Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Perjalanan Karier Diego Maradona  

image-gnews
Diego Maradona. REUTERS/Enrique Marcarian
Diego Maradona. REUTERS/Enrique Marcarian
Iklan
TEMPO Interaktif,Karier Diego Maradona sebagai pelatih tim nasional Argentina berakhir setelah Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) memutuskan secara bulat untuk tidak lagi memperbaharui kontraknya.

Perjalanan karier El Diego berliku. Ada kalanya ia sukses menjadi ikon sepak bola dunia. Namun ada pula momen di mana kariernya tersungkur setelah pria 49 tahun itu mengakrabi obat-obatan terlarang. Berikut perjalanan karier Maradona baik sebagai pemain maupun pelatih.

Pelatih Argentina

* Maradona, yang tadinya tidak dijagokan sebagai kandidat menggantikan mantan pelatih Argentina Alfio Basile, hanya mempunyai dua pengalaman pendek sebagai pelatih pada pertengahan 1990-an. Itu bersama klub kecil Deportivo Mandiyu dan Racing Club. Semasa kepemimpinannya ia hanya sukses menyumbangkan tiga kemenangan dari 23 pertandingan.

* Maradona resmi terpilih sebagai pelatih Argentina pada 4 November 2008. Ia menyumbangkan kemenangan 1-0 dari Skotlandia ketika bertugas untuk pertama kalinya sebagai pelatih 15 hari setelah ditunjuk.

* Pada laga kompetitif Argentina semasa Maradona pada Maret lalu, Argentina mampu membungkam Venezuela 4-0, namun dipermalukan Bolivia 6-1 pada laga tandang.

* Argentina sempat terancam tak bisa merebut tiket putaran final Piala Dunia Afrika Selatan setelah kalah dari Ekuador, Brasil, dan Paraguay di kualifikasi.

* Argentina lolos ke putaran final setelah merebut dua kemenangan akhir pada laga kualifikasi dari Peru dan Uruguay.

* Maradona tampil di sidang komite disiplin FIFA pada 15 November setelah mengeluarkan pernyataan kontroversial ketika Argentina menang 1-0 dari Uruguay pada laga final kualifikasi Piala Dunia 2010 pada 14 Oktober. Ia mendapat sanksi dilarang menemani tim dua bulan dan mendapat denda US$ 24 ribu.

* Tampil dengan gaya baru, memelihara jambang dan tampil tidak biasa, dan menggunakan tuksedo Maradona tampil dengan di Piala Dunia 2010.

Argentina memenangkan tiga laga penyisihan grup dan mengalahkan Meksiko 3-1 di putaran kedua. Namun performa Albiceleste mengalami anti klimaks setelah dipermalukan Jerman 4-0.

* Maradona mendapat kritikan tajam setelah gagal menyuburkan Lionel Messi. El Diego mengatakan kegagalannya di Afrika Selatan membuatnya mendapat pukulan terberat sepanjang hidupnya.

Terbaik di dunia

* Seorang pemain sepak bola jenius. Maradona sukses menyumbangkan gelar Piala Dunia 1986 di Meksiko.

* Maradona mencetak gol “Tangan Tuhan” ketika Argentina mengalahkan Inggris 2-1 di perempat final dan mengantar tim menang 3-2 dari Jerman Barat di final Piala Dunia 1986.

* Maradona, yang bertubuh pendek namun gemuk juga menjdai inspirator ketika menyumbangkan gelar pertama Serie A Liga Italia buat Napoli pada 1987 dan 1990. Ia juga berhasil menyumbangkan Piala UEFA pada 1989 di masa jayanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Era kejatuhan

* Era kejatuhan Maradona berawal ketika menemani Argentina di final Piala Dunia 1990 di Roma. Maradona juga gagal melewati tes doping pada 1991

* Maradona mendapat skorsing tak bisa tampil 15 bulan, setelah dikaitkan berhubungan dengan mafia serta kepemilikan kokain.

* Maradona terbukti positif menggunakan obat terlarang di Piala Dunia 1994 yang berujung pelarangannya tampil. Ia kembali merumput bersama Boca Juniors pada 1995 namun gagal tes obat terlarang setahun kemudian sebelum pensiun.

* Pada 1998, Maradona diskorsing dua tahun hukuman bui akibat insiden empat tahun sebelumnya ketika ia menembakkan pistol udara ke arah seorang reporter yang membuntutinya ke rumahnya.

Meraih kejayaan

* Salah satu anak dari delapan bersaudara keluarga pekerja. Maradona lahir pada 30 Oktober 1960 di kota kumuh di pinggiran Buenos Aires. Ia tampil pada laga debutnya sebagai pemain ketika bergabung dengan Argentinos Juniors pad 1976, sehari setelah tepat berumur 16 tahun.

* Maradona membantu Boca Juniors meraih gelar liga Argentina pada 1981. Setelah itu ia bergabung dengan Barcelona pada 1982 kemudian Napoli (1984).

* Maradona dilarikan ke rumah sakit di Uruguay pada 2000 akibat masalah jantung. Dari hasil tes memperlihatkan pria kontroversial itu positif menggunakan kokain. Setelah itu ia menjalani rehabilitasi di Kuba.

* Terlihat kegemukan, Maradona menghabiskan 10 hari pada 2004 di ruang gawat darurat di Argentina akibat masalah jantung dan pernafasan. Ruang geraknya dibatasi di sebuah rumah sakit jiwa.

* Terlihat lebih kurus setelah menjalani operasi pengambilan daging di perutnya, Maradona meluncurkan program acara televisi di Argentina pada 2005 yang hanya berjalan satu musim.

* Pada mei 2007, Maradona yang terlihat klimis bertekad untuk bugar dan bersih dari obat-obatan terlarang pada penampilan pertamanya di depan publik sejak dilarikan ke rumah sakit akibat ketergantungan alkohol serta mengidap hepatitis. Maradona mengatakan impiannya adalah melatih tim nasional Argentina yang akhirnya terwujud.

REUTERS | bagus wijanarko

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

31 hari lalu

Pesepak bola Timnas U-20 Indonesia Figo Dennis Saputrananto (depan) melakukan tendangan pinalti ke gawang Timnas U-20 China dalam pertandingan persahabatan internasional di Stadion Madya, Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Jumat 22 Maret 2024. Pertandingan berakhir imbang dengan skor 1-1. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

Timnas U-20 Indonesia akan kembali menjajal kekuatannya dengan melawan Cina U-20 pada pertandingan uji coba internasional, Senin malam, 25 Maret 2024.


Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

31 hari lalu

Timnas Italia. REUTERS/Ognen Teofilovski
Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Italia Kalahkan Ekuador 2-0 berkat Gol Pellegrini dan Barella

Timnas Italia berhasil mengalahkan Ekuador dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.


Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

33 hari lalu

Pemain Timnas Prancis Kylian Mbappe dan pemain Jerman Joshua Kimmich dalam laga persahabatan, 23 Maret 2024. REUTERS/Benoit Tessier
Hasil Laga Persahabatan: Timnas Jerman Kalahakan Prancis 2-0, Florian Wirtz Cetak Gol Tercepat dalam Sejarah Tim Panser

Timnas Jerman berhasil mengalahkan Prancis dengan skor 2-0 dalam laga persahabatan.


Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

33 hari lalu

Pemain Timnas Brasil Endrick. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan.


Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

33 hari lalu

Pemain timnas Inggris, Harry Kane dalam sebuah pertandingan.  Action Images via Reuters/Paul Childs
Jadwal Bola Laga Persahabatan Minggu Dinihari, 24 Maret 2024: Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman

Jadwal bola pada Minggu dinihari, 24 Maret 2024, akan menampilkan rangkaian laga persahabatan, termasuk Inggris vs Brasil dan Prancis vs Jerman.


Hasil Uji Coba Jelang Liga 1: Persebaya Surabaya Tekuk Persis Solo 4-3, Simak Komentar Pelatih Kedua Tim

25 Juni 2023

Laga uji coba Persis Solo vs Persebaya Surabaya di Stadion Manahan, Solo, Sabtu, 24 juni 2023. (Instagram/@persisofficial)
Hasil Uji Coba Jelang Liga 1: Persebaya Surabaya Tekuk Persis Solo 4-3, Simak Komentar Pelatih Kedua Tim

Persebaya Surabaya mengalahkan Persis Solo dengan skor 4-3 dalam pertandingan uji coba untuk persiapan Liga 1 .


Hasil FIFA Matchday: Brasil dan Jerman Kalah, Malaysia Menang 10-0

21 Juni 2023

Ilustrasi penonton sepak bola. REUTERS/Catherine Ivill
Hasil FIFA Matchday: Brasil dan Jerman Kalah, Malaysia Menang 10-0

Hasil laga FIFA Matchday: Timnas Brasil dan Jerman sama-sama kalah, sedangkan Malaysia menang 10-0.


Soal FIFA Matchday Lawan Timnas Argentina, Ini Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir

19 Maret 2023

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam sarasehan PSSI bersama Asosiasi Provinsi (Asprov). Dok. PSSI
Soal FIFA Matchday Lawan Timnas Argentina, Ini Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir

Ketua Umum PSSI Erick Thohir hanya mau mengumumkan lawan timnas Indonesia untuk FIFA Matchday setelah ada perjanjian resmi secara tertulis.


Tampil dalam Laga Persahabatan, Presiden FIFA dan Ketua PSSI Sama-sama Cetak Gol

19 Oktober 2022

Presiden FIFA Gianni Infantino (kiri) berusaha merebut bola saat bermain sepak bola dengan staf PSSI di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa, 18 Oktober 2022. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Tampil dalam Laga Persahabatan, Presiden FIFA dan Ketua PSSI Sama-sama Cetak Gol

Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan sama-sama mencetak gol pada laga persahabatan di Stadion Madya GBK.


Timnas Indonesia Naik 3 Peringkat, Bagaimana Cara Menghitung Poin FIFA?

8 Oktober 2022

Pemain timnas Indonesia, Elkan Baggott duel di udara dengan pemain timnas Curacao dalam laga kedua FIFA Match Day di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa, 27 September 2022. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Timnas Indonesia Naik 3 Peringkat, Bagaimana Cara Menghitung Poin FIFA?

Timnas Indonesia naik peringkat FIFA dari 155 ke 152, kenaikan pesat dibandingkan tim negara Asia Tenggara lain. Begini cara menghitung poin FIFA.