Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Prediksi Timnas U-17 Indonesia vs Malaysia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 Hari Ini

image-gnews
Sejumlah pemain timnas U-17 Indonesia berlatih di Stadion Pajajaran, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu, 2 Oktober 2022. Latihan itu digelar sebagai persiapan melawan timnas U-17 Guam. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Sejumlah pemain timnas U-17 Indonesia berlatih di Stadion Pajajaran, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu, 2 Oktober 2022. Latihan itu digelar sebagai persiapan melawan timnas U-17 Guam. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan timnas u-17 antara Indonesia vs Malaysia akan menjadi duel pamungkas babak penyisihan Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Pertandingan hidup-mati kedua tim ini akan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, pada Ahad, 9 Oktober 2022 mulai pukul 20.00 WIB.

Laga ini bakal menentukan nasib timnas U-17 Indonesia dan Malaysia untuk merebut tiket lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023. Pasukan Garuda Muda sejatinya hanya butuh hasil imbang untuk memastikan satu tempat di putaran final Piala Asia U-17 2023.

Meski begitu pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, tetap mengincar kemenangan ketika menghadapi tim muda Harimau Malaya. Kemenangan akan membuat Indonesia lolos langsung ke Piala Asia sebagai juara grup. "Kami tidak ingin hasil imbang. Kami ingin memenangkan pertandingan terakhir," kata Bima Sakti.

Saat ini, Indonesia memuncaki Grup B dengan sembilan poin dari tiga laga, sedangkan Malaysia memiliki tujuh angka dari tiga pertandingan.  Sebenarnya, skuad Garuda Asia ini hanya membutuhkan hasil imbang saja untuk lolos. 

Namun, Bima Sakti tidak menginginkan skenario tersebut. "Kami akan tampilkan yang terbaik. Untuk materi pemain yang turun kita lihat saja nanti. Kami tidak mau lepas, tidak mau kalah. Pertandingan terakhir akan kami maksimalkan, tak mau kalah," ujar Bima.

Menurut dia, Malaysia adalah tim yang bagus sehingga tim pelatih sudah menyiapkan strategi untuk mengantisipasi permainan Malaysia.  "Kami sudah melihat video mereka, bahkan sejak dari Piala AFF U-16 lalu. Kami sudah melihat bagaimana cara mainnya, pemain yang kami antisipasi," kata Bima. 

Untuk bisa menang, skuad Garuda Muda tampaknya perlu bekerja lebih keras dalam membongkar pertahanan lawannya. Malaysia baru kebobolan tiga gol dari tiga laga. Pertahanan Harimau Malaya Muda lebih kuat dibandingkan Uni Emirat Arab, Palestina maupun Guam yang sudah ditaklukkan Garuda Muda. Oleh sebab itu, Arkhan Kaka dan Nabil Asyura yang berada di lini depan timnas Indonesia diharapkan bisa tampil lebih tajam lagi. 

Pertahanan Garuda Muda juga tak boleh lengah meski timnas U-17 Malaysia baru menciptakan delapan gol. Skuad Garuda harus waspada lantaran tidak akan diperkuat oleh kapten tim, Iqbal Gwijangge, karena akumulasi kartu kuning. Namun, Bima tidak khawatir soal absennya sang kapten tersebut.  Mohamad Andre Pangestu atau Muhammad Afazriel bakal disiapkan menjadi pengganti. 

Bima Sakti pun menyoroti Arami Wafiy, pemain Malaysia yang sudah mencetak dua gol di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Pemain bernomor punggung 7 di skuad timnas Malaysia itu pun diprediksi kembali jadi andalan pelatih Osmera Omaro melawan Indonesia U-17. "Kualitas mereka cukup merata. Namun, ada yang menonjol seperti yang bernomor punggung 7 (Arami Wafiy). Mereka mesti diwaspadai," ujarnya.

Di sisi lain, Malaysia juga yakin bisa mengalahkan Indonesia. "Indonesia adalah tim yang bagus. Punya motivasi yang tinggi. Kami akan bermain pada hari Ahad. Tapi yang kita tahu bola itu bulat," kata pelatih timnas U-17 Malaysia, Osmera bin Omaro.

Prediksi Susunan Pemain Utama

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Indonesia U-17
Andrika Fathir Rahman; Ridzar Nurfiat, Sulthan Zaky, Ade Pangestu, Habil Akbar; Kafiatur Rizky, Narendra Tegar, Figo Dennis; Riski Afrisal, Arkhan Kaka, Nabil Asyura;
Pelatih: Bima Sakti

Malaysia U-17 
Farish Farhan; Aiman Yusuf, Faris Danish, Adib Ibrahim, Danish Darus, Afiq Danish H, Arami Wafiy, Afiq Danish Z, Danish Iskandar, Adam Mikaeel, Anjasmirza;
Pelatih: Osmera Omaro

Tiga Laga Terakhir

Indonesia U-17:
03/10/2022 - Indonesia U-17 vs Guam U-17 (14-0)
05/10/2022 - Indonesia U-17 vs Uni Emirat Arab U-17 (3-2)
07/10/2022 - Indonesia U-17 vs Palestina U-17 (2-0)

Malaysia U-17:
01/10/22 - Palestina U-17 0-4 Malaysia U-17
05/10/22 - Malaysia U-17 1-1 Guam U-17
07/10/22 - Malaysia U-17 3-2 Uni Emirat Arab U-17

Prediksi

Status sebagai tuan rumah dan produktivitas gol membuat timnas U-17 Indonesia lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan. Namun, Skuad Garuda tetap harus waspada. Ambisi timnas Malaysia untuk merebut tiket lolos langsung ke Piala Asia U-17 2023 sebagai juara grup bisa saja merepotkan tim asuhan Bima Sakti.

SKOR.ID

Baca juga : Kualifikasi Piala Asia U-17 2023: Timnas U-17 Malaysia Berambisi Menjegal Indonesia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

2 jam lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol. TEMPO/Prima Mulia
Prediksi Persib Bandung vs Persebaya Surabaya di Pekan Ke-32 Liga 1 Sabtu Ini: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Persib Bandung vs Persebaya Surabaya akan hadir pada pekan ke-32 Liga 1 hari ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Jadwal dan Prediksi Rans Nusantara FC vs Barito Putera pada Pekan ke-31 Liga 1 Rabu 17 April 2024

3 hari lalu

Laga BRI Liga 1: Rans Nusantara FC vs Barito Putera.
Jadwal dan Prediksi Rans Nusantara FC vs Barito Putera pada Pekan ke-31 Liga 1 Rabu 17 April 2024

Pertandingan Rans Nusantara FC vs Barito Putera akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1. Simak H2H, fakta menarik, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

3 hari lalu

Ilustrasi pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo. ANTARA/Mohammad Ayudha
Prediksi Persija Jakarta vs Persis Solo di Pekan Ke-31 Liga 1 Rabu 17 April: Jadwal Live, H2H, Fakta Penting, Perkiraan Pemain

Pertandingan Persija Jakarta vs Persis Solo akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1, Rabu malam ini. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Prediksi PSM Makassar vs PSIS Semarang di Liga 1 Hari Ini: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Selebrasi PSM Makassar di Liga 1. Instagram/PSM Makassar
Prediksi PSM Makassar vs PSIS Semarang di Liga 1 Hari Ini: Jadwal Live, Fakta Menarik, H2H, Perkiraan Formasi

Duel klasik antara PSM Makassar vs PSIS Semarang akan tersaji pada hari kedua pekan ke-31 Liga 1 2023-2024. Siapa yang keluar sebagai pemenang?


Jadwal dan Prediksi PSS Sleman vs Arema FC di Pekan Ke-31 Liga 1 Senin 15 April 2024

5 hari lalu

Para pemain Arema FC saat berlatih. Doc. PT LIB.
Jadwal dan Prediksi PSS Sleman vs Arema FC di Pekan Ke-31 Liga 1 Senin 15 April 2024

Laga PSS Sleman vs Arema FC akan hadir pada pekan ke-31 Liga 1 2023-2024, Senin, 15 April. Simak jadwal dan prediksinya.


Prediksi Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

5 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Prediksi Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Jadwal Liga 1 pekan ke-31, Senin, 15 April 2024, menampilkan laga Persita Tangerang vs Persib Bandung. Simak H2H, perkiraan pemain, dan prediksinya.


Prediksi Torino vs Juventus di Liga Italia Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim Terkini, Perkiraan Formasi

6 hari lalu

Para pemain Juventus merayakan kemenangan mereka atas Lazio dalam laga leg pertama semifinal Coppa Italia di Allianz Stadium, Italia, 2 April 2024. REUTERS/Massimo Pinca
Prediksi Torino vs Juventus di Liga Italia Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim Terkini, Perkiraan Formasi

Juventus akan menjalani laga besar melawan tim sekota, Torino, oada pekan ke-32 Liga Italia Serie A di Stadioin Olimpico.


Prediksi Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Formasi

7 hari lalu

obbie Mainoo dari Manchester United merayakan gol kedua mereka bersama Diogo Dalot dan Casemiro dalam pertandingan Liga Premier Manchester United vs Liverpool di Old Trafford, Manchester, Inggris, 7 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Formasi

Manchester United akan melakoni laga tandang menghadapi Bournemouth dalam pekan ke-32 Liga Inggris.


Prediksi Manchester City vs Luton Town di LIga Inggris: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

7 hari lalu

Aksi pemain Manchester City, Phil Foden saat menjebol gawang Aston Villa dalam laga lanjutan Liga Inggris di Etihad Stadium, Inggris, 3 April 2024. Phil Foden tampil cemerlang dalam laga ini. Ia memborong tiga gol, pada menit ke-45, 62, dan 69. Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Prediksi Manchester City vs Luton Town di LIga Inggris: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menghadapi Luton Town dalam laga pekan ke-32 Liga Inggris 2023-2024.


Duel Bayer Leverkusen vs West Ham di Liga Europa, Komentar David Moyes vs Xabi Alonso, H2H, dan Prediksinya

8 hari lalu

Manajer West Ham United, David Moyes. REUTERS
Duel Bayer Leverkusen vs West Ham di Liga Europa, Komentar David Moyes vs Xabi Alonso, H2H, dan Prediksinya

Pertandingan antara Bayer Leverkusen vs West Ham United akan tersaji pada leg pertama babak perempat final Liga Europa 2023-2024.