Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Piala AFF 2022: 5 Fakta Keberhasilan Thailand Jadi Juara Ajang Ini Ketujuh Kali

image-gnews
Theeraton Bunmathan Thailand dan manajer tim Thailand Nualphan Lamsam mengangkat trofi bersama rekan satu tim untuk merayakannya setelah memenangkan Piala AFF 2022, melawan Vietnam di Stadion Thammasat, Pathum Thani, Thailand - 16 Januari 2023. REUTERS/Chalinee Thirasupa
Theeraton Bunmathan Thailand dan manajer tim Thailand Nualphan Lamsam mengangkat trofi bersama rekan satu tim untuk merayakannya setelah memenangkan Piala AFF 2022, melawan Vietnam di Stadion Thammasat, Pathum Thani, Thailand - 16 Januari 2023. REUTERS/Chalinee Thirasupa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Thailand meraih gelar juara Piala AFF 2022 setelah mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0 di leg kedua final di hadapan pendukungnya di Stadion Thammasat, Senin, 16 Januari 2023. Gol tunggal Theerathon Bunhathan pada menit ke-24 menjadi penentu kemenangan.

Dengan hasil ini, mereka menang dengan agregat 3-2, menyusul hasil imbang 2-2 di kandang Vietnam pada Jumat lalu, di Stadion My Dinh. 

Hasil ini membuat Thailand berhasil mempertahankan gelar juara di bawah asuhan Alexandre Polking. Pelatih Brasil yang akrab disapa Mano ini sebelumnya sukses membimbing pasukannya menjadi juara Piala AFF 2020. Berikut lima fakta keberhasilan Thailand menjadi juara Piala AFF 2022.

Timnas Thailand. Instagram/Changsuek

Thailand hanya sekali kalah

Dalam perjalanannya meraih gelar juara Piala AFF 2022 ini, Thailand tak terkalahkan di fase grup. Mereka lolos ke semifinal sebagai juara Grup A dengan 10 poin, dari tiga kemenangan dan sekali imbang. 

Satu-satunya kekalahan yang dialami Thailand terjadi saat menghadapi Malaysia di leg pertama di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, dengan skor 0-1. Namun, mereka mampu membalikkan keadaan dengan menang 3-0 di Stadion Thammasat, untuk memastikan lolos ke final. 

Di final, Thailand meraih hasil imbang 2-2 di kandang Vietnam, sebelum memastikan gelar juara dengan kemenangan 1-0 di leg kedua. 

Final Piala AFF 2022 Thailand vs Vietnam. Twitter/Changsuek_TH



Tim paling banyak mencetak gol

Thailand menjadi tim paling banyak mencetak gol, yakni total 19 gol berhasil mereka cetak sepanjang Piala AFF 2022 ini, tiga di antaranya di babak final. Mereka kebobolan lima gol. 

Tim yang mendekati catatan gol mereka adalah Vietnam dengan mengoleksi 16 gol dan kebobolan tiga gol. Mereka hanya kebobolan di final. 

Sejak fase grup hingga semifinal, tidak ada tim yang berhasil membobol gawang Vietnam. Hanya Thailand yang mampu mencetak gol ke gawang mereka.

Teerasil Dangda jadi top skor bersama Nguyen Tien Linh

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Penyerang Thailand, Teerasil Dangda, menjadi pencetak gol terbanyak bersama Nguyen Tien Linh dari Vietnam, dengan enam gol di Piala AFF 2022. 

Pemain berusia 34 tahun itu mengumpulkan enam gol itu dalam enam laga. Dia tidak dimainkan di dua pertandingan final karena kondisinya tidak fit.

Tambahan enam gol di edisi ini semakin mengukuhkan rekornya sebagai pencetak gol terbanyak dengan mengemas 25 gol, unggul delapan gol dari Noh Alam Shah dari Singapura.

Teerasil Dangda. Instagram

Gelar ketujuh di Piala AFF

Thailand memperpanjang rekornya sebagai tim paling banyak meraih gelar juara di turnamen sepak bola level Asia Tenggara yang mulai digulirkan sejak 1996. 

Juara Piala AFF 2022 ini adalah gelar ketujuh setelah 1996, 2000, 2002, 2014, 2016, dan 2020. 

Dua kali mereka berhasil mempertahankan gelar juara, yakni pada 2016 dan 2022. Mereka mendominasi kejuaraan ini dalam satu dekade terakhir dengan empat gelar, dan hanya gagal di 2018 ketika trofi juara direbut Vietnam di bawah Park Hang-seo.

Pelatih Thailand, Alexandré Pölking. Foto : AFF

Alexandre Polking ikuti jejak Kiastisuk Senamuang

Alexandre Polking atau yang akrab disapa Mano berhasil meraih gelar juara Piala AFF beruntun, 2020 dan 2022. Ia menjadi pelatih pertama yang berhasil mempertahankan gelar Piala AFF sejak Kiatisuk Senamuang membawa Thailand juara beruntun pada 2014 dan 2016.

Polking menangani timnas Thailand sejak September 2021 dan kontraknya akan berjalan hingga 31 Desember 2023.

Baca Juga: Thailand Jadi Juara Piala AFF 2022, Kalahkan Vietnam di Final

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Thailand Perbolehkan Klub Malam Buka sampai Jam 4 Pagi

1 hari lalu

Orang-orang menghabiskan waktu mereka di dalam bar setelah pemerintah Thailand melonggarkan tindakan isolasi dan menerapkan jarak sosial untuk mencegah penyebaran penyakit virus corona (COVID-19), ketika bar dan klub malam dibuka kembali secara nasional, di Bangkok, Thailand, 1 Juli 2020. REUTERS/Chalinee Thirasupa/Foto file
Thailand Perbolehkan Klub Malam Buka sampai Jam 4 Pagi

Pemerintah Thailand pada telah menyetujui peraturan menteri yang memperpanjang jam buka klub malam dan tempat hiburan.


Resep Tom Yam Suki Khas Thailand, Hidangan Berkuah yang Nikmat Disantap Saat Hujan

2 hari lalu

Tom Yum. shutterstock.com
Resep Tom Yam Suki Khas Thailand, Hidangan Berkuah yang Nikmat Disantap Saat Hujan

Tom yam merupakan hidangan berkuah khas Thailand yang telah populer. Tom yam nikmat dimakan ketika cuaca hujan yang dingin.


5 Tanda Restoran yang Menyajikan Makanan Lezat di Bangkok

2 hari lalu

Ilustrasi pria memilih restoran saat berlibur. shutterstock.com
5 Tanda Restoran yang Menyajikan Makanan Lezat di Bangkok

Hampir semua restoran di Bangkok yang menyajikan hidangan autentik dan lezat memiliki kesamaan, seperti suasana, dekorasi, menu, dan bahkan metodenya.


Kelompok Muslim Thailand Klaim Bantu Pembebasan Sandera Hamas Asal Negaranya

3 hari lalu

Warga negara Thailand yang dibebaskan dari Jalur Gaza setelah disandera oleh orang-orang bersenjata dari kelompok militan Islam Palestina Hamas selama serangan mematikan 7 Oktober di Israel, berdiri bersama selama kunjungan Duta Besar Thailand di Israel Pannabha Chandraramya ke Pusat Medis Shamir (Assaf Harofeh  ), tempat mereka dirawat, di Be'er Ya'akov, Israel 26 November 2023. Kementerian Luar Negeri Thailand/Handout via REUTERS
Kelompok Muslim Thailand Klaim Bantu Pembebasan Sandera Hamas Asal Negaranya

Sebuah kelompok Muslim Thailand yang berbicara langsung dengan Hamas mengatakan upaya mereka adalah kunci pembebasan sandera asal Thailand.


Kegembiraan Sambut Pembebasan Satu-Satunya Sandera Perempuan Thailand dari Gaza

4 hari lalu

Bunyarin Srijan, ibu dari seorang sandera asal Thailand yang dibebaskan sebagai bagian dari kesepakatan pertukaran sandera-tahanan antara Hamas dan Israel, memegang ponselnya yang menunjukkan gambar putrinya, Natthawaree Mulkan, selama wawancara di rumahnya di Khon Kaen, Thailand 25 November 2023. REUTERS/Napat Wesshasartar
Kegembiraan Sambut Pembebasan Satu-Satunya Sandera Perempuan Thailand dari Gaza

Natthawaree Mulkan menjadi satu-satunya sandera perempuan Thailand yang ditahan Hamas di Gaza pada 7 Oktober lalu


Kisah Sandera yang Dibebaskan, Berteriak 'Thailand - Thailand' ketika Gerilyawan Hamas Mendekat

5 hari lalu

Pekerja Thailand yang disandera oleh Hamas dan kemudian dibebaskan sebagai bagian dari kesepakatan antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, berpose bersama anggota misi Thailand setelah pemeriksaan kesehatan, di Tel Aviv, Israel, dalam gambar selebaran yang dirilis pada 25 November 2023 .Kementerian Luar Negeri Thailand/Handout melalui REUTERS
Kisah Sandera yang Dibebaskan, Berteriak 'Thailand - Thailand' ketika Gerilyawan Hamas Mendekat

Sebanyak 10 sandera Thailand dibebaskan oleh Hamas dalam gencatan senjata pertama dalam perang tujuh minggu, Jumat.


20 Warga Thailand Belum Dibebaskan Hamas, Masih Disandera di Gaza

5 hari lalu

Sebuah kendaraan Palang Merah, sebagai bagian dari konvoi yang diyakini membawa sandera yang diculik oleh militan Hamas selama serangan 7 Oktober di Israel, tiba di perbatasan Rafah, di tengah kesepakatan pertukaran sandera-tahanan antara Hamas dan Israel, terlihat dari selatan Gaza Strip 24 November 2023. REUTERS/Ibraheem Abu Mustafa
20 Warga Thailand Belum Dibebaskan Hamas, Masih Disandera di Gaza

Hamas belum membebaskan 20 orang sandera dari Thailand yang masih ditahan di Gaza. Pembebasan mereka tak ada hubungannya dengan Israel.


Qatar: Hamas Bebaskan 13 Warga Israel, 10 Warga Thailand, dan Satu Warga Filipina

6 hari lalu

Foto-foto sandera yang ditahan di Gaza ditampilkan pada layar di Tel Aviv, Israel, 15 November 2023. REUTERS/Ammar Awad
Qatar: Hamas Bebaskan 13 Warga Israel, 10 Warga Thailand, dan Satu Warga Filipina

Qatar menyebut Hamas membebaskan 13 warga Israel, 10 warga negara Thailand dan satu warga negara Filipina.


Hamas Bebaskan 12 Sandera Thailand dan 13 Warga Israel yang Ditahan di Gaza

6 hari lalu

Seseorang berdiri di depan foto-foto saat demonstrasi menuntut pembebasan sandera yang ditahan di Jalur Gaza setelah mereka ditangkap oleh kelompok bersenjata Hamas pada 7 Oktober, di Tel Aviv, Israel, pada 21 November [Amir Cohen/Reuters]
Hamas Bebaskan 12 Sandera Thailand dan 13 Warga Israel yang Ditahan di Gaza

Dua belas sandera asal Thailand dan 13 sandera Israel yang ditahan oleh Hamas di Gaza telah dibebaskan


Alexandre Polking Dipecat dari Timnas Thailand, Simak Perjalanan Karier Kepelatihannya

6 hari lalu

Pelatih Thailand, Alexandr Plking. Foto : AFF
Alexandre Polking Dipecat dari Timnas Thailand, Simak Perjalanan Karier Kepelatihannya

Federasi Sepak Bola Thailand memecat Alexandre Polking dari kepelatihan Timnas Thailand