Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Leg 2 Semifinal Piala AFF 2022: Timnas Indonesia Kalah 2-0 dari Vietnam, Gagal ke Final

image-gnews
Pesepak bola Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Vietnam Nguyen Quang Hai dalam pertandingan leg 2 babak semi final Piala AFF 2022 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Senin, 9 Januari 2023. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Pesepak bola Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Vietnam Nguyen Quang Hai dalam pertandingan leg 2 babak semi final Piala AFF 2022 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Senin, 9 Januari 2023. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia gagal lolos ke final Piala AFF 2022 setelah kalah 2-0 atas Vietnam di leg kedua semifinal di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin, 9 Januari 2023. Dengan hasil ini, The Golden Stars menang agregat 2-0 karena leg pertama berakhir imbang tanpa gol. 

Dua gol Vietnam yang menjadi penentu kemenangan dicetak oleh Nguyen Tien Linh pada menit ke-3 dan menit ke-47. 

Di laga ini, pelatih Shin Tae-yong hanya melakukan perubahan di lini tengah. Dia memasukkan Saddil Ramdani sebagai pengganti Rachmat Irianto untuk starter. Di lini serang, Dendy Sulistyawan masih jadi andalan. 

Pertandingan babak pertama, pertandingan berlangsung sengit dengan diwarnai duel antarpemain. Berulang kali terjadi bentrok yang mengakibatkan pemain terjatuh. 

Wasit mengeluarkan tiga kartu kuning di babak pertama, satu diberikan kepada Asnawi Mangkualam, dan dua untuk tim tuan rumah Vietnam, Bui Tien Dung dan Doan Van Hau. Di babak kedua, Ricky Kambuaya yang masuk dari bangku cadangan juga mendapatkan kartu kuning.

Di babak kedua, setelah Vietnam mencetak gol kedua, Shin Tae-yong melakukan pergantian pemain pada menit ke-57. Dia memasukkan Ricky Kambuaya dan Witan Sulaeman untuk menggantikan Saddil Ramdani dan Asnawi Mangkualam. 

Dengan kekalahan di leg kedua semifinal ini, timnas Indonesia gagal lolos ke final. Shin Tae-yong tak bisa membimbing skuad Garuda ke final mengulang Piala AFF 2020. Kala itu, di kejuaraan level Asia Tenggara yang digelar di Singapura mulai Desember 2021 sampai 1 Januari 2022, Indonesia menjadi finalis setelah kalah dari Thailand dengan agregat 6-2 di final.

Bagi timnas Vietnam, mereka akan menghadapi final Piala AFF 2022 pada 13 dan 16 Januari mendatang, melawan pemenang antara Thailand dan Malaysia yang baru akan menjalani pertandingan leg kedua semifinal pada Selasa, 10 Januari 2022.

Pemain timnas Indonesia Fachruddin Aryanto (kanan) bereaksi usai gagal membobol gawang Timnas Vietnam dalam pertandingan leg 2 babak semi final Piala AFF 2022 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Senin, 9 Januari 2023. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Ringkasan pertandingan

Babak pertama

Di babak pertama ini, permainan sebenarnya berimbang. Di mana kedua tim tampak sulit untuk membongkar lini pertahanan. Namun, Vietnam memang berhasil unggul cepat di babak pertama. 

Vietnam unggul 1-0 saat pertandingan memasuki menit ke-3. Adalah Nguyen Tien Linh yang berhasil mencetak gol dari dalam kotak penalti dengan tendangan kaki kanan. 

Hingga menit ke-10 para pemain Indonesia belum bisa menciptakan peluang yang bagus. Skuad Garuda tampak kesulitan untuk menembus pertahanan Vietnam. 

Menit 19 Indonesia mendapatkan peluang. Bola lemparan jarak jauh dari Partama Arhan berhasil mencapai kotak penalti Vietnam, namun Jordi Amat menyentuh bola dengan tangan. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Insiden terjadi di menit 23, saat Indonesia melakukan serangan ke kotak penalti Vietnam. Dendy Sulistyawan terkena sikut oleh Bui Tien Dung, yang akhirnya diberi kartu kuning oleh wasit.  

Vietnam mendapatkan peluang melalui tendangan bebas di menit 28. Namun upaya dari Doan Van Hau masih melambung dari mistar gawang Indonesia. 

Asnawi Mangkualam mendapatkan kartu kuning pada menit 35. Ia melakukan pelanggaran keras kepada pemain Vietnam yang juga sempat memicu sedikit keributan.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong bereaksi usai pemainnya dilanggar keras oleh pesepak bola Timnas Vietnam dalam pertandingan leg 2 babak semi final Piala AFF 2022 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Senin, 9 Januari 2023. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra



Babak kedua

Pertandingan baru memasuki menit ke-47 Vietnam menambah gol menjadi 2-0. Nguyen Tien Linh mencetak gol melalui sundulan setelah menerima umpan dari Do Hung Dung dari sepakan pojok. 

Menit 54 Indonesia mencoba melakukan serangan. Dendy Sulistyawan memiliki peluang dengan tendangan di dalam kotak penalti, namun berhasil diblok oleh pemain belakang Vietnam.

Dua pergantian pemain dilakukan oleh pelatih Indonesia, Shin Tae-yong di menit 56. Saddil Ramadani digantikan oleh Witan Sulaemen dan Ricky Kambuaya menggantikan Asnawi Mangkualam.

Vietnam mendapatkan peluang emas di menit 59. Tendangan dari Pham Tuan Hai berhasil ditangkap oleh kiper Indonesia, Nadeo Arga Winata.

Sundulan dari Fachruddin Aryanto gagal membobol gawang Vietnam. Berawal dari sepakan pojok Marc Klok di menit 62, bola disundul oleh Fachruddin namun melebar. 

Susunan pemain:

Timnas Vietnam: Dang Van Lam; Que Ngoc Hai, Bui Tien Dung (Bui Hoang Viet Anh 51'), Doan Van Hou, Ho Tan Tai, Nguyen Thanh Chung (Nguyen Thanh Binh 71'); Do Hung Dung, Nguyen Quang Hai (Nguyen Van Toan 90+1'), Nguyen Hoang Duc; Pham Tuan Hai, Nguyen Tien Linh (Phan Van Duc 71').

Timnas Indonesia: Nadeo Argawinata; Jordi Amat, Rizky Ridho (Muhammad Rafli 78'), Fachruddin Aryanto, Asnawi Mangkualam (Witan Sulaeman '57), Pratama Arhan; Marselio Ferdinan (Ilija Spasojevic 78'), Saddil Ramadani (Ricky Kambuaya 57'), Marc Klok, Yakob Sayuri; Dendy Sulistyawan.

Baca Juga: Jadwal Bola Senin 10 Januari 2023: Timnas Indonesia, Liga 1, Piala FA, Liga Spanyol, Liga Italia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Indra Sjafri Senang Lihat Performa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bicara Peran Naturalisasi

36 menit lalu

Pelatih timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri saat ditemui di Lapangan B Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat, 15 Maret 2024. TEMPO/Randy
Indra Sjafri Senang Lihat Performa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bicara Peran Naturalisasi

Indra Sjafri menilai para pemain naturalisasi yang kini memperkuat Timnas Indonesia telah memberikan kontribusi baik dan memenuhi harapan.


7 Pemain Abroad yang Bisa Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23 untuk Piala Asia 2024

2 jam lalu

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong memimpin latihan perdana Timnas Indonesia setibanya di Hanoi, Vietnam pada Sabtu malam, 23 Maret 2024. PSSI
7 Pemain Abroad yang Bisa Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23 untuk Piala Asia 2024

Nathan Tjoe-A-On hingga Pratama Arhan masuk dalam daftar tujuh pemain yang bisa dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23.


Indra Sjafri Minta Dikotomi Pemain Lokal dan Keturunan di Timnas Indonesia Dihentikan

3 jam lalu

Pelatih timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri saat ditemui di Lapangan B Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu, 27 Maret 2024. TEMPO/Randy
Indra Sjafri Minta Dikotomi Pemain Lokal dan Keturunan di Timnas Indonesia Dihentikan

Indra Sjafri menilai pemain Timnas Indonesia yang sudah berpaspor Indonesia bukan lagi keturunan, tapi sepenuhnya menjadi WNI.


Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Berpeluang Lolos, Begini Head-to-Head vs Irak dan Filipina

4 jam lalu

Timnas Indonesia merayakan gol saat menghadapi Vietnam di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Selasa, 26 Maret 2024. Kredit: Tim Media PSSI.
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Berpeluang Lolos, Begini Head-to-Head vs Irak dan Filipina

Timnas Indonesia berada dalam posisi sangat bagus setelah dua kali mengalahkan Vietnam dalam kualifikasi Piala Dunia 2026.


3 Fakta Terbaru Timnas Indonesia U-23 Jelang Piala Asia U-23 2024

6 jam lalu

Pelatih Shin Tae-yong memimpin latihan timnas Indonesia di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu, 20 Maret 2024. Timnas Indonesia menggelar latihan jelang bertanding melawan Vietnam dalam laga lanjutan Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis besok. ANTARA/Hafidz Mubarak A
3 Fakta Terbaru Timnas Indonesia U-23 Jelang Piala Asia U-23 2024

Mulai pemanggilan pemain hingga jadwal pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23 menjelang Piala Asia U-23 2024 terangkum dalam fakta-fakta berikut ini.


Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

6 jam lalu

Park Hang-seo juga pernah membawa timnas Vietnam meraih medali emas pada ajang SEA Games 2020. Pada laga final, Vietnam berhasil mengalahkan Indonesia dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

Park Hang-seo beri sinyal akan kembali latih timnas Vietnam, setelah digilas timnas Indonesia di penyisihan Piala Dunia lalu.


Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Panggil Beckham Putra ke Timnas Indonesia U-23

6 jam lalu

Pemain timnas U-23 Indonesia Beckham Putra saat ditemui di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, 27 Agustus 2023. TEMPO/Randy
Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Panggil Beckham Putra ke Timnas Indonesia U-23

Shin Tae-yong mulai melakukan pemanggilan pemain ke Timnas Indonesia U-23 dan Beckham Putra menjadi nama pertama yang resmi dipanggil.


5 Pemain Timnas Indonesia yang Versatile, Ada Ragnar Oratmangoen hingga Asnawi

8 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen dalam sesi latihan bersama Skuad Garuda. Doc. PSSI.
5 Pemain Timnas Indonesia yang Versatile, Ada Ragnar Oratmangoen hingga Asnawi

Ragnar Oratmangoen menambah daftar pemain Timnas Indonesia yang versatile.


Baru Kembali dari Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri Langsung Cetak Gol saat Dewa United Hajar Persita Tangerang 4-1 di Liga 1

9 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol kegawang Vietnam pada pertandingan lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 21 Maret 2024. Timnas Indonesia menang dengan skor 1-0. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Baru Kembali dari Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri Langsung Cetak Gol saat Dewa United Hajar Persita Tangerang 4-1 di Liga 1

Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya, yang baru kembali dari timnas Indonesia, langsung dimainkan saat Dewa United vs Persita Tangerang di Liga 1.


Dua Pemainnya Ikut Berperan, Pelatih Dewa United Gembira Saksikan Perkembangan Timnas Indonesia

10 jam lalu

Pelatih Dewa United Jan Olde Riekerink. Doc. ligaindonesiabaru.com
Dua Pemainnya Ikut Berperan, Pelatih Dewa United Gembira Saksikan Perkembangan Timnas Indonesia

Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink, merasa gembira menyaksikan perkembangan Timnas Indonesia.