Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lawan Brasil di Laga Uji Coba, Maroko Akan Tampil Lebih Berani daripada di Piala Dunia 2022

Editor

Sapto Yunus

Pelatih timnas Maroko, Walid Regragui. REUTERS/Hannah Mckay
Pelatih timnas Maroko, Walid Regragui. REUTERS/Hannah Mckay
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSemifinalis Piala Dunia 2022 Maroko tidak akan menahan diri dalam pertandingan persahabatan mereka melawan Brasil di Tangier pada Ahad pagi WIB, 26 Maret 2023. Mereka ingin meraih kemenangan atas juara dunia lima kali itu dalam pertandingan kandang pertama mereka setelah tampil luar biasa di Qatar.

Manajer Walid Regragui mengatakan timnya mampu menjadi lebih berani daripada mereka saat tampil di Qatar di mana pertahanan yang solid adalah kunci untuk membantu mereka menyingkirkan Spanyol dan Portugal yang lebih difavoritkan dalam perjalanan mereka ke semifinal.

"Melawan Brasil kami tidak dapat mengubah identitas kami, berpura-pura menjadi sesuatu yang bukan diri kami, tetapi kami dapat mengambil lebih banyak risiko yang tidak dapat kami ambil di Piala Dunia," kata Regragui dalam konferensi pers pada Jumat, 24 Maret 2023.

"Setiap kesalahan di Piala Dunia bisa berakibat fatal. Pada hari Sabtu (waktu Maroko) ini adalah pertandingan persahabatan dan mungkin kami bisa lebih berani dan mencoba berbagai hal yang tidak bisa kami lakukan di pertandingan Piala Dunia.”

Setelah memimpin Maroko menjadi tim Arab pertama yang mencapai perempat final dan tim Afrika pertama yang mencapai semifinal Piala Dunia, Regragui mengatakan dia mengandalkan para penggemar untuk menjadi faktor utama pada pertandingan di Stadion Ibn Batouta yang tiketnya telah terjual habis itu.

Pertandingan tersebut akan dihadiri oleh 65 ribu suporter yang masih dipompa kebanggaan setelah Piala Dunia 2022 yang memicu air mata kebahagiaan di seluruh Afrika dan dunia Arab. "Penonton akan menjadi pemain ke-12 kami," kata Regragui.

"Akan luar biasa bagi kebanggaan nasional kami menang melawan Brasil untuk pertama kalinya dan kami akan pergi ke sana dengan senyum lebar di wajah kami untuk bertemu dengan penggemar setia kami yang begitu hebat selama Piala Dunia.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kapten Maroko Romain Saiss setuju dengan Regragui tetapi melangkah lebih jauh dengan mengatakan para pemain menghadapi pertandingan seperti harus menang. “Ini akan menjadi lebih dari pertandingan hebat melawan salah satu tim terbaik di dunia. Ini akan menjadi perayaan atas pencapaian kami, tetapi tidak ada pesta dengan kekalahan.”

"Kami ingin merayakannya dengan penggemar kami dan agar perayaan itu menjadi lengkap, kami harus bermain dengan baik dan memenangi pertandingan.”

REUTERS

Pilihan editor: Jelang Lawan Norwegia di Kualifikasi Euro 2024, Alvaro Morata Ditunjuk sebagai Kapten Spanyol

Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


5 Final Sepak Bola Paling Dramatis di Dunia, Termasuk Piala Dunia 1998 Prancis Vs Brasil

3 hari lalu

Zinedine Zidane, pemain legendaris Prancis, mengangkat Piala Dunia, setelah dalam final mengalahkan Brasil 3-0 di St Denis, Prancis, pada 12 Juli 1998. Ben Radford /Allsport
5 Final Sepak Bola Paling Dramatis di Dunia, Termasuk Piala Dunia 1998 Prancis Vs Brasil

Berikut ini adalah sederet final sepak bola paling dramatis sepanjang masa, termasuk di Piala Dunia 1998 saat Prancis kalahkan Brasil 3-0.


Setelah Argentina, PSSI Ingin Portugal hingga Brasil Jadi Lawan Timnas Indonesia

4 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam sesi press conference di GBK Arena, Senayan, Jakarta pada Jumat, 28 April 2023. TEMPO/Randy
Setelah Argentina, PSSI Ingin Portugal hingga Brasil Jadi Lawan Timnas Indonesia

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berencana mendatangkan negara besar setiap tahun untuk bertanding melawan timnas Indonesia.


Flu Burung Serang Unggas Liar, Brasil Darurat Kesehatan Hewan 180 Hari

6 hari lalu

Ilustrasi flu burung di Brasil. REUTERS/Dado Ruvic
Flu Burung Serang Unggas Liar, Brasil Darurat Kesehatan Hewan 180 Hari

Brasil mengumumkan darurat kesehatan hewan selama 180 hari di tengah kasus flu burung pada unggas liar


Wasit Partai Puncak Piala Dunia 2022 Szymon Marciniak Pimpin Final Liga Champions

6 hari lalu

Wasit Szymon Marciniak. REUTERS/Hannah Mckay
Wasit Partai Puncak Piala Dunia 2022 Szymon Marciniak Pimpin Final Liga Champions

Szymon Marciniak akan memimpin final Liga Champions pertamanya, setelah menjadi ofisial keempat di final 2018.


Bek Arab Saudi Khawatir Dipecat Jika Lionel Messi Jadi Bergabung dengan Al Hilal

6 hari lalu

Pemain PSG, Lionel Messi bereaksi saat betanding melawan AC Ajaccio dalam Liga Perancis di Parc des Princes, Paris, Perancis, 13 Mei 2023. REUTERS/Christian Hartmann
Bek Arab Saudi Khawatir Dipecat Jika Lionel Messi Jadi Bergabung dengan Al Hilal

Ali Al-Bulayhi bertengkar dengan Lionel Messi saat Arab Saudi mengalahkan Argentina 2-1 di penyisihan grup Piala Dunia 2022.


David Beckham Legenda Manchester United yang Menjadi Inspirasi Beckham Putra

7 hari lalu

David Beckham. AP/Jon Super
David Beckham Legenda Manchester United yang Menjadi Inspirasi Beckham Putra

Saat David Beckham berjaya dengan Manchester United, menjadi inspirasi saat orang tua berikan nama kepada Beckham Putra kini pemain timnas Indonesia


Jokowi dan Lula da Silva Atur Kerja Sama Hutan RI, Brasil, Republik Demokratik Kongo

8 hari lalu

Presiden Jokowi bertemu Presiden Brasil Lula da Silva di KTT G7 Jepang, Sabtu, 20 Mei 2023. Biro Setpres
Jokowi dan Lula da Silva Atur Kerja Sama Hutan RI, Brasil, Republik Demokratik Kongo

Jokowi dan Presiden Brasil Luiz Incio Lula da Silva sedang mengatur kemitraan di bidang kehutanan.


4 Fakta Unik Logo Baru Piala Dunia 2026

10 hari lalu

Logo Piala Dunia 2026. Twitter/FIFA.
4 Fakta Unik Logo Baru Piala Dunia 2026

Logo Piala Dunia 2026 diejek karena desainnya dianggap terlalu enteng


Jungkook Dapat Ancaman Pembunuhan, Ini Profil Anggota BTS yang Tampil di Piala Dunia 2022

12 hari lalu

Jungkook BTS. Foto: Twitter/@bts_bighit
Jungkook Dapat Ancaman Pembunuhan, Ini Profil Anggota BTS yang Tampil di Piala Dunia 2022

Platform Twitter sedang ramai menggunakan #ProtectJungkook atas ancaman pembunuhan yang sedang dialami Jungkook BTS. Ini profilnya.


Minat Kuliah di Maroko? Dapatkan Beasiswa Ini, Berikut Waktu Pendaftarannya

12 hari lalu

Ilustrasi beasiswa santri Foto Kementerian Agama
Minat Kuliah di Maroko? Dapatkan Beasiswa Ini, Berikut Waktu Pendaftarannya

Moroccan Agency for International Cooperation melalui Kedutaan Maroko mengadakan program beasiswa untuk 30 pelajar yang ingin berkuliah di Maroko.