Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Prediksi Piala Dunia 2022 Iran vs Amerika Serikat: Jadwal Live, H2H, Ulas Taktik, Perkiraan Pemain

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Laga Piala Dunia 2022: Iran vs Amerika Serikat.
Laga Piala Dunia 2022: Iran vs Amerika Serikat.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Piala Dunia 2022 pada Rabu dinihari, 30 November, akan menampilkan pertandingan Iran vs Amerika Serikat. Salah satu laga penentuan di Grup B ini akan berlangsung di Al Thumama Stadium, mulai 02.00 WIB, dengan disiarkan SCTV, Vidio, dan Moji

Tak ada pertemuan yang panasnya luber ke luar lapangan sepak bola seperti laga Iran vs AS  ini. Ini menjadi pertandingan Piala Dunia 2022 yang paling bermuatan politik sekalipun dalam arena olahraga mereka mungkin tidak berseteru.

Tensi hubungan keduanya juga ikut meninggi menyusul gelombang protes yang saat ini terjadi di Iran menyusul tewasnya seorang gadis oleh aparat keamanan yang terlalu eksesif. Gelombang protes dalam negeri itu bahkan sudah membuat tim Iran seperti terbelah. AS tentu saja tak tinggal diam untuk menjadikan isu tersebut sebagai peluru untuk mengkritik.

Kedua pelatih dari kedua tim ini mengesampingkan hubungan bilateral di antara kedua negara itu. Mereka menegaskan hanya fokus kepada sepak bola, Piala Dunia 2022 dan kemampuan olahraga dalam menyatukan orang, termasuk orang Iran dengan orang Amerika.

Menyusul revolusi Islam Iran, Washington dan Teheran saling memutuskan hubungan diplomatik yang terus tegang sampai kini.

"Saya membayangkan pertandingan ini diperebutkan dengan sengit karena fakta bahwa kedua tim ingin melaju ke babak berikutnya, bukan karena politik atau karena hubungan antar negara kami" kata pelatih AS Gregg Berhalter seperti dikutip Reuters.

Berhalter justru menyatakan sepak bola malah menyatukan umat manusia. "Anda dipersatukan oleh kecintaan yang sama kepada olahraga ini," sambung dia.

Kemenangan dramatis Timnas Iran atas Wales dalam skor 2-0 dan seri tanpa gol AS melawan Inggris pada hari Jumat membuat salah satu pertandingan terakhir Grup B ini akan sangat mendebarkan.

Inggris yang memuncaki klasemen dengan empat poin akan menghadapi tim terbawah Wales dalam laga terakhirnya di grup ini. Inggris cukup seri, dan jika ini yang terjadi, apalagi andai AS yang menang, maka kontes Iran melawan Amerika Serikat akan menentukan tim mana yang lolos ke babak 16 besar.

Pertemuan ini sendiri merupakan ulangan penyisihan grup Piala Dunia 1998 yang dimenangkan Iran 2-1.

Seperti yang mungkin akan terjadi dalam laga Senin malam nanti itu, kontes 1998 tersebut ditandai dengan momen simbolis sebelum pertandingan di Stade Gerland di Lyon ketika pemain-pemain Iran memberikan mawar putih yang menjadi simbol perdamaian di Iran, kepada pemain-pemain Amerika.

Mungkin momen 24 tahun lalu itu bisa terjadi lagi malam nanti, dan menjadi semakin menarik karena pemain-pemain Iran juga sepertinya memprotes perlakuan pemerintahnya terhadap para demonstran yang sudah menewaskan banyak orang termasuk gadis berusia 22 tahun, Mahsa Amini, yang meninggal dunia dalam tahanan dan memicu protes nasional berkaitan berpakaian menurut syariat di negara itu.

Tim Melli menolak menyanyikan lagu kebangsaan Iran dalam pertandingan pertamanya melawan Inggris untuk menunjukkan solidaritas kepada pengunjuk rasa, sampai mengundang ejekan dari pendukungnya sendiri.

Di tengah meningkatnya tekanan agar para pemain netral dalam gerakan unjuk rasa nasional itu, Iran bangkit mengalahkan Wales setelah tiga hari sebelumnya mereka diluluh-lantakkan Inggris 2-6.

Berhalter mencermati betul kebangkitan Iran itu dengan mewaspadai ancaman Iran yang bisa menghempaskan Wales dengan begitu meyakinkan.

"Sekarang kami harus yakin bahwa kami cukup bagus untuk melaju ke putaran kedua," kata pelatih Iran Carlos Queiroz.

Baca Juga: Prediksi Belanda vs Qatar di Piala Dunia 2022 Malam Ini

Namun demikian Queiroz menaruh respek kepada Timnas Amerika Serikat yang disebutnya sebagai tim yang brilian.

Queiroz tak ingin fokus teralihkan kepada hal-hal dil luar sepak bola, "karena yang ingin kami lalukan adalah mempersembahkan hadiah kepada pendukung Iran."

Perkiraan Susunan Pemain

Iran (3-5-2): Hossein Hosseini; Ramin Rezaeian, Majid Hosseini, Morteza Pouraliganji, Milad Mohammadi; Ali Gholizadeh, Ahmad Nourollahi, Saeid Ezatolahi, Ehsan Hajsafi; Mehdi Taremi, Sardar Azmoun.

Amerika Serikat (4-3-3): Matt Turner; Sergino Dest, Walker Zimmerman, Tim Ream, Antonee Robinson; Tyler Adams, Yunus Musah, Weston McKennie; Christian Pulisic, Timothy Weah, Haji Wright.

Skenario untuk Lolos

Dalam laga lain di grup ini juga akan bermain Inggris vs Wales. Inggris saat ini memuncaki klasemen dengan nilai 4, diikuti Iran (3), Amerika Serikat (2), dan Wales (1).

Inggris akan lolos bila menang atau seri. The Three Lions juga bisa lolos bila kalah, dengan catatan selisih golnya masih lebih baik dari Wales yang mengalahkan mereka.

Iran akan lolos bila mengalahkan AS. Mereka juga akan lolos bila meraih hasil seri asalkan Wales dikalahkan Inggris. Bagi AS, hanya kemenangan yang akan meloloskan mereka. Sedangkan Wales harus menang besar untuk lolos.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selanjutnya: Ulas taktik, perkiraan pemain, prediksi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

7 hari lalu

 Pelatih Argentina Lionel Scaloni. REUTERS/Hannah Mckay
Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

Menjelang laga timnas Argentina vs El Salvador, pelatih Lionel Scaloni menguraikan pernyataan yang diungkapkannya pada November 2023.


Striker Iran Mehdi Taremi akan Gabung Inter Milan dengan Status Bebas Transfer

45 hari lalu

Pemain Timnas Iran Mehdi Taremi saat merayakan gol. REUTERS/Molly Darlington
Striker Iran Mehdi Taremi akan Gabung Inter Milan dengan Status Bebas Transfer

Mehdi Taremi sebelumnya telah dikaitkan dengan rival sekota Inter Milan, AC Milan, yang mencoba mengontraknya musim panas lalu.


Timnas Iran Gagal ke Final Piala Asia 2023, Ini yang Disesalkan Amir Ghalenoei

50 hari lalu

Pelatih Timnas Iran Amir Ghalenoei. Doc. AFC.
Timnas Iran Gagal ke Final Piala Asia 2023, Ini yang Disesalkan Amir Ghalenoei

Timnas Iran tersingkir di semifinal Piala Asia 2023 setelah kalah 2-3 dari tim tuan rumah yang juga juara bertahan Qatar.


Iran Gagal ke Final Piala Asia 2023, Pelatih Amir Ghalenoei Minta Maaf dan Siap Bertanggung Jawab

50 hari lalu

Pelatih Timnas Iran Amir Ghalenoei bersama para pemain usai kekalahan dari Qatar di Piala Asia 2023. Doc. AFC.
Iran Gagal ke Final Piala Asia 2023, Pelatih Amir Ghalenoei Minta Maaf dan Siap Bertanggung Jawab

Pelatih Timnas Iran Amir Ghalenoei meminta maaf atas kekalahan 3-2 dari Qatar pada babak semifinal Piala Asia 2023.


Qatar Tantang Yordania di Final Piala Asia 2023 Usai Kalahkan Iran 3-2

50 hari lalu

Para pemain Qatar merayakan gol ke gawang Iran pada semifinal Piala Asia 2023 di Al Thumama Stadium pada Rabu, 7 Februari 2024. Twitter @afcasiancup.
Qatar Tantang Yordania di Final Piala Asia 2023 Usai Kalahkan Iran 3-2

Timnas Qatar menjaga peluang mempertahankan gelar setelah memastikan satu tempat di babak final Piala Asia 2023. Menjalani laga sengit lawan Iran.


Tarek Salman Bilang Timnas Qatar Dalam Motivasi Tinggi untuk Lolos ke Final Piala Asia 2023

51 hari lalu

Pemain Qatar Tarek Salman di Piala Asia 2023. Doc. AFC.
Tarek Salman Bilang Timnas Qatar Dalam Motivasi Tinggi untuk Lolos ke Final Piala Asia 2023

Tarek Salman mengatakan para pemain Qatar akan memberikan segalanya untuk mengalahkan Iran pada babak semifinal Piala Asia 2023.


Piala Asia 2023 Jadi Ajang Terakhir bagi Para Pemain Veteran Iran

51 hari lalu

Para pemain dan staf Timnas Iran merayakan keberhasilan ke semifinal Piala Asia 2023. Doc. AFC.
Piala Asia 2023 Jadi Ajang Terakhir bagi Para Pemain Veteran Iran

Kemenangan Iran atas Jepang di perempat final Piala Asia memperpanjang rekor tak terkalahkan Ghalenoei menjadi 16 laga.


Duel Iran vs Qatar di Semifinal Piala Asia 2023, Adu Cerdik Pelatih Amir Ghalenoei vs Marquez Lopez

51 hari lalu

Pelatih Timnas Iran Amir Ghalenoei di Piala Asia 2023. Doc. AFC.
Duel Iran vs Qatar di Semifinal Piala Asia 2023, Adu Cerdik Pelatih Amir Ghalenoei vs Marquez Lopez

Duel Iran vs Qatar akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia 2023 di Stadion Al Thumama di Doha pada hari Rabu, 7 Februari 2024.


Jadwal dan Prediksi Iran vs Qatar di Semifinal Piala Asia 2023 Malam Ini

51 hari lalu

Ilustrasi Iran vs Qatar di Piala Asia 2023. Doc. PSSI.
Jadwal dan Prediksi Iran vs Qatar di Semifinal Piala Asia 2023 Malam Ini

Duel Iran vs Qatar akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia 2023. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Al Thumama, Rabu, 7 Februari 2024.


Piala Asia 2023: Pemain Iran Pertanyakan Penunjukan Wasit Kuwait untuk Laga Semifinal Lawan Qatar

51 hari lalu

Saeid Ezatolahi dari Iran saat pemanasan sebelum pertandingan Piala AFC di Qatar, 31 Januari 2024. REUTERS/Molly Darlington
Piala Asia 2023: Pemain Iran Pertanyakan Penunjukan Wasit Kuwait untuk Laga Semifinal Lawan Qatar

Iran mengincar tempat di babak final pertama mereka sejak memenangi gelar Piala Asia ketiganya pada 1976.