Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hokky Caraka Dihujat Netizen Usai Luapkan Kekecewaan karena Piala Dunia U-20 2023 Batal Digelar di Indonesia

image-gnews
Striker Timnas Indonesia U-20, Hokky Caraka tampil apik saat melawan Timor Leste pada laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Rabu, 14 September 2022. Hokky  mencetak hattrick yang membuat timnas Indonesia melumat Timor Leste 4-0. Twitter/PSSI
Striker Timnas Indonesia U-20, Hokky Caraka tampil apik saat melawan Timor Leste pada laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Rabu, 14 September 2022. Hokky mencetak hattrick yang membuat timnas Indonesia melumat Timor Leste 4-0. Twitter/PSSI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyerang timnas U-20 Indonesia Hokky Caraka dihujat netizen usai meluapkan kekecewaan atas kegagalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 di akun Instagram pribadinya @hokkycaraka_ pada Rabu malam, 29 Maret 2023.

Hokky Caraka membagikan sebuah foto dirinya sedang tertunduk di atas lapangan. Pemain asal klub PSS Sleman itu menambahkan caption bahasa Inggris yang artinya dia sudah tidak tahu mau berbuat apa setelah Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia.

Pada bagian kolom komentar unggahan tersebut, banyak pemain yang memberikan dukungan kepada Hokky, termasuk sang kekasih. Namun tak sedikit juga yang malah menghujatnya karena dianggap lemah.

"Harusnya bukan malah ngeluh, benahi diri biar masuk lewat jalur resmi, bukan jalur giveaway," tulis akun @harsseven.

"Jangan lemah! Masuk Piala Dunia tanpa kualifikasi apa yang bisa dibanggain? Berjuang aja terus. Allah gak tidur!," demikian komentar dari akun @ndaruilhams.

Tak hanya itu, beberapa netizen lain juga menyoroti keikutsertaan timnas U-20 Indonesia di Piala Dunia U-20 2023 lewat jalur tuan rumah. Mereka juga mempertanyakan kualitas para pemain yang dianggap masih jauh dari kata bagus.

"Latihan yang keras tong, jangan berharap masuk pildun faktor give away tuan rumah, kerja keras yang perlu jangan main curhat di sosmed, lu bukan artis," tulis @altherealofc.

"Lah, latian untuk karier lo lah. Buktiin hasil latian lo dan temen-temen lo untuk bawa Indonesia ke ajang WC yang sebenarnya nanti, tanpa harus dapat giveaway. Hina amat si," tulis @miramut_.

"Main bola yang benar aja tong, gausah caper di medsos. haduh passing lo (dan) giring (bola) lo dah bener belom?," tulis @bts_army817640.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hokky pun menanggapi berbagai komentar miring yang meramaikan unggahannya. Melalui Instagram Story, dia mengatakan para penghujat tidak tahu pengorbanan sang pemain untuk Indonesia.

"Jangan kalian bilang 'halah pildun doang hasil give away'. Walaupun hasil give away atau apapun yang kalian sebut, kami juga latihan mati-matian, sehari 3-4 kali latihan," tulis Hokky.

"Gimana capeknya, gimana beratnya, kalian belum pernah ngerasain. Sekarang udah seperti ini siapa yang mau disalahkan? Bangun! Kalian hanya mimpi," demikian pernyataan sang pemain.

Sebelumnya, FIFA telah resmi membatalkan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia pada Rabu, 29 Maret 2023 setelah Presiden FIFA Gianni Infantino melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir di Doha, Qatar.

Dalam keterangan resminya, FIFA menimbang situasi yang terjadi saat ini di Indonesia sehingga harus mengambil keputusan tersebut. Sejumlah pihak diketahui menolak keikutsertaan timnas Israel di Piala Dunia U-20, mulai dari partai politik, organisasi Islam, sampai pemerintah daerah, sehingga menimbulkan polemik.

FIFA menyatakan mereka akan segera mengumumkan tuan rumah baru pengganti Indonesia. Ada tiga kandidat kuat, yakni Argentina, Qatar, dan Peru. Piala Dunia U-20 2023 akan tetap berlangsung sesuai jadwal awal pada 20 Mei - 11 Juni 2023.

Pilihan Editor: Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Pemain Timnas U-20 Ramai-ramai Serbu Instagram Ganjar Pranowo

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gibran Minta Milenial Jadi Pengusaha, Netizen: Coba Kasih Solusi Bukan Keangkuhan

2 jam lalu

Calon Wakil Presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka  saat menghadiri rakornas Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bersama Tim Kampanye Daerah (TKD) seluruh Indonesia di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat, 1 Desember 2023. Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) perdana TKN dengan TKD seluruh Indonesia tersebut membahas langkah - langkah kedepan untuk memenangkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Gibran Minta Milenial Jadi Pengusaha, Netizen: Coba Kasih Solusi Bukan Keangkuhan

Respon netizen soal Jawaban Gibran yang meminta milenial jadi pengusaha


Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha: FIFA dan Tim Peserta Puji Kinerja Indonesia dalam Penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023

2 jam lalu

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha menjelaskan seputar langkah PSSI untuk meningkatkan jumlah penonton pertandingan Piala Dunia U-17 2023, saat konferensi pers di Hotel Solia Zigna Solo, Jawa Tengah, Selasa, 14 November 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha: FIFA dan Tim Peserta Puji Kinerja Indonesia dalam Penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha Destria menyatakan FIFA memberikan pujian atas kinerja Indonesia dalam penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023.


Studi FIFA: Piala Dunia U-17 Sangat Krusial untuk Pengembangan Pemain Muda

5 jam lalu

Warga saat memfoto Trofi  Piala Dunia U-17 saat Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) di Bundaran HI, Jakarta, Minggu, 15 Oktober 2023. PSSI menggelar rangkaian pameran Trofi Piala Dunia U-17 di empat kota dalam rangka menyambut perhelatan turnamen Piala Dunia U-17 2023 yang akan berlangsung pada 10 November 2023. TEMPO/M Taufan Rengganis
Studi FIFA: Piala Dunia U-17 Sangat Krusial untuk Pengembangan Pemain Muda

Technical Study Group (TSG) FIFA menilai pergelaran turnamen Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia sangat penting bagi pemain muda. Apa alasannya?


Soal VAR di Liga 1 Musim Ini, Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha: Itu FIFA yang Tentukan

7 jam lalu

Ilustrasi teknologi VAR di pertandingan sepakbola. Foto: Yasser Bakhsh/Power Sport Images/AFC
Soal VAR di Liga 1 Musim Ini, Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha: Itu FIFA yang Tentukan

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha bersyukur dengan adanya momen penggunaan VAR di Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung di Indonesia.


Ratu Tisha Ungkap 3 Poin Evaluasi FIFA Soal Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia

8 jam lalu

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha dalam sesi jumpa pers Piala Dunia U-17 2023 di Hotel Solia Zigna, Surakarta, Jumat, 1 Desember 2023. TEMPO/Randy
Ratu Tisha Ungkap 3 Poin Evaluasi FIFA Soal Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia

Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha mengungkap poin-poin evaluasi FIFA untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.


Peringkat FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Turun Setingkat ke Posisi 146

19 jam lalu

Sejumlah pemain Timnas Indonesia berpose sebelum bertanding melawan Timnas Filipina dalam Kualifikasi Piala Dunia di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, 21 November 2023. REUTERS/Eloisa Lopez
Peringkat FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Turun Setingkat ke Posisi 146

Timnas Indonesia turun setingkat ke posisi 146 dalam daftar peringkat dunia terkini FIFA yang dirilis pada Kamis, 30 November 2023.


Profil Starlink, Teknologi Internet Satelit Milik Elon Musk yang Dibutuhkan di Gaza

1 hari lalu

Parabola Starlink. (PCMag)
Profil Starlink, Teknologi Internet Satelit Milik Elon Musk yang Dibutuhkan di Gaza

Prototip satelit Starlink diluncurkan ke orbit pada 2018. Jaringan ini terdiri dari ribuan satelit kecil yang beroperasi di orbit rendah.


FIFA Pitch Management: Rumput JIS Terbaik di Antara Semua Stadion Piala Dunia U-17 2023

2 hari lalu

Petugas memeriksa rumput lapangan Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Jumat, 24 November 2023. Hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut membuat beberapa titik area lapangan untuk pertandingan babak perempat final Piala Dunia U-17 tergenang air. Pertandingan yang seharusnya dilaksanakan pada pukul 19.00 WIB ditunda hingga pukul 19.30 WIB. Petugas berusaha untuk menghilangkan genangan agar tidak mengganggu jalannya permainan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
FIFA Pitch Management: Rumput JIS Terbaik di Antara Semua Stadion Piala Dunia U-17 2023

FIFA Pitch Management memberikan pujian untuk kualitas rumput JIS atau Jakarta International Stadium selama penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023.


Mengenal Yanis Issoufou yang Dilarang Memperkuat Timnas Prancis U-17 dalam Piala Dunia U-17 2023

4 hari lalu

Pesepak bola timnas Prancis Yanis Issoufou. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Mengenal Yanis Issoufou yang Dilarang Memperkuat Timnas Prancis U-17 dalam Piala Dunia U-17 2023

Penyerang timnas Prancis U-17 Yanis Issoufou kabarnya kena larangan bermain lagi di Piala Dunia U-17. Itu imbas dari dugaan statusnya pemain ilegal.


Tiket Pertandingan Babak Final Piala Dunia U-17 2023 di Solo Ludes

4 hari lalu

Marsal Masita, Head of Marketing and Commercial LOC Piala Dunia U-17 2023. (Foto: Media PSSI)
Tiket Pertandingan Babak Final Piala Dunia U-17 2023 di Solo Ludes

Tiket pertandingan final Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan Solo, telah terjual habis, untuk semifinal dan perebutan posisi ketiga masih ada.