Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

BRI Liga 1: Komdis PSSI Denda Persib Bandung Rp 200 Juta

Reporter

image-gnews
Laga BRI Liga 1: PSS Sleman vs Persib Bandung.
Laga BRI Liga 1: PSS Sleman vs Persib Bandung.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Komite Disiplin federasi sepak bola Indonesia atau PSSI menjatuhkan sanksi kepada klub BRI Liga 1 Persib Bandung. Dari hasil sidang Komdis PSSI pada Rabu, 24 Agustus 2022 menyatakan Persib didenda Rp200 juta.

Sanksi berupa denda dari Komdis diberikan karena ulah suporter Persib, Bobotoh, yang menyalakan flare dalam laga tandang melawan PSS Sleman pada 19 Agustus 2022. Bobotoh yang menempati tribun barat sisi utara Stadion Maguwoharjo, Sleman, terbukti menyalakan flare dalam jumlah besar.

Persib dinilai melanggar Kode Disiplin PSSI Tahun 2018. Denda Rp 200 juta didasarkan pada Pasal 70 ayat 1 dan lampiran 1 nomor 5 Kode Disiplin PSSI Tahun 2018. Dalam salinan surat keputusan Komdis PSSI tertanggal 24 Agustus 2022 masih tertulis bahwa jika pelanggaran serupa kembali terulang, maka Persib bisa mendapatkan sanksi yang lebih berat.

Bagi tim berjuluk Pangeran Biru, sanksi dari Komdis PSSI tentang flare di Stadion Maguwoharjo bukanlah yang pertama kali diterima. Sebelumnya Persib juga sudah membayar Rp 200 juta akibat pelanggaran serupa di laga perdana Liga 1 2022-2023 melawan Bhayangkara FC.

Dengan kata lain, hingga pekan keenam BRI Liga 1 2022-2023, Persib harus membayar denda sebesar Rp 400 juta akibat flare yang disulut oknum suporternya di kandang lawan.

Manajemen tim Pangeran Biru mengungkapkan kekecewaan kepada ulah suporternya tersebut. Manajemen kembali mengingatkan bahwa flare bisa membahayakan keselamatan, kesehatan, dan merugikan klub. Manajemen berharap ini menjadi denda terakhir yang harus dibayarkan Persib akibat aksi suporternya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Persib berharap, kejadian menyalakan flare di Stadion Maguwoharjo yang berakibat pada hukuman denda kedua sebesar Rp 200 juta tersebut, menjadi yang terakhir dilakukan oleh oknum suporter," tulis pernyataan manajemen Persib.

"Ke depan, Persib sangat berharap seluruh suporter bisa bekerja sama, bersikap santun dan menghormati tim tuan rumah, termasuk tidak lagi menyalakan flare, baik di Bandung maupun di laga tandang," tulis manajemen Persib Bandung.

Pada laga pekan ini, Persib Bandung akan bertamu ke PSM Makassar pada Senin, 29 Agustus 2022. Di klasemen BRI Liga 1, Persib kini menempati peringkat ke-13 dengan tujuh poin dan PSM Makassar ada di posisi ketiga meraih 13 poin. 

Baca: Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 Pekan Ketujuh: 6 Laga Live di Indosiar
 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Satgas Anti Mafia Bola Selidiki Pertandingan Liga 1 antara Persik Kediri dan Bhayangkara FC yang Berakhir 0-7

10 jam lalu

Akmal Marhali. Foto: Istimewa
Satgas Anti Mafia Bola Selidiki Pertandingan Liga 1 antara Persik Kediri dan Bhayangkara FC yang Berakhir 0-7

Satgas Anti Mafia Bola menyelidiki pertandingan Liga 1 Indonesia antara Persik Kediri versus Bhayangkara FC yang berakhir 0-7.


Mengenal Wasit Nasrullo Kabirov yang Diprotes oleh Erick Thohir

15 jam lalu

Nasrullo Kabirov. (Foto: Antara/AFC)
Mengenal Wasit Nasrullo Kabirov yang Diprotes oleh Erick Thohir

Keputusan kontroversial wasit Nasrullo Kabirov dalam laga pembuka Piala Asia U-23 2024 antara timnas Indonesia melawan Qatar


Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

20 jam lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Klasemen Liga 1: Persib Bandung Lolos ke Championship Series

Persib Bandung memastikan satu tempat di Championship Series setelah pertandingan pekan ke-31 Liga 1 rampung.


Piala Asia U-23 2024: Justin Hubner Gabung Jelang Lawan Australia, Erick Thohir Optimistis Timnas U-23 Indonesia Bangkit

22 jam lalu

Justin Hubner. pssi.org
Piala Asia U-23 2024: Justin Hubner Gabung Jelang Lawan Australia, Erick Thohir Optimistis Timnas U-23 Indonesia Bangkit

Dijadwalkan tiba di Qatar Kamis pagi, Justin Hubner jadi amunisi penting menjelang laga timnas U-23 Indonesia vs Australia di Piala Asia U-23 2024.


Jadwal dan Prediksi Rans Nusantara FC vs Barito Putera pada Pekan ke-31 Liga 1 Rabu 17 April 2024

1 hari lalu

Laga BRI Liga 1: Rans Nusantara FC vs Barito Putera.
Jadwal dan Prediksi Rans Nusantara FC vs Barito Putera pada Pekan ke-31 Liga 1 Rabu 17 April 2024

Pertandingan Rans Nusantara FC vs Barito Putera akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1. Simak H2H, fakta menarik, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

1 hari lalu

Ilustrasi pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo. ANTARA/Mohammad Ayudha
Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

Pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1, Rabu malam ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Liga 1: Hadapi Persis Solo Malam Ini, Persija Jakarta Hanya Miliki 15 Pemain

1 hari lalu

Pelatih Persija Thomas Doll. Tim media Persija
Liga 1: Hadapi Persis Solo Malam Ini, Persija Jakarta Hanya Miliki 15 Pemain

Persija Jakarta hanya memiliki 15 pemain yang siap dimainkan menjelang pertandingan Liga 1 2023/2024 melawan Persis Solo Rabu malam ini.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-31: Bhayangkara FC vs Persik Kediri 7-0, PSM Makassar vs PSIS Semarang 3-1

1 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-31: Bhayangkara FC vs Persik Kediri 7-0, PSM Makassar vs PSIS Semarang 3-1

Banjir gol terjadi pada lanjutan pekan ke-31 Liga 1 2023-2024, Selasa malam, 16 April 2024. Total ada 11 gol yang tercipta dalam dua laga.


Protes ke AFC Soal Wasit Nasrullo Kabirov di Piala Asia U-23, Ini Biaya yang Harus Dikeluarkan PSSI

2 hari lalu

Manager Timnas Indonesia, Kombes Sumardji. (foto: istimewa)
Protes ke AFC Soal Wasit Nasrullo Kabirov di Piala Asia U-23, Ini Biaya yang Harus Dikeluarkan PSSI

Ketua BTN Sumardji mengungkapkan tujuan PSSI melayangkan protes ke AFC bukan untuk mengubah hasil pertandingan Timnas U-23 Indonesia vs Qatar.


FIFA Jatuhi Sanksi Larangan Transfer Pemain untuk PSM Makassar dan PSS Sleman, Susul Persija Jakarta

2 hari lalu

Penanda kantor FIFA Jakarta terpasang usai peresmian di depan Menara Mandiri II, Jakarta, Jumat 10 November 2023. Federasi sepak bola dunia (FIFA) membangun kantor tetap Asia Hub di Jakarta yang berlokasi di Menara Mandiri II sehingga diharapkan dapat meningkatkan kualitas persepakbolaan Indonesia.  ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
FIFA Jatuhi Sanksi Larangan Transfer Pemain untuk PSM Makassar dan PSS Sleman, Susul Persija Jakarta

PSM Makassar dan PSS Sleman menyusul Persija Jakarta serta empat klub Indonesia lainnya yang terkena hukuman FIFA soal larangan transfer pemain.