Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadwal Manchester City vs Arsenal di Piala FA Malam Ini, Pep Guardiola Berseloroh Soal Mikel Arteta

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Mikel Arteta dan Pep Guardiola. Action Images via Reuters
Mikel Arteta dan Pep Guardiola. Action Images via Reuters
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal big match akan hadir di ajang Piala FA, Sabtu dinihari nanti, 28 Januari 2023. Manchester City akan menjamu Arsenal di babak keempat, mulai 03.00 WIB.

Ini akan menjadi bentrokan dua pelatih yang pernah bekerja sama: Pep Guardiola dan Mikel Arteta. Kini, Arteta melatih Arsenal, namun sebelumnya pernah jadi aisten Guardiola di Man City.

Guardiola berseloroh bahwa Mikel Arteta sebenarnya bisa menjadi manajer Manchester City berikutnya tetapi pelatih Arsenal itu tak mau menunggu lama guna menjadi bos di Stadion Etihad.

Guardiola adalah orang yang memberikan kesempatan kepada Arteta untuk debut kepelatihan ketika ditunjuk sebagai asisten manajer City pada 2016.

Dia menghabiskan tiga setengah tahun sebagai orang nomor dua di Manchester City sebelum melatih Arsenal pada Desember 2019. Namun Guardiola mengatakan Arteta bisa menggantikannya sebagai bos City jika dia mau lebih lama lagi di Etihad.

"Saya yakin sekali seandainya sebelum ini saya hengkang, dia akan berada di sini dan akan menjadi yang terbaik, pastinya," kata Guardiola seperti dikutip ESPN.

"Tapi saya memperpanjang kontrak, saya minta maaf, dan dia tidak mau menunggu, jadi tidak terjadi, tapi pasti (menjadi manajer City)."

Arteta membawa Arsenal ke puncak klasemen Liga Premier dan berada di jalur memenangkan gelar juara liga pertama klub ini sejak 2004.

Pelatih asal Spanyol itu adalah juga pemain Arsenal dari 2011 sampai 2016. Guardiola mengaku selalu merasa Arteta bakal kembali ke klubnya sekalipun tengah menangani City waktu itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Dia mencintai klub itu (Arsenal)," kata Guardiola. "Saya ingat ketika kami bersama di sini (di Manchester City) ketika kami mencetak gol, dia sering melompat dan melakukan selebrasi kecuali saat melawan satu tim dan itu adalah Arsenal."

"Saat itulah saya menilai orang ini mencintai Arsenal. Seperti saya, berlatih di sini atau Barcelona jika saya berlatih sebagai asisten dan Barcelona memanggil saya, saya pasti datang. Klub saya."

Baca Juga: Liverpool dan Real Madrid Bersaing Dapatkan Jude Bellingham

Guardiola dan Arteta akan saling berhadapan Jumat ini dalam Piala FA. Arsenal dan City juga tengah saling berpacu di puncak klasemen Liga Premier yang saat ini terpaut lima poin satu sama lain.

"Ini kompetisi yang berbeda, Piala FA, ini final," kata Guardiola. “Dan tentu saja, lebih dari sekadar Arsenal, ini adalah ajang untuk membuktikan diri kami sendiri mengenai level kami."

"Kami harus membuktikan seberapa jauh atau seberapa dekat kami dan cara terbaik dalam mengetahuinya adalah dengan menampilkan level terbaik kami. Jika tidak, melawan tim selevel Arsenal, akan berat."

Laga Manchester City vs Arsenal akan mengawali babak keempat (32 besar) Piala FA. Laga-laga lainnya akan berlangsung akhir pekan ii, termasuk Manchester United vs Reading dan Brighton vs Liverpool.

Baca Juga: Chelsea Sepakat Jual Hakim Ziyech ke AS Roma

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

58 detik lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.


Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

20 jam lalu

Pemain Arsenal Gabriel melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 20 Januari 2024. Arsenal berhasil gilas tamunya Crystal Palace dengan skor 5-0. Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

1 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

Arsenal dan Liverpool bersaing ketat di posisi dua besar klasemen Liga Inggris setelah kembali ke jalur kemenangan pada pekan ke-34.


Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

2 hari lalu

Pemain Manchester United merayakan. REUTERS/Carl Recine
Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.


Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

2 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.


Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

2 hari lalu

Kobbie Mainoo dari Manchester United merayakan gol kedua mereka bersama Diogo Dalot dan Casemiro dalam pertandingan Liga Premier Manchester United vs Liverpool di Old Trafford, Manchester, Inggris, 7 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.


Diwawancarai Gary Lineker setelah Manchester City Lolos ke Final Piala FA, Guardiola Ngomel Panjang Lebar

2 hari lalu

Pelatih Manchester City Pep Guardiola. REUTERS/Carl Recine
Diwawancarai Gary Lineker setelah Manchester City Lolos ke Final Piala FA, Guardiola Ngomel Panjang Lebar

Manchester City lolos ke final Piala FA setelah mengalahkan Chelsea 1-0 di Wembley, Pep Guardiola mengomel panjang lebar soal pengaturan jadwal.


Arsenal Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris usai Kalahkan Wolves 2-0, Apa Kata Mikel Arteta?

2 hari lalu

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. | REUTERS/Andrew Boyers.
Arsenal Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris usai Kalahkan Wolves 2-0, Apa Kata Mikel Arteta?

Arsenal merebut puncak klasemen Liga Inggris setelah menang 2-0 di markas Wolves. Simak komentar Mikel Arteta seusai laga.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan ke-33: Arsenal Kalahkan Wolves 2-0 dan Berhasil Kudeta Man City

2 hari lalu

Pemain Arsenal, Martin Odegaard melakukan selebrasi. Reuters/Andrew Boyers
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan ke-33: Arsenal Kalahkan Wolves 2-0 dan Berhasil Kudeta Man City

Gol-gol dari Leandro Trossard dan Martin Odegaard memberikan Arsenal kemenangan 2-0 di kandang Wolves pada pekan ke-33 Liga Inggris.


Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

3 hari lalu

Pemain Manchester City Bernardo Silva. REUTERS/Molly Darlington
Manchester City Lolos ke Final Piala FA dengan Singkirkan Chelsea, Menang 1-0 Berkat Gol Bernardo Silva

Gol tunggal Bernardo Silva membawa Manchester City mengalahkan Chelsea 1-0 pada semifinal Piala FA.