Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Van Gaal Merana di Man United, Simak 10 Kesimpulan Penting

image-gnews
Penyerang Manchster United, Wayne Rooney menyapa pelatihnya Louis van Gaal setelah digantikan saat melawan Liecester City pada pertandingan Liga Inggris di King Power Stadium, 29 November 2015. Action Images via Reuters / John Sibley
Penyerang Manchster United, Wayne Rooney menyapa pelatihnya Louis van Gaal setelah digantikan saat melawan Liecester City pada pertandingan Liga Inggris di King Power Stadium, 29 November 2015. Action Images via Reuters / John Sibley
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Manchester United menyongsong laga boxing day melawan Stoke City dalam kondisi tertekan. Mereka kini berada di luar posisi empat besar yang menjanjikan tiket Liga Champions. Posisi Louis van Gaal juga terus jadi sorotan dan disebut-sebut akan dipecat bila kalah dalam laga Sabtu malam ini.

Dari kondisi yang terjadi di klub itu, laman Mirror menyimpulkan 10 hal, seperti berikut:

1. Van Gaal hidup di masa lalu
Ia memiliki reputasi hebat. Tapi, ia seperti hidup dalam kejayaan masa lalunya. Pelatih asal Belanda itu seperti kesulitan dengan tuntutan jaman. Taktik dan metode latihan yang ia terapkan sudah ketinggalan jaman dan membuat para pemain mengeluh. Kemenangan dan gol yang ditunggu para suporter pun kian jarang terjadi.

2. Wayne Rooney layak dijual
Rooney adalah ikon di Old Trafford. Tapi tampilan musim ini mebuktikan, bayaran 300 ribu pound sterling per minggu terlalu mahal buatnya. United juga serba salah menempatkannya: dipercaya tak memberi imbal balik, tak diperaya bisa berakibat buruk pada harmoni tim. MU mungkin lebih baik menjual pemain ini mumpung masih punya nilai jual di pasaran.

3. Uang bukan jaminan kesuksesan
Van Gaal sudah menghabiskan 250 juta pound sterling (Rp 5 triliun) untuk belanja pemain. Tapi, terbukti tim itu masih belum tampil sesuai yang diharapkan. Banyak kritik yang diberikan, termasuk dari para legenda klub, terutama soal gaya yang membosankan dan miskin gol.

4.  Lolos Liga Champions atau kian terpuruk
United saat ini berada di posisi kelima klasemen. Mereka harus segera meningkatkan performa agar bisa masuk ke posisi empat besar yang menjanjikan tiket Liga Champions. Bila kembali absen di kompetisi bergengsi ini, mereka akan kesulitan merekrut bintang besar.

5. Gol jadi barang langka
Anthony Martial, yang baru berusia 20 tahun, kini jadi top scorer bersama klub itu, dengan empat gol, sama dengan koleksi Juan Mata. Rooney bahkan baru menyumbang dua gol. Padahal, Jamie Vardy di Leicester sudah mencetak 15 gol sepanjang musim ini. Tak heran dengan kondisi seperti itu, kini MU terlempar dari posisi empat besar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

6. Nasib David de Gea serba tak pasti
Ia gagal bergabung dengan Real Madrid pada awal musim ini. Tapi, bukan berarti masa depannya lantas pasti. Kondisi United yang keodoran serta Madrid yang tetap berminat bisa saja membuat klub itu kehilangan kiper berbakat itu pada akhir musim nanti.

7. Para pemain tak lagi percaya pada Van Gaal
Metode latihan yang menguras tenaga dan waktu, serta penerapan pola permainan yang berbeda dari sistem sebelumnya, membuat Van Gaal kian tak populer di mata para pemain. Sejumlah media Inggris bahkan menyebutkan, Rooney dan kawan-kawan sudah berani menyampaikan rasa tak nyaman itu secara terbuka pada Sang Manajer. Tapi, sejauh ini, Van Gaal tetap dengan sikap keras kepalanya.

8. Sepak bola itu bisa sederhana
Van Gaal dinilai membuat segalanya jadi sulit di United, dengan metode dan formasi baru yang dia terapkan. Leicester yang memakai pendekatan sederhana dan langsung, dengan formasi 4-4-2, saat ini justru berhasil meraih banyak kemenangan dan pujian.

9. Glazers masih tertidur
Keluarga Glazers yang jadi pemilik klub dinilai masih tertidur. Ia tak menyadari bahwa dibutuhkan pelatih spesial untuk mengembalikan kejayaan masa lalu seperti di eran Sir Alex Ferguson. Sebelumnya ia memilih David Moyes yang terbukti gagal. Kini pilihan mereka pada Van Gaal juga tak memberi hasil baik.

10. United butuh tambahan pemain
Tambahan pemain itu terutama untuk lini depan yang kini tumpul. Pemain sekelas Roberto Lewandowski atau Thomas Mueller layak jadi incaran mereka. Mereka juga butuh pemain sayap yang bisa memberi banyak assist dan gelandang yang bisa memenangi pertarungan.

MIRROR | NURDIN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

7 jam lalu

Pemain Arsenal Gabriel melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 20 Januari 2024. Arsenal berhasil gilas tamunya Crystal Palace dengan skor 5-0. Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

1 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

Arsenal dan Liverpool bersaing ketat di posisi dua besar klasemen Liga Inggris setelah kembali ke jalur kemenangan pada pekan ke-34.


Hasil Liga Inggris: Liverpool Kembali ke Jalur Kemenangan, Taklukkan Fulham 3-1

1 hari lalu

Pemain Liverpool melakukan selebrasi. REUTERS/Molly Darlington
Hasil Liga Inggris: Liverpool Kembali ke Jalur Kemenangan, Taklukkan Fulham 3-1

Liverpool kembali ke jalur kemenangan setelah menaklukkan Fulham dengan skor 3-1 pada pekan ke-34 Liga Inggris.


Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

1 hari lalu

Pemain Manchester United merayakan. REUTERS/Carl Recine
Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.


Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

2 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.


Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

2 hari lalu

Kobbie Mainoo dari Manchester United merayakan gol kedua mereka bersama Diogo Dalot dan Casemiro dalam pertandingan Liga Premier Manchester United vs Liverpool di Old Trafford, Manchester, Inggris, 7 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.


Arsenal Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris usai Kalahkan Wolves 2-0, Apa Kata Mikel Arteta?

2 hari lalu

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. | REUTERS/Andrew Boyers.
Arsenal Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris usai Kalahkan Wolves 2-0, Apa Kata Mikel Arteta?

Arsenal merebut puncak klasemen Liga Inggris setelah menang 2-0 di markas Wolves. Simak komentar Mikel Arteta seusai laga.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan ke-33: Arsenal Kalahkan Wolves 2-0 dan Berhasil Kudeta Man City

2 hari lalu

Pemain Arsenal, Martin Odegaard melakukan selebrasi. Reuters/Andrew Boyers
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan ke-33: Arsenal Kalahkan Wolves 2-0 dan Berhasil Kudeta Man City

Gol-gol dari Leandro Trossard dan Martin Odegaard memberikan Arsenal kemenangan 2-0 di kandang Wolves pada pekan ke-33 Liga Inggris.


Jadwal Fulham vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34, Klopp Yakin Peluang Juara Masih Ada

2 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Jadwal Fulham vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34, Klopp Yakin Peluang Juara Masih Ada

Jadwal Fulham vs Liverpool akan hadir pada pekan ke-34 Liga Inggris. Klopp masih yakin akan juara.


Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

2 hari lalu

obbie Mainoo dari Manchester United merayakan gol kedua mereka bersama Diogo Dalot dan Casemiro dalam pertandingan Liga Premier Manchester United vs Liverpool di Old Trafford, Manchester, Inggris, 7 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

Manchester United membidik trofi Piala FA untuk mengobati kekecewaan buruknya penampilan tim di Liga Inggris musim ini.