Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Liga Prancis: PSG vs Ajaccio 5-0, Messi Tampil tapi Gagal Cetak Gol, Mbappe Bikin Brace

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain PSG, Kylian Mbappe dan Lionel Messi. REUTERS/Stephane Mahe
Pemain PSG, Kylian Mbappe dan Lionel Messi. REUTERS/Stephane Mahe
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Paris Saint-Germain (PSG) kokoh puncak klasemen Liga Prancis seusai mengalahkan Ajaccio dengan skor 5-0 pada pertandingan pekan ke-35 di Stadion Parc des Princes, Paris, Minggu dinihari WIB, 14 Mei 2023.

Lionel Messi tampil lagi setelah menjalani hukuman internal karena mangkir latihan. Ia gagal mencetak gol. Kemenangan PSG hadir berkat gol dari Fabian Ruiz, Achraf Hakimi, Kylian Mbappe (2 gol), dan bunuh diri Mohamed Youssouf.

Kemenangan ini mengokohkan posisi PSG di peringkat pertama klasemen sementara Liga Prancis dengan torehan 81 poin dari 35 pertandingan, berselisih enam poin dari Lens yang menduduki posisi kedua.

Di sisi lain Ajaccio dipastikan terdegradasi ke kasta kedua musim depan usai hanya menduduki posisi ke-18 klasemen sementara Liga Prancis dengan raihan 23 poin dari 35 laga.

PSG tampil dominan pada pertandingan ini dengan mencatatkan 73 persen penguasaan bola dan melepaskan 16 tendangan yang 9 di antaranya tepat sasaran.

Skuad asuhan Christophe Galtier berhasil unggul terlebih dahulu pada menit ke-22 melalui gol yang dicetak oleh Fabian Ruiz sehingga skor berubah menjadi 1-0.

PSG menambah keunggulan menjadi 2-0 usai bola pantul hasil tendangan Kylian Mbappe yang sempat dihalau oleh kiper Ajaccio François-Joseph Sollacaro dapat disambar oleh Achraf Hakimi pada menit ke-33.

Selanjutnya pada babak kedua PSG tidak mengendurkan serangan dan berhasil menambah keunggulan menjadi 3-0 pada menit ke-47 usai tendangan kaki kiri Mbappe membobol gawang dari Ajaccio.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mbappe mencatatkan gol keduanya pada pertandingan setelah tendangan volinya kembali mengoyak jala gawang Ajaccio pada menit ke-54 dan mengubah skor menjadi 4-0.

Gawang dari Sollacaro harus kembali kebobolan pada menit ke-73, kali ini melalui gol bunuh diri bek sayap Mohamed Youssouf yang gagal mengantisipasi dengan baik tendangan Marquinhos sehingga skor berubah menjadi 5-0.

Pada menit ke-77 PSG harus bermain dengan 10 orang usai Hakimi menerima kartu merah langsung dari wasit setelah sempat terlibat insiden di lapangan dengan gelandang Ajaccion Thomas Mangani.

Selanjutnya setelah berkonsultasi dengan VAR, wasit memutuskan untuk turut memberikan kartu merah langsung kepada Mangani pada menit ke-80 karena terbukti terlibat pemain asal Prancis tersebut saling melemparkan pukulan dengan Hakimi.

Sama-sama memiliki 10 pemain di lapangan, di sisa waktu PSG berhasil mengamankan keunggulan 5-0 atas Ajaccio dan keluar sebagai pemenang pada pertandingan ini.

Selanjutnya PSG akan menghadapi Auxerre pada pekan ke-36 Liga Prancis, Minggu, 21 Mei, sedangkan Ajaccio akan menjamu Rennes, di hari yang sama.

Pilihan Editor: Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: MU Menang, Chelsea Seri

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Semifinal Liga Champions: Head-to-head Bayern Munchen vs Real Madrid, PSG vs Borussia Dortmund

18 jam lalu

Trofi dan Logo Liga Champions. (uefa)
Semifinal Liga Champions: Head-to-head Bayern Munchen vs Real Madrid, PSG vs Borussia Dortmund

Empat klub telah berhasil meraih tiket ke semifinal Liga Champions 2023-2024. Bagaimana peluang setiap tim?


Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Champions 2023/2024

1 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Champions 2023/2024

Rangkaian pertandingan babak perempat final Liga Champions telah berakhir. Simak daftar tim yang lolos dan jadwal semifinal.


Kylian Mbappe Bicara Soal Impiannya Menjuarai Liga Champions Bersama PSG Usai Kemenangan Atas Barcelona

1 hari lalu

Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe melakukan selebrasi usai mengalahkan Barcelona pada leg kedua perempat final Liga Champions, 17 April 2024. REUTERS/Juan Medina
Kylian Mbappe Bicara Soal Impiannya Menjuarai Liga Champions Bersama PSG Usai Kemenangan Atas Barcelona

Kylian Mbappe mencetak dua gol saat PSG meraih kemenangan comeback atas Barcelona 4-1 di leg kedua untuk memastikan lolos ke semifinal Liga Champions.


Bawa PSG Lolos Semifinal Liga Champions Usai Kalahkan Barcelona, Ousmane Dembele Ungkap Kunci Kemenangan

2 hari lalu

Pemain Paris St Germain Ousmane Dembele membobol gawang Barcelona yang dikawal Marc-Andre ter Stegen dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Estadi Olimpic Lluis Companys, Barcelona, 17 April 2024. REUTERS/Albert Gea
Bawa PSG Lolos Semifinal Liga Champions Usai Kalahkan Barcelona, Ousmane Dembele Ungkap Kunci Kemenangan

Ousmane Dembele menyebut salah satu kunci kemenangan PSG atas Barcelona di Liga Champions ini adalah taktik pelatihnya yang sempurna.


Barcelona Kena 'Comeback' dan Disingkirkan PSG di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Xavi Hernandez?

2 hari lalu

Xavi Hernandez. REUTERS
Barcelona Kena 'Comeback' dan Disingkirkan PSG di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Xavi Hernandez?

Barcelona kena comeback dan disingkirkan PSG di perempat final Liga Champions. Simak komentar Xavi Hernandez.


PSG Lakukan Comeback Epik atas Barcelona di Liga Champions, Luis Enrique Bicara Perasaan Singkirkan Mantan Klub, Juga Puji Mbappe

2 hari lalu

Pelatih Paris St Germain Luis Enrique. REUTERS/Stephanie Lecocq
PSG Lakukan Comeback Epik atas Barcelona di Liga Champions, Luis Enrique Bicara Perasaan Singkirkan Mantan Klub, Juga Puji Mbappe

PSG berhasil melakukan comeback yang luar biasa di perempat final Liga Champions, dengan menyingkirkan Barcelona. Simak komentar Luis Enrique.


Rekap Hasil Liga Champions: Sama-sama Comeback, PSG Singkirkan Barcelona dan Lolos ke Semifinal, Dortmund Depak Atletico Madrid

2 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Rekap Hasil Liga Champions: Sama-sama Comeback, PSG Singkirkan Barcelona dan Lolos ke Semifinal, Dortmund Depak Atletico Madrid

Hasil Liga Champions: PSG lolos ke semifinal dengan menyingkirkan Barcelona, sedangkan Dortmund melaju dengan membalikkan keadaan atas Atletico.


Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Kiper Paris St Germain Gianluigi Donnarumma berduel dengan pemain Barcelona Raphinha  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Stephanie Lecocq
Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Barcelona vs PSG (Paris Saint-Germain) akan tersaji pada leg kedua babak perempat final Liga Champions. Bagaimana H2H dan berita terkini tim?


Barcelona vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique: Kami Akan Menyerang sejak Menit Pertama

3 hari lalu

Pemain dan pelatih PSG, Kylian Mbappe dan Luis Enrique. REUTERS/Vincent West
Barcelona vs PSG di Liga Champions, Luis Enrique: Kami Akan Menyerang sejak Menit Pertama

Manajer Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique yakin bisa mengalahkan Barcelona dan lolos ke babak semifinal Liga Champions 2023-2024.


Jadwal Liga Champions Rabu Dinihari 17 April 2024: 2 Laga Perempat Final, Barcelona vs PSG Live di SCTV

3 hari lalu

Kiper Paris St Germain Gianluigi Donnarumma berduel dengan pemain Barcelona Raphinha  dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di Parc des Princes, Paris, 11 April 2024. REUTERS/Stephanie Lecocq
Jadwal Liga Champions Rabu Dinihari 17 April 2024: 2 Laga Perempat Final, Barcelona vs PSG Live di SCTV

Jadwal Liga Champions malam ini akan menampilkan dua laga leg kedua perempat final: Barcelona vs PSG dan Dortmund vs Atletico Madrid.