Minyak Pertamina Dumai. antaranews.com
Harga Minyak Melonjak Buntut Dugaan Serangan Israel ke Iran

Konflik Israel Iran yang diprediksi masih panjang membuat harga minyak dunia melambung.


Iran Siap Tembakkan Rudal, Klaim Fasilitas Nuklirnya Aman

1 hari lalu

Juru bicara militer Israel Laksamana Muda Daniel Hagari berdiri saat militer Israel menunjukkan apa yang mereka katakan sebagai rudal balistik Iran yang mereka ambil dari Laut Mati setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, di pangkalan militer Julis, di Israel selatan 16 April 2024. REUTERS /Amir Cohen
Iran Siap Tembakkan Rudal, Klaim Fasilitas Nuklirnya Aman

Iran mengaku fasililitas nuklirnya aman. Sehari sebelum dugaan serangan Israel, Garda Revolusi Iran mengklaim siap menembakkan rudal.