TEMPO Interaktif, Berlin - Penyerang yang baru tercoret dari tim Jerman, Kevin Kuranyi, mengumumkan akan meninggalkan Schalke dan bergabung dengan klub Rusia Dynamo Moscow. Pemain berusia 28 tahun itu mengakui salah satu alasan kepindahannya adalah karena uang.
"Saya selalu mengatakan bahwa pada akhirnya, paketnya harus tepat. Saya rasakan itu dengan Dynamo. Salah satunya adalah soal finansoial, saya tak mau munapik," katanya.
Kuranyi, yang kontraknya akan habis Juni nanti, musim ini mencetak 18 gol dan mengantar Schalke jadi runner-up Bundesliga. Tapi meski ia tampil tajam, pelatih Jerman Joachim Loew tetap ogah mengajak pemain yang pernah kabur dari tim itu karena alasan taktik.
AP | Nurdin