Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kondisi Terkini Timnas Jerman U-17 Jelang Laga Lawan Spanyol di Perempat Final Piala Dunia U-17 2023

image-gnews
Pelatih timnas Jerman U-17 Christian Wuck saat ditemui di Lapangan A Jakarta International Stadium, Jumat, 17 November 2023. TEMPO/Randy
Pelatih timnas Jerman U-17 Christian Wuck saat ditemui di Lapangan A Jakarta International Stadium, Jumat, 17 November 2023. TEMPO/Randy
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Timnas U-17 Spanyol vs Jerman menjadi pembuka babak perempat final Piala Dunia U-17 2023. Duel tim elite Eropa yang berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS) pada Jumat, 24 November 2023, dianggap menjadi final yang terlalu dini.

Timnas Jerman U-17 dan Spanyol U-17 menunjukkan performa ciamik selama penyisihan grup. Mereka juga tak terbendung di 16 besar. Namun kedua tim Eropa ini sudah harus berjibaku dan saling menyingkirkan. 

Menghadapi laga besar ini, pelatih Jerman U-17 Christian Wueck berharap pemain sudah dalam kondisi terbaik. Pasalnya, mereka sempat mengalami kelelahan usai pertandingan ketat dan menguras tenaga saat melawan Amerika Serikat U-17 di babak 16 besar. 

"Ini akan menjadi pertandingan yang sulit bagi kedua tim. Yang jelas kami sudah sering bertemu, jadi saling tahu kekuatan dan kelemahan masing-masing," kata Wueck sebelum pertandingan. 

"Spanyol tentu tim yang memiliki teknik bagus dengan pemain yang ber-skill individu di atas rata-rata. Saya harap kami beruntung karena kondisi pemain sedikit kelelahan usai melawan Amerika," tutur dia menambahkan. 

Dia pun berharap jeda dua hari istirahat ini sudah bisa untuk pemulihan dan mengembalikan stamina pemain. Dengan demikian, Die Mannschaft bisa tampil 100 persen pada laga melawan Spanyol. 

Wueck menegaskan bahwa mereka akan menyelesaikan pertandingan dalam 90 menit waktu normal. Ia tidak menyiapkan timnya untuk menghadapi skenario adu penalti.

"Kami tidak melatih adu penalti. Kami memang membicarakannya, tapi kami tidak berlatih. Pemain diberikan lebih sedikit aktivitas untuk menghemat tenaga mereka untuk pertandingan. Mereka harus siap 100 persen," ujar Wueck.  

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Meskipun baru sekali bermain di JIS saat penyisihan grup, Wueck menilai timnya tidak kesulitan beradaptasi. Mereka sudah mengetahui kondisi lapangan, bagaimana atmosfer di stadion. Menurut dia, pemain justru senang ada banyak penonton yang hadir. 

"Tidak ada ketegangan karena kami senang bisa menembus perempat final melawan Spanyol. Pemain justru sangat menantikan laga ini. Apalagi mereka senang ditonton ribuan orang yang datang ke stasion," kata Wueck. 

Penyerang Jerman U-17, Robert Ramsak menambahkan bahwa para pemain percaya dengan bahwa semua strategi telah dipersiapkan dengan baik oleh pelatih untuk laga menghadapi Spanyol. Meskipun akan sulit, penyerang Bayern Munchen ini mengaku akan berusaha maksimal di laga ini.  

"Kami akan bermain sebagai tim, dan saya akan mencoba memberikan banyak (bantuan) untuk tim. Tapi yang pasti, saya dan tim ingin menikmati permainan nanti," kata Ramsak. 

"Pasti akan lebih banyak penonton yang hadir di stadion. Kemarin saat pertandingan terakhir kami di JIS, ada sekitar 11 ribu penonton yang datang ke stadion dan sebagai pemain saya sangat menikmati itu," ucap dia lagi.

Pilihan Editor: Prediksi Brasil vs Argentina di Perempat Final Piala Dunia U-17 2023: Jadwal, H2H, dan Perkiraan Formasi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

1 hari lalu

Pemain Borussia Dortmund Marco Reus mencetak gol ke gawang PSV Eindhoven dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Signal Iduna Park, Dortmund, 14 Maret 2024. REUTERS/Thilo Schmuelgen
Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

Borussia Dortmund mengumumkan, Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer


Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

7 hari lalu

Puluhan massa menunjukkan dukungan kepada Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez, di Madrid, Spanyol, 28 April 2024. REUTERS/Violeta Santos Mour
Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengumumkan akan mundur setelah pengadilan meluncurkan penyelidikan korupsi terhadap istrinya.


Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

8 hari lalu

Sistem pertahanan udara Patriot memiliki empat rudal per peluncur. Rudal disimpan dan diluncurkan dari tabung aluminium yang diperkuat pada sudut tetap. Dibutuhkan 30 menit untuk mempersiapkan sistem untuk menembak. Foto : Mitary-today
Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.


PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

10 hari lalu

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez. REUTERS/Andrew Kelly
PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.


Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

12 hari lalu

Spyware pegasus. Thequint.com
Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

Pengadilan Tinggi Spanyol membuka kembali penyelidikan atas penggunaan perangkat lunak Pegasus milik perusahaan intelijen siber Israel, NSO Group.


SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

12 hari lalu

Puluhan pengunjung menikmati cuaca panas di pantai Cala Aiguablava, di tengah pandemi COVID-19 di Begur, dkat Girona, Costa Brava, 27 Juni 2020. REUTERS/Nacho Doce
SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

Sea Sun International adalah kompetisi seni internasional tahunan di Spanyol


Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

13 hari lalu

Kiper FC Dallas Maarten Paes berduel dengan pemain Inter Miami Luis Suarez dalam pertandingan uji coba di Stadion Cotton Bowl, Dallas, 23 Januari 2024. Mandatory Credit: Kevin Jairaj-USA TODAY Sports
Profil 4 Kiper Keturunan yang Dibidik Masuk Timnas Indonesia

Siapa saja kiper keturunan yang dibidik jadi pemain Timnas Indonesia?


Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

14 hari lalu

Kepulauan Canary, Spanyol (Pixabay)
Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

Pengunjuk rasa percaya bahwa model pariwisata Kepulauan Canary tidak berkelanjutan dan harus diubah, merugikan penduduk lokal.


Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

16 hari lalu

Park Gell Barcelona, Spanyol (Pixabay)
Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.


Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

16 hari lalu

Julian Nagelsmann.  REUTERS/Thilo Schmuelgen
Timnas Jerman Perpanjang Kontrak Julian Nagelsmann hingga 2026, Berimplikasi ke Liverpool dan Bayern Munchen

Timnas Jerman resmi memperpanjang kontrak pelatih Julian Nagelsmann sampai 2026. Ada dua implikasi penting.