Arab Saudi Jadi Sponsor Piala Dunia Wanita 2023, FIFA Dikecam

Editor

Sapto Yunus

Kantor FIFA. REUTERS/Arnd Wiegmann/File Photo
Kantor FIFA. REUTERS/Arnd Wiegmann/File Photo

TEMPO.CO, JakartaVisit Saudi akan menjadi sponsor resmi Piala Dunia Wanita 2023 yang akan digelar di Australia dan Selandia pada 20 Juli hingga 20 Agustus mendatang. AS melaporkan pada Selasa, 31 Januari 2023, keputusan tersebut telah membuat FIFA mendapat kecaman, terutama menyangkut penerapan hak asasi manusia di Arab Saudi.

Baca Juga: Barcelona Senang Melawan Real Madrid di Semifinal Copa del Rey

Selama Piala Dunia 2022 di Qatar, pemegang hak siar pertandingan dari Amerika Serikat, FOX Sports, menolak menayangkan iklan pro-Qatar sebagai bentuk protes atas perlakuan negara itu terhadap pekerja migran.

Amnesty International terus-menerus melabeli Arab Saudi dengan catatan hak asasi manusia yang “mengerikan”. Perempuan di kerajaan kaya minyak itu baru diizinkan menghadiri pertandingan sepak bola mulai 2018 dan Liga Sepak Bola Wanita Arab Saudi secara resmi dimulai pada 2020.

Selain Visit Saudi, merek-merek seperti VISA dan Commonwealth Band of Australia telah mendaftar sebagai sponsor resmi menjelang Piala Dunia Wanita.

Arab Saudi sedang berupaya menjadi negara terkemuka dalam olahraga, termasuk sepak bola. Meskipun belum diumumkan secara resmi, beredar kabar bahwa Arab Saudi akan membuat tawaran untuk menjadi tuan rumah bersama Piala Dunia 2030 bersama dengan Mesir dan Yunani. Arab Saudi yang akan membayar biaya penawaran tersebut. 

Untuk menarik perhatian dunia, Arab Saudi telah menunjuk bintang Paris Saint-Germain (PSG) dan timnas Argentina, Lionel Messi, sebagai duta untuk Dewan Pariwisata Saudi pada Desember lalu. Yang paling baru, klub Liga Pro Saudi yang berbasis di Riyadh, Al Nassr, mendatangkan bintang Portugal Cristiano Ronaldo. 

Kehadiran Ronaldo di negara itu telah meningkatkan minat global terhadap Liga Pro Saudi. Liga menggandeng agen manajemen olahraga IMG untuk menjual hak siar kompetisi menjelang debut Ronaldo di kompetisi. 

Hanya dalam sepekan pertama sejak Ronaldo bergabung dengan Al Nassr, Liga telah mengamankan kesepakatan hak siar dengan mitra termasuk Sport TV di Portugal, Sportitalia di Italia, RMC Sport di Prancis, Cosmote di Yunani, dan Sportdigital Fussball di Jerman/Austria dan Swiss. Seperti dilansir The Athletic, ditetapkannya Visit Saudi sebagai sponsor resmi Piala Dunia Wanita 2023 akan meningkatkan visibilitas dan ketenaran Arab Saudi.

Baca Juga: Indra Sjafri Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games 2023

AS








Hasto PDIP Bilang Sempat Minta Menlu Pindahkan Venue Pertandingan Israel ke Negara Tetangga

7 menit lalu

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto di Rapat Koordinasi (Rakor) Kepala/Wakil Kepala Daerah di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, pada Kamis, 16 Juni 2022. TEMPO/Rahma Dwi Safitri
Hasto PDIP Bilang Sempat Minta Menlu Pindahkan Venue Pertandingan Israel ke Negara Tetangga

PDIP tetap menginginkan Piala Dunia U-20 tetap digelar di Indonesia, namun tanpa ada kehadiran Israel.


Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Gibran Ungkap Rencana Lain Erick Thohir untuk Solo

34 menit lalu

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memberi tanggapan terkait dibatalkannya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, di Balai Kota Solo, Kamis, 30 Maret 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Gibran Ungkap Rencana Lain Erick Thohir untuk Solo

Gibran mengatakan dia legawa menerima keputusan FIFA yang mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.


Pernyataan Presiden Jokowi Usai FIFA Cabut Status Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20

49 menit lalu

Presiden Joko Widodo menyampaikan pernyataan terkait Piala Dunia U-20, di Istana Merdeka, Selasa, 28 Maret 2023. YouTube/Sekretariat Presiden
Pernyataan Presiden Jokowi Usai FIFA Cabut Status Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20

FIFA mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Presiden Jokowi menghormati keputusan tersebut dan tak saling menyalahkan.


5 Pernyataan Erick Thohir Soal Batalnya Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

1 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam sarasehan PSSI bersama Asosiasi Provinsi (Asprov). Dok. PSSI
5 Pernyataan Erick Thohir Soal Batalnya Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Deretan komentar Erick Thohir setelah pembatalan Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023


Tiga Striker Murni Argentina yang Dilewati Messi

2 jam lalu

Striker timnas Argentina, Gabriel Batistuta. REUTERS/File Photo
Tiga Striker Murni Argentina yang Dilewati Messi

Meski bukan striker murni, jumlah gol Messi melewati tiga striker legendaris Argentina ini


Kelicikan Pemilik Travel Umrah Naila Syafaah, Pakai Barcode Lama untuk Jemaah Baru

3 jam lalu

Calon jamaah umrah berjalan di Terminal 2 Bandara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo, Jawa Timur, Senin 14 Maret 2022. Sebanyak 366 orang melaksanakan ibadah umrah dan menjadi pertama kali di Jawa Timur setelah beberapa tahun terakhir Indonesia tidak mengirimkan jemaah akibat pandemi COVID-19. ANTARA FOTO/Umarul Faruq
Kelicikan Pemilik Travel Umrah Naila Syafaah, Pakai Barcode Lama untuk Jemaah Baru

Travel Naila Syafaah mendaftarkan data diri jemaah umrah ke laman Kementerian Agama menggunakan data jemaah lama


Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Pendemo Tolak Timnas Israel: Jujur Kami Bukan Tolak Pildun

3 jam lalu

Ratusan massa Front Persaudaraan Islam (FPI) menggelar demo di Patung Kuda Arjuna Wijaya tolak Israel ikut pertandingan sepakbola Piala Dunia U-20 Jakarta Pusat, Senin, 20 Maret 2023. Desty Luthfiani/TEMPO
Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Pendemo Tolak Timnas Israel: Jujur Kami Bukan Tolak Pildun

Pendemo yang menolak kedatangan timnas Israel ke Indonesia mengaku tak menolak perhelatan Piala Dunia U-20.


Zainudin Amali Temui Timnas U-20 Usai FIFA Batalkan Piala Dunia U-20 di Indonesia, Bahas Apa?

3 jam lalu

Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali menemui para pemain timnas U-20 di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (30/3/2023). (ANTARA/ RIO FEISAL)
Zainudin Amali Temui Timnas U-20 Usai FIFA Batalkan Piala Dunia U-20 di Indonesia, Bahas Apa?

Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali menemui para pemain timnas U-20 di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis, 30 Maret 2023.


PSSI Bicara Potensi Sanksi FIFA untuk Indonesia Usai Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

4 jam lalu

Wakil Ketua Umum Zainudin Amali saat diwawancara di GBK Arena, Jumat, 17 Maret 2023. TEMPO/Randy
PSSI Bicara Potensi Sanksi FIFA untuk Indonesia Usai Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali bicara dampak keputusan FIFA yang mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Apa saja?


Saran Mario Kempes kepada Lionel Messi: Bertahan di PSG untuk Bermain di Piala Dunia 2026

4 jam lalu

Pemain Timnas Argentina, Lionel Messi. REUTERS/Agustin Marcarian
Saran Mario Kempes kepada Lionel Messi: Bertahan di PSG untuk Bermain di Piala Dunia 2026

Mario Kempes mengatakan bertahan di PSG selama tiga tahun akan menjadi sempurna bagi Messi.