Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Liga Italia: Juventus Kalahkan Torino 4-2, Paul Pogba Kembali

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Juventus Paul Pogba. REUTERS
Pemain Juventus Paul Pogba. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Paul Pogba akhirnya kembali bermain untuk Juventus. Ia tampil sebagai pemain pengganti saat Si Nyonya Tua menang 4-2 atas Torino pada pekan ke-24 Liga Italia di Stadion Allianz, Rabu dinihari, 1 Maret 2023.

Juve unggul lewat gol Juan Cuadrado, Danilo, Bremer, dan Adrien Rabbiot. Gol Torino dicetak Yann Karamoh dan Antonio Sanabria.

Laga Derby della Mole ke-156 di Serie A berjalan menarik dengan Juventus dua kali melakukan comeback di babak pertama. 

Torino berhasil mengejutkan tuan rumah lewat gol cepat Yann Karamoh saat laga belum sampai tiga menit. Penyerang Il Toro itu menerima umpan sundulan Buongiorno dan melesakkan ke pojok bawah gawang Juventus.

Gol tersebut menjadi yang tercepat sepanjang sejarah derbi antara Juventus vs Torino di Serie A.

Pada menit ke-16, Juan Cuadrado lalu menyamakan kedudukan berkat bola muntahan sebelum tim tamu kembali unggul lewat aksi Antonio Sanabria, menit ke-43. Pada Injury time babak pertama, Juventus berbalik unggul lewat gol tandukan Danilo setelah menerima umpan dari Angel Di Maria.

Statistik mencatat selama 45 menit pertama, kedua kesebelasan sama-sama melepaskan empat tembakan, dengan tiga di antaranya mengarah ke gawang.

Selesai turun minum, Vlahovic mendapatkan dua peluang emas pada menit ke-49 dan 57 tapi tembakannya membentur gawang dan satunya lagi melebar.

Memasuki menit ke-70, pelatih Massimiliano Allegri melakukan tiga pergantian pemain sekaligus. Mattia de Sciglio, Paul Pogba, dan Federico Chiesa masuk menggantikan Juan Cuadrado, Enzo Barrenechea, dan Angel Di Maria.  

Chiesa langsung berperan penting. Ia memberi assist buat gol ketiga Juventus pada menit ke-71 lewat tandukan Bremer.

Selang sembilan menit, Juventus kembali menambah keunggulan menjadi 4-2 . Gol ini dicetak Adrian Rabbiot dari jarak dekat setelah mendapatkan umpan Bremer.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hasil tersebut bertahan hingga laga berakhir dan memperpanjang laju tak terkalahkan Juventus dalam enam laga terakhir, tiga di antaranya kemenangan beruntun.

Berkat kemenangan ini, Juventus naik ke posisi ketujuh dengan nilai 35, terpaut 10 poin dari zona Liga Champions. Sementara Torino kembali gagal memenangkan derbi sejak hasil kandang 2-1 pada April 2015. Mereka masih menempati pos ke-10 dengan 31.

Fakta Menarik:

• Gol Yann Karamoh (1 menit 32 detik) adalah yang tercepat dalam sejarah Derby Turin antara Juventus dan Torino di Serie A.

• Untuk pertama kalinya sejak 25 Januari 1995 tercipta 4+ gol di babak pertama antara Juventus dan Torino.

Susunan Pemain

Juventus (3-5-1-1): Wojciech Szczesny; Danilo, Bremer, Alex Sandro; Juan Cuadrado, Nicolo Fagioli, Enzo Barrenechea (Paul Pogba 70), Adrien Rabiot, Filip Kostic; Angel Di Maria; Dusan Vlahovic
Pelatih: Massimiliano Allegri.

Torino (3-4-2-1): Vanja Milinkovic-Savic; Koffi Djidji, Perr Schuurs, Alessandro Buongiorno; Wilfred Singo, Karol Linetty, Ivan Ilic, Ricardo Rodriguez; Aleksey Miranchuk, Yann Karamoh (Nemanja Radonjic, 60'); Antonio Sanabria
Pelatih: Ivan Juric.

Pilihan Editor: Erick Thohir Ingin Piala Dunia U-20 Jadi Momen Kebangkitan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal Liga Italia Pekan Ke-33 dan Klasemennya: Derby Della Madonnina, AC Milan vs Inter Milan, Jadi Penentuan Gelar Juara

14 jam lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Jadwal Liga Italia Pekan Ke-33 dan Klasemennya: Derby Della Madonnina, AC Milan vs Inter Milan, Jadi Penentuan Gelar Juara

Jadwal Liga Italia akan memasuki fase penting. Derby Della Madonnina, antara AC Milan dan Inter Milan, akan menjadi laga penentuan gelar juara.


Bayer Leverkusen Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan saat Lolos ke Semifinal Liga Europa, Lewati Catatan Juventus

1 hari lalu

Pemain Bayer Leverkusen Piero Hincapie berduel dengan pemain West Ham United Michail Antonio dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Eropa di Stadion London, London, 19 April 2024. REUTERS/Dylan Martinez
Bayer Leverkusen Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan saat Lolos ke Semifinal Liga Europa, Lewati Catatan Juventus

Bayer Leverkusen menorehkan rekor sebagai tim dari lima liga top Eropa yang terlama menggenggam status tak terkalahkan.


Klasemen Liga Italia Pekan Ke-32: Inter Milan Ditahan Cagliari 2-2, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

5 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Klasemen Liga Italia Pekan Ke-32: Inter Milan Ditahan Cagliari 2-2, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

Inter Milan masih perlu dua kemenangan lagi untuk mengunci gelar scudetto setelah ditahan imbang Cagliari 2-2 pada pekan ke-32 Liga Italia.


Bursa Transfer: Ciro Immobile Bisa Tinggalkan Lazio dan Bergabung dengan Napoli

6 hari lalu

Pemain Lazio, Ciro Immobile. REUTERS/Alberto Lingria
Bursa Transfer: Ciro Immobile Bisa Tinggalkan Lazio dan Bergabung dengan Napoli

Kapten Lazio, Ciro Immobile, disebutkan bisa pindah ke Napoli pada bursa transfer musim panas nanti.


Profil Emilio Audero Mulyadi, Pemain Keturunan Indonesia yang Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir

7 hari lalu

Emilio Audero Mulyadi. FOTO/Instagram
Profil Emilio Audero Mulyadi, Pemain Keturunan Indonesia yang Bertemu Ketua Umum PSSI Erick Thohir

Kabar naturalisasi Emilio Audero Mulyadi kembali mencuat usai bertemu dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir.


Prediksi Torino vs Juventus di Liga Italia Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim Terkini, Perkiraan Formasi

7 hari lalu

Para pemain Juventus merayakan kemenangan mereka atas Lazio dalam laga leg pertama semifinal Coppa Italia di Allianz Stadium, Italia, 2 April 2024. REUTERS/Massimo Pinca
Prediksi Torino vs Juventus di Liga Italia Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Tim Terkini, Perkiraan Formasi

Juventus akan menjalani laga besar melawan tim sekota, Torino, oada pekan ke-32 Liga Italia Serie A di Stadioin Olimpico.


Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Udinese 2-1, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

11 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalahkan Udinese 2-1, Butuh 2 Kemenangan Lagi untuk Juara

Gol Davide Frattesi pada menit-menit terakhir mengantarkan Inter Milan menaklukkan Udinese 2-1 pada pertandingan Liga Italia.


Berita Bursa Transfer Liga Italia: Juventus Incar Victor Boniface, Siap Jual Dusan Vlahovic

12 hari lalu

Pemain Juventus, Dusan Vlahovic. REUTERS/Massimo Pinca
Berita Bursa Transfer Liga Italia: Juventus Incar Victor Boniface, Siap Jual Dusan Vlahovic

Klub Liga Italia Juventus dilaporkan siap memboyong pemain sayap Victor Boniface dari Bayer Leverkusen.


Allegri: Juventus Bekerja Keras untuk Bersaing di Liga Italia

12 hari lalu

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. REUTERS/Jennifer Lorenzini
Allegri: Juventus Bekerja Keras untuk Bersaing di Liga Italia

Pelatih Juventus Massimiliano Allegri menyebut timnya bekerja keras untuk terus bersaing di Liga Italia atau Serie A.


Pemain timnas Indonesia Jay Idzes Main Penuh, Venezia Ditahan Ascoli 0-0 di Serie B Liga Italia

12 hari lalu

Jay Idzes. (Instagram/@jayidzes)
Pemain timnas Indonesia Jay Idzes Main Penuh, Venezia Ditahan Ascoli 0-0 di Serie B Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes main penuh saat Venezia bermain 0-0 dengan Ascoli dalam lanjutan Serie B Liga Italia.