Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Piala FA: Manchester City Menyingkirkan Chelsea 4-0, Aston Villa Kalah 1-2 dari Stevenage

Editor

Sapto Yunus

image-gnews
Pemain Manchester City Riyad Mahrez saat berselebrasi bersama Bernardo Silva. REUTERS/Molly Darlington
Pemain Manchester City Riyad Mahrez saat berselebrasi bersama Bernardo Silva. REUTERS/Molly Darlington
Iklan

TEMPO.CO, JakartaManchester City meraih kemenangan 4-0 atas tim tamu Chelsea di putaran ketiga Piala FA pada pada Senin dini hari, 9 Januari 2023, di Stadion Etihad, Manchester. Ini merupakan kemenangan ketiga berturut-turut City atas tim asuhan Graham Potter dalam waktu dua bulan.

Baca: Erik ten Hag Akui Ubah Keputusan Soal Transfer Manchester United, David de Gea dan Diogo Dalot Diperpanjang

Riyad Mahrez, yang mencetak satu-satunya gol saat kedua tim bertemu di Stamford Bridge dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris pada Kamis lalu, membuka skor di menit ke-23. Pemain sayap Aljazair itu kali ini melepaskan tendangan bebas yang luar biasa. Ini merupakan gol ketujuhnya musim ini dan keempat sejak awal November 2022.

Julian Alvarez, yang ikut membawa Argentina menjuarai Piala Dunia 2022, menggandakan keunggulan mereka pada menit ke-30 setelah tinjauan VAR memperlihatkan bola mengenai tangan Kai Havertz.

Delapan menit kemudian, Phil Foden menyelesaikan serangan tim yang melibatkan rekan setimnya di timnas Inggris, Kyle Walker, untuk mencetak gol ketiga City. Keunggulan city 3-0 itu bertahan hingga turun minum.

Unggul tiga gol tak membuat City kendor. Mahrez mencetak gol keduanya di pertandingan itu melalui tendangan penalti. Wasit memberi hukuman penalti kepada Chelsea setelah Kalidou Koulibaly menjatuhkan Foden di area penalti.

Dengan kemenangan itu, tim asuhan Pep Guardiola itu akan bermain di kandang sendiri pada putaran keempat melawan pemenang antara Arsenal atau tim Liga Satu, Oxford United, yang akan bertanding di kandang Oxford pada Selasa dini hari, 10 Januari 2023.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Aston Villa Tersingkir

Dalam pertandingan lainnya, Aston Villa menjadi korban “pembunuh raksasa” Stevenage. Menghadapi tim Liga Dua tersebut di Villa Park, tuan rumah menyerah 1-2. 

Villa memecah kebuntuan pada menit ke-33 melalui Morgan Sanson. Keunggulan itu bertahan hingga menit ke-88. Kemenangan yang sudah di depan mata buyar setelah Jamie Reid menyamakan kedudukan dari titik penalti. Villa bermain dengan 10 orang setelah Leander Dendoncker dikeluarkan dari lapangan karena menjatuhkan Campbell di dalam kotak penalti. Gol kemenangan Stevenage dicetak oleh Dean Campbell pada menit ke-90. 

Dengan kemenangan itu, Stevenage akan bertandang ke Stoke City di babak keempat.

Baca: Thomas Frank Sebut Romeo Beckham Bisa Main untuk Brentford di Liga Inggris

REUTERS | BERBAGAI SUMBER

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

3 jam lalu

Pemain Manchester City, Kyle Walker (kiri) saat bersama Phil Foden (kanan). Pool via REUTERS/Wolfgang Rattay
Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

Manchester City akan menghadapi Chelsea di babak semifinal Piala FA yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu, 23.15 WIB, 20 April 2024.


Rekap Hasil Perempat final dan Jadwal Semifinal Liga Conference 2023-2024: Aston Villa dan Fiorentina Lolos

14 jam lalu

Logo Liga Conference. (Antara)
Rekap Hasil Perempat final dan Jadwal Semifinal Liga Conference 2023-2024: Aston Villa dan Fiorentina Lolos

Aston Villa hingga Fiorentina memastikan diri melaju ke babak semifinal Liga Conference 2023-2024.


Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

1 hari lalu

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menangkap tendangan pemain Manchester City Bernardo Silva saat adu penalti dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024.  REUTERS/Molly Darlington
Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menggagalkan tendangan dua pemain Manchester City dalam adu penalti untuk membantu tim lolos semifinal Liga Champions.


Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

1 hari lalu

Pemain Real Madri Antonio Rudiger melakukan selebrasi usai menjadi penentu kemenangan atas Manchester City pada pertandingan leg kedua perempat final di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. REUTERS/Molly Darlington
Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

Bek tengah Real Madrid Antonio Rudiger menjadi penentu kemenangan timnya dalam adu penalti saat singkirkan Manchester City di Liga Champions.


Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

1 hari lalu

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. | REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023/24 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City. Simak komentar Carlo Ancelotti.


Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

1 hari lalu

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. | REUTERS/Isabel Infantes
Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

Manchester City gagal mempertahankan gelar Liga Champions. Tim asuhan Pep Guardiola ini kandas di babak perempat final, disingkirkan Real Madrid.


Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

1 hari lalu

Pemain Real Madrid melakukan selebrasi. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.


Jelang Manchester City vs Real Madrid di Liga Champions, Jude Bellingham Desak Adanya Upaya Lebih untuk Atasi Rasisme

2 hari lalu

Pemain Real Madrid Jude Bellingham. REUTERS
Jelang Manchester City vs Real Madrid di Liga Champions, Jude Bellingham Desak Adanya Upaya Lebih untuk Atasi Rasisme

Duel Manchester City vs Real Madrid leg kedua perempat final Liga Champions akan berlangsung di Etihad pada Kamis mulai 02.00 WIB, 18 April 2024.


Prediksi Manchester City vs Real Madrid di Leg 2 Perempat Final Liga Champions Malam Ini

2 hari lalu

Pemain Manchester City Manuel Akanji melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Copenhagen dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 7 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Manchester City vs Real Madrid di Leg 2 Perempat Final Liga Champions Malam Ini

Simak kabar terbaru kedua tim dan respons Carlo Ancelotti soal rekor buruk Real Madrid lawan Manchester City di Liga Champions saat main di Etihad.


Jadwal Liga Champions Kamis Dinihari 18 April 2024: 2 Laga Leg Kedua Perempat Final, Man City vs Real Madrid Live di SCTV

2 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Jadwal Liga Champions Kamis Dinihari 18 April 2024: 2 Laga Leg Kedua Perempat Final, Man City vs Real Madrid Live di SCTV

Jadwal Liga Champions pada Kamis dinihari WIB, 18 April 2024: Bayern Munchen vs Arsenal dan Manchester City vs Real Madrid.