Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cristiano Ronaldo: Lionel Messi dan Karim Benzema akan Disambut Baik di Arab Saudi

image-gnews
Pemain Al-Nassr, Cristiano Ronaldo berselebrasi setelah menjebol gawang Abha dalam laga pada 19 Maret 2023. Instagram/alnassrfc
Pemain Al-Nassr, Cristiano Ronaldo berselebrasi setelah menjebol gawang Abha dalam laga pada 19 Maret 2023. Instagram/alnassrfc
Iklan

TEMPO.CO, JakartaCristiano Ronaldo mengatakan Lionel Messi dan Karim Benzema akan disambut baik jika hijrah ke Liga Pro Arab Saudi. Kedua pemain tersebut belakangan santer dirumorkan bakal bergabung dengan klub Arab Saudi menyusul berakhirnya kontrak mereka di masing-masing klub.

Kontrak Messi bersama Paris Saint-Germain (PSG) akan habis pada akhir musim ini. Kondisi tersebut membuat La Pulga dikaitkan dengan klub Al Hilal. Ia dikabrkan ditawari kontrak senilai 300 juta euro atau Rp 4,8 triliun tanpa dipotong pajak oleh klub Liga Pro Arab Saudi itu.

Pelatih PSG Christophe Galtier mengonfirmasi bahwa Lionel Messi bakal meninggalkan klub. Hal itu disampaikan dalam sesi konferensi pers menjelang laga terakhir Liga Prancis melawan Clermont, Minggu, 3 Juni 2023.

"Saya memiliki hak istimewa untuk melatih pemain terbaik dalam sejarah sepak bola. Laga melawan Clermont di Parc des Princes akan menjadi pertandingan terakhirnya," ujar dia kepada awak media.

Pemain PSG, Lionel Messi saat sesi latihan di Ooredoo Training Centre, Saint-Germain-en-Laye, Perancis, 1 Juni 2023. REUTERS/Christian Hartmann

Tak berbeda jauh, kontrak Karim Benzema di Real Madrid juga akan berakhir pada akhir musim. Penyerang asal Prancis itu mendapat tawaran dari Al Ittihad dengan nilai kontrak mencapai 200 juta Euro atau sekitar Rp 3,4 triliun tanpa dipotong pajak.

Menanggapi kabar tersebut, Ronaldo memastikan Messi dan Benzema akan disambut baik jika bermain di Liga Pro Arab Saudi. Kompetisi tersebut, kata CR7, akan terus berkembang.

"Mereka akan disambut baik, Liga Pro Arab Saudi akan berkembang dan saat ini mempunyai pemain asing dan lokal yang luar biasa," ucap peraih lima trofi Ballon d'Or itu.

Pemain Real Madrid, Karim Benzema. REUTERS/Juan Medina

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ronaldo telah lebih dulu memulai kiprahnya di Arab Saudi dengan bergabung ke Al Nassr pada Desember 2022 setelah memutus kontrak bersama Manchester United. Ia diikat dengan kontra hingga 2025 dengan bayaran mencapai 200 juta Euro per tahun atau sekitar Rp 3,3 triliun.

Pada musim perdananya, kapten timnas Portugal itu gagal mempersembahkan gelar untuk Al Nassr setelah hanya menduduki peringkat kedua, lima poin di belakang juara liga Al Ittihad dengan 67 poin. Ronaldo mencetak 14 gol dalam 16 pertandingan yang dijalani.

Pemain berusia 38 tahun itu harus mengakhiri kompetisi dengan cedera. Ia bahkan melewatkan kemenangan 3-0 Al Nassr Al Fateh dalam laga terakhir Liga Pro Arab Saudi, Kamis dinihari WIB, 1 Juni 2023.

Ronaldo sempat dikabarkan bakal meninggalkan Al Nassr setelah tak mampu memberikan trofi. Namun hal itu langsung dibantah dan dia memastikan tetap bertahan di Arab Saudi.

"Saya senang dan ingin melanjutkan karier di sini," kata Ronaldo. "Musim depan, tim akan tampil lebih baik. Kami telah berkembang dalam lima atau enam bulan terakhir dan saya yakin kami akan segera memenangkan trofi," kata Cristiano Ronaldo.

AS, SQUAWKA

Pilihan Editor: Kontrak Lionel Messi dan Karim Benzema Habis Akhir Juni, Dapat Tawaran Fantastis dari Klub Liga Arab Saudi

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lionel Messi Miliki Anjing Hulk Jenis Dogue de Bordeaux, Berapa Kisaran Harganya?

12 jam lalu

Lionel Messi bersama anjingnya, Hulk. Instagram/Lionel Messi
Lionel Messi Miliki Anjing Hulk Jenis Dogue de Bordeaux, Berapa Kisaran Harganya?

Lionel Messi dan keluarganya meninggalkan anjing Hulk di rumah keluarga mereka di Barcelona, tak mambawanya ke Miami.


Pelatih Inter Miami Pastikan Lionel Messi Kembali sebelum MLS Usai

14 jam lalu

Pemain Inter Miami, Lionel Messi. (Reruters/Sam Navarro-USA TODAY Sports)
Pelatih Inter Miami Pastikan Lionel Messi Kembali sebelum MLS Usai

Tanpa Lionel Messi, Inter Miami gagal meraih kemenangan pada dua pertandingan terakhir, termasuk kekalahan di final Piala AS Terbuka Kamis pagi WIB.


Lucid Buka Pabrik Pertama di Arab Saudi, Bakal Produksi Mobil Listrik

15 jam lalu

Startup Amerika Serikat Lucid Group Inc (Lucid Air) mengatakan bahwa perusahaan akan mulai mengirimkan sedan listrik mewah perdananya pada akhir Oktober 2021. topgear.com
Lucid Buka Pabrik Pertama di Arab Saudi, Bakal Produksi Mobil Listrik

Lucid telah membuka fasilitas manufaktur atau pabrik pertamanya di Arab Saudi yang bakal merakit semi knock-down (SKD) mobil listrik Lucid Air.


Lionel Messi dan Jordi Alba Absen, Inter Miami Gagal Juara Piala AS Terbuka

17 jam lalu

Gelandang Inter Miami CF Dixon Arroyo (3) menggiring bola melawan gelandang Houston Dynamo Adalberto Carrasquilla (20) pada babak kedua di Stadion DRV PNK, Rabu, 27 September 2023.  Sam Navarro-USA TODAY Sports
Lionel Messi dan Jordi Alba Absen, Inter Miami Gagal Juara Piala AS Terbuka

Tanpa Lionel Messi dan Jordi Alba, Inter Miami dikalahkan Houston Dynamo 1-2 di final Piala AS Terbuka.


Inilah Hegra, Situs Warisan Dunia Pertama Arab Saudi yang Mirip Petra di Yordania

1 hari lalu

Hegra di Arab Saudi (experiencealula)
Inilah Hegra, Situs Warisan Dunia Pertama Arab Saudi yang Mirip Petra di Yordania

Hegra dan Petra sama-sama peninggalan Kerajaan Nabatean, punya struktur bangunan yang mirip berusia dua millenium.


Inter Miami Akan Putuskan di Saat Terakhir Apakah Lionel Messi Bisa Bermain di Piala AS Terbuka

1 hari lalu

Pemain Inter Miami, Lionel Messi. (Reruters/Sam Navarro-USA TODAY Sports)
Inter Miami Akan Putuskan di Saat Terakhir Apakah Lionel Messi Bisa Bermain di Piala AS Terbuka

Inter Miami belum pernah kalah saat Lionel Messi tampil di lapangan.


Dokumen Medis tentang Cedera Lionel Messi dan Jordi Alba Diduga Bocor dan Viral di Internet

2 hari lalu

Pemain Inter Miami Lionel Messi melakukan selebrasi bersam Jordi Alba dan Sergio Busquets usai mencetak gol ke gawang New York Red Bulls dalam pertandingan MLS di Red Bull Arena, Harrison, New Jersey, 27 Agustus 2023. Mandatory Credit: Brad Penner-USA TODAY Sports
Dokumen Medis tentang Cedera Lionel Messi dan Jordi Alba Diduga Bocor dan Viral di Internet

Para penggemar mempertanyakan apakah Lionel Messi akan dimainkan di final Piala AS Terbuka.


Pertama dalam Tiga Dekade, Delegasi Arab Saudi Kunjungi Tepi Barat Palestina

2 hari lalu

Nayef al-Sudairi. REUTERS/Mohammed Torokman
Pertama dalam Tiga Dekade, Delegasi Arab Saudi Kunjungi Tepi Barat Palestina

Pemerintah Arab Saudi, untuk pertama kali dalam tiga dekade terakhir, mengirim delegasinya ke wilayah Tepi Barat Palestina yang diduduki Israel.


Tinggalkan Akademi Chelsea, John Terry Disebut Siap Pindah ke Arab Saudi

2 hari lalu

John Terry. REUTERS/Tim Keeton
Tinggalkan Akademi Chelsea, John Terry Disebut Siap Pindah ke Arab Saudi

John Terry dikabarkan menolak kesempatan melatih klub Liga Pro Saudi, Al-Shabab.


Lionel Messi Berpeluang Absen Bela Inter Miami di Final Piala AS Terbuka

2 hari lalu

Pemain Inter Miami, Lionel Messi. (Reruters/Sam Navarro-USA TODAY Sports)
Lionel Messi Berpeluang Absen Bela Inter Miami di Final Piala AS Terbuka

Pelatih Gerardo Martino belum bisa memastikan ketersediaan Lionel Messi dalam pertandingan Inter Miami vs Houston Dynamo di Piala AS Terbuka.