TEMPO.CO, Jakarta - Babak pertama pertandingan Manchester City vs Inter Milan pada babak final Liga Champions 2022-2023 masih imbang tanpa gol. Duel tersebut berlangsung di Stadion Olympic Ataturk, Istanbul, Turki, pada Ahad dinihari 11 Juni 2023.
Manchester City tampil dominan dalam penguasaan bola sejak awal babak pertama. Namun, tim asuhan Pep Guardiola selalu kesulitan menembus barisan lini pertahanan dan lini tengah Inter Milan yang tampil disiplin dalam menjaga ruang.
Beberapa kali Inter Milan memanfaatkan pressing ketat untuk mencoba melancarkan serangan balik. Namun, I Nerazzurri juga sering kehilangan arah ketika berusaha melepaskan umpan akhir. Tak ada umpan berbahaya dari kedua tim pada 15 menit pertama.
Peluang matang Inter dapatkan pada menit ke-20 lewat Marcelo Brozovic setelah menemukan ruang kosong di batas kotak penalti. Namun, sayang tembakan yang dilepaskannya masih tinggi di atas gawang Ederson Moares.
Pada menit ke-27, Manchester City akhirnya mendapatkan peluang matang. Erling Haaland berhasil menusuk pertahanan Inter Milan, tetapi tendangannya masih berhasil diselamatkan oleh Andre Onana.
Manchester City harus kehilangan Kevin de Bruyne setelah 30 menit pertandingan berjalan. Ia mengalami masalah pada hamstring sehingga tak dapat melanjutkan pertandingan. Gelandang Phil Foden masuk menggantikan pemain asal Belgia tersebut.
Berdasarkan statistik pertandingan babak pertama, Manchester City mendominasi 61 persen bola, sedangkan Inter hanya memiliki 39 persen penguasaan bola. City memiliki empat percobaan mencetak gol, tetapi hanya dua yang tepat mengarah ke gawang Onana. Adapun Inter hanya memiliki satu peluang matang.
Dalam pertandingan tersebut, Manchester City membuat dua perubahan dari susunan pemain yang turun pada final Piala FA melawan Manchester United. Ederson turun di bawah mistar gawang The Citizens menggantikan Stefan Ortega yang menjadi pilihan utama ajang Piala FA.
Kyle Walker akan berada di bangku cadangan. Posisinya akan digantikan bek asal Belanda, Nathan Ake. Pep Guardiola mempertahankan formasi 3-2-4-1 sebagaimana formasi yang ia pakai saat mengalahkan Manchester United. Namun, lini pertahanan ini menjadi sorotan Guardiola lantaran belum mampu tampil tenang pada babak pertama melawan Inter.
Adapun Inter Milan asuhan Simone Inzaghi akan menurunkan Edin Dzeko sebagai pemain utama. Ia menggeser posisi striker asal Belgia, Romelu Lukaku, untuk berduet bersama Lautaro Martinez untuk mengacaukan pertahanan Manchester City.
Pilihan Editor: Jelang FIFA Matchday vs Timnas Indonesia, Para Pemain Palestina Sudah Tiba di Jakarta