Irfan bertekad untuk membalas Malaysia saat laga kandang di stadion Gelora Bung Karno pada 29 Desember 2010. Dia mengatakan tidak ada lagi alasan soal laser dan dia yakin bisa bermain lebih baik ketimbang tadi malam di Bukit Jalil, Malaysia.
Di Bukit Jalil kemarin malam, tim Garuda gagal mengulang keperkasaannya seperti di laga-laga sebelumnya. Selain kurang disiplin, gangguan laser, yang membuat pertandingan dihentikan selama enam menit, juga mekonsentrasi pemain Indonesia.
Irfan kemarin turun di babak kedua menggantikan penyerang Yongki Ariwibowo. Pemain 21 tahun yang mencetak gol saat Indonesia mengalahkan Laos 6-0 di babak penyisihan Piala AFF 2010 di Senayan tampil kurang greget.
Usai laga semalam, rekan Irfan Bachdim, Bambang Pamungkas juga membakar semangat rekan satu timnya. "Akan tetapi apapun permasalahan itu, Tetap Semangat saudara-saudaraku...!!! Garuda di dada kita semua...!!!" tulis Bambang yang pernah bermain di klub Malaysia, Selangor FC. Bambang siap membalas kekalahan dan membalikkan keadaan di stadion Gelora Bung Karno Senayan.
PGR