Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Piala Dunia 2022: Babak Pertama Brasil Vs Swiss 0-0, Yan Sommer Tampil Cemerlang

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Kiper Swiss Yann Sommer menepis tendangan dari pemain Brazil Vinicius Junior pada laga kedua Grup G antara Brazil vs Swiss di Stadion 974, Doha, Qatar, 28 November 2022. REUTERS/Hannah Mckay
Kiper Swiss Yann Sommer menepis tendangan dari pemain Brazil Vinicius Junior pada laga kedua Grup G antara Brazil vs Swiss di Stadion 974, Doha, Qatar, 28 November 2022. REUTERS/Hannah Mckay
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Babak pertama laga Grup G Piala Dunia 2022 antara Brasil vs Swiss berakhir dengan skor 0-0. Brasil yang mendominasi penguasaan bola kesulitan menjebol pertahanan berlapis yang diperagakan Swiss. Penjaga gawang Swiss, Yan Sommer, menggagalkan tiga tembakan ke arah gawang yang dilepaskan Richarlison cs.  

Brasil tampil tanpa Neymar dan Danilo

Tim samba tampil tanpa dua pemain andalannya, Neymar dan Danilo. Keduanya mengalami cedera saat tim samba menang 2-0 atas Serbia pada laga pertama Kamis lalu. 

Untuk mengisi posisi Neymar, Pelatih Tite mendorong Lucas Paqueta bermain lebih ke depan. Sementara posisi Paqueta diisi oleh gelandang asal klub Manchester United, Fred. Sementara posisi Danilo di sisi kanan diisi oleh Eder Militao.

Swiss melakukan perubahan 

Swiss yang pada laga pertama menang 1-0 atas Kamerun pun melakukan sedikit perubahan. Pelatih Timnas Swiss, M Yakin, membangkucadangkan Xherdan Shaqiri dan memainkan Fabian Rieder. 

Brasil membuka peluang pada awal babak pertama

Timnas Brasil langsung mengurung pertahanan Swiss sejak awal pertandingan. Akan tetapi mereka kesulitan untuk menembus pertahanan rapat yang diperagakan Swiss. Peluang pertama didapatkan Brasil pada menit ke-4. Sayangnya umpan silang yang diberikan Raphinha ke tengah kotak penalti gagal dijangkau oleh Richarlison dengan kepalanya.

Sembilan menit berselang, permainan satu dua antara Casemiro dan Fred mampu menembus pertahanan Swiss. Akan tetapi Richarlison kembali gagal memanfaatkan bola yang dia dapatkan di dalam kotak penalti.  

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada menit ke-19 giliran kerja sama Vinicius Jr dan Lucas Paqueta yang berhasil membuat para pemain belakang Swiss bekerja keras. Paqueta berhasil menerima umpan dari Vinicius untuk menyisir sisi kanan pertahanan Swiss. Kali ini, umpan dari Paqueta gagal mencapai Richarlison karena terlebih dahulu dibuang oleh Nico Elvedi. 

Yan Sommer tampil cemerlang

Vinicius Jr membuat Brasil mendapatkan tembakan ke gawang pertama pada menit ke-27. Menerima umpan silang dari Raphinha. pemain klub Spanyol Real Madrid itu sebenarnya berada dalam posisi yang sangat bebas karena tak ada satu pun pemain Swiss yang menjaganya. Sayangnya tembakan voli Vinicius tak sempurna sehingga bola masih mampu ditepis oleh penjaga gawang Yan Sommer

Sommer kembali menunjukkan kemampuannya sebagai salah satu penjaga gawang top dengan menyelamatkan gawangnya dari kebobolan tiga menit berselang. Kali ini, dia menangkap sempurna bola tembakan jarak jauh yang dilepaskan Raphinha. 

Pada menit ke-44, tendangan pojok yang dilepaskan Raphinha langsung mengarah ke gawang Swiss. Beruntung Sommer masih mampu meninju bola yang datang dengan kencang dan melengkung itu. 

Timnas Swiss sendiri praktis tak mendapatkan peluang berarti pada babak pertama. Mereka bahkan hanya mendapatkan satu tembakan dan tak mengarah ke gawang selama 45 menit pertama. Babak pertama laga Piala Dunia 2022 Grup G antara Brasil vs Swiss pun berakhir dengan skor 0-0.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Kiper Paris St Germain Gianluigi Donnarumma berduel dengan pemain Barcelona Raphinha  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Stephanie Lecocq
Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Barcelona vs PSG (Paris Saint-Germain) akan tersaji pada leg kedua babak perempat final Liga Champions. Bagaimana H2H dan berita terkini tim?


Kata Xavi Hernandez dan Raphinha Usai Barcelona Kalahkan PSG di Leg Pertama Liga Champions

9 hari lalu

Kiper Paris St Germain Gianluigi Donnarumma berduel dengan pemain Barcelona Raphinha  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Stephanie Lecocq
Kata Xavi Hernandez dan Raphinha Usai Barcelona Kalahkan PSG di Leg Pertama Liga Champions

Raphinha mencetak dua gol yang membantu Barcelona mengamankan kemenangan 3-2 atas PSG di leg pertama perempat final Liga Champions.


Bursa Transfer: Vinicius Jr Berpeluang Tinggalkan Real Madrid, 3 Klub Dikabarkan Siap Tawar Rp Rp 3,44 Triliun

13 hari lalu

Pemain Real Madrid, Vinicius Junior. REUTERS
Bursa Transfer: Vinicius Jr Berpeluang Tinggalkan Real Madrid, 3 Klub Dikabarkan Siap Tawar Rp Rp 3,44 Triliun

Penyerang sayap Real Madrid, Vinicius Jr, terus diganggu masalah rasisme. Bisa terdorong tinggalkan Liga Spanyol?


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-30: Barcelona Kalahkan Las Palmas 1-0 Berkat Gol Raphinha

20 hari lalu

Pemain Barcelona, Raphinha melakukan selebrasi. REUTERS/Albert Gea
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-30: Barcelona Kalahkan Las Palmas 1-0 Berkat Gol Raphinha

Barcelona menang 1-0 atas Las Palmas dalam pertandingan Liga Spanyol pekan ke-30 berkat gol Raphinha. Simak klasemen dan top skor terkini.


Profil Endrick Felipe, Bintang Muda Brasil yang akan Memperkuat Real Madrid

22 hari lalu

Endrick Felipe. REUTERS
Profil Endrick Felipe, Bintang Muda Brasil yang akan Memperkuat Real Madrid

Endrick Felipe sudah dikontrak Real Madrid sejak Desember 2022. Endrick baru bisa bergabung dengan Real Madrid saat usianya 18 tahun pada Juli 2024


Pemain Timnas Brasil Richarlison Blakblakan Soal Perjuangan Melawan Depresi yang Nyaris Membuatnya Menyerah

23 hari lalu

Pemain Tottenham Hotspur Richarlison. Action Images via Reuters/Paul Childs
Pemain Timnas Brasil Richarlison Blakblakan Soal Perjuangan Melawan Depresi yang Nyaris Membuatnya Menyerah

Penyerang Timnas Brasil, Richarlison, berbagi kisah soal usahanya berjuang melawan depresi yang membuatnya hampir menyerah.


Alvaro Morata Dicemooh Saat Laga Spanyol vs Brasil di Bernabeu, Pelatih Luis de la Fuente Sakit Hati

23 hari lalu

Pemain timnas Spanyol, Alvaro Morata. REUTERS/Marcelo Del Pozo
Alvaro Morata Dicemooh Saat Laga Spanyol vs Brasil di Bernabeu, Pelatih Luis de la Fuente Sakit Hati

Pelatih timnas Spanyol, Luis de la Fuente, mengungkapkan dirinya sakit hati melihat Alvaro Morata dicemooh penonton saat bermain di negaranya sendiri.


Dani Alves Keluar dari Penjara dengan Jaminan, Tak Berkomentar dan Langsung Masuk Mobil

24 hari lalu

Pemain sepak bola Dani Alves meninggalkan penjara Brians 2 dengan jaminan bersama pengacaranya Ines Guardiola saat mengajukan banding atas hukuman pemerkosaannya. REUTERS/Bruna Casas
Dani Alves Keluar dari Penjara dengan Jaminan, Tak Berkomentar dan Langsung Masuk Mobil

Dani Alves meninggalkan penjara didampingi pengacaranya.


Reaksi Emosional Endrick Usai Cetak Gol Kemenangan Timnas Brasil Atas Inggris di Wembley

26 hari lalu

Pemain timnas Brasil, Endrick berselebrasi bersama rekan-rekannya setelah menjebol gawang timnas Inggris dalam pertandingan persahabatan di Wembley Stadium, London, 23 Maret 2024. Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan di Stadion. REUTERS/Carl Recine
Reaksi Emosional Endrick Usai Cetak Gol Kemenangan Timnas Brasil Atas Inggris di Wembley

Endrick mencetak gol kemenangan saat diturunkan dari bangku cadangan dan baru masuk lapangan 9 menit saat timnas Brasil mengalahkan Inggris 1-0.


Dorival Junior Debut Bersama Timnas Brasil, Kalahkan Inggris 1-0 dan Endrick Cetak Gol Internasional Pertama

27 hari lalu

Dorival Junior. REUTERS
Dorival Junior Debut Bersama Timnas Brasil, Kalahkan Inggris 1-0 dan Endrick Cetak Gol Internasional Pertama

Dorival Junior ditunjuk sebagai pelatih timnas Brasil pada 8 Januari dan kemenangan atas Inggris ini jadi debutnya bersama tim nasional negaranya.