Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sambangi Markas Aston Villa, Pellegrini Akan Rotasi Pemain

Editor

Febriyan

image-gnews
Penyerang Manchester City, Sergio Aguero melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Everton yang dikawal Joel Robles pada pertandingan leg kedua Piala Liga di Etihad Stadium, Manchester, 28 Januari 2016. Manchester City menang 3-1 atas Everton. Action Images via Reuters / Jason Cairnduff
Penyerang Manchester City, Sergio Aguero melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Everton yang dikawal Joel Robles pada pertandingan leg kedua Piala Liga di Etihad Stadium, Manchester, 28 Januari 2016. Manchester City menang 3-1 atas Everton. Action Images via Reuters / Jason Cairnduff
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini menyatakan akan merotasi pemainnya dalam laga babak kelima Piala FA saat timnya melawat ke kandang Aston Villa, Villa Park, Sabtu malam nanti. Pellegrini menyatakan bahwa dirinya harus menjaga para pemainnya dari cedera mengingat jadwal padat yang akan mereka hadapi pada satu pekan ke depan.

"Kami akan mencoba yang terbaik (untuk mengistirahatkan pemain). Sangat penting untuk memiliki skuad yang baik dan melakukan rotasi. Mungkin dalam beberapa pertandingan saya akan menggunakan pemain yang sama, tetapi bermain di banyak pertandingan akan membuat para pemain sangat lelah sebelum akhir Maret," ujarnya.

Manchester City akan melakoni tiga laga dalam sepekan ke depan. Setelah melawat ke Villa Park, Sergio Aguero cs harus melawat ke kandang Sunderland dalam lanjutan Liga Inggris Selasa depan. Empat hari setelah itu mereka harus menjamu pemuncak klasemen sementara, Leicester City, di Etihad Stadium.

Melawan Villa saja, City harus bermain tanpa dua andalannya, Kevin de Bruyne dan Vincent Kompany. De Bruyne mengalami cedera otot ligamen kaki kiri dalam laga semifinal melawan Everton Kamis kemarin. Gelandang Belgia itu diperkirakan tak akan memperkuat City selama 10 pekan ke depan.

Sementara Vincent Kompany dinyatakan masih belum dapat diturunkan akibat cedera yang dialaminya sejak beberapa pekan lalu. Kapten tim City itu merupakan tembok pertahanan utama di depan gawang Joe Hart.

Untuk mengisi posisi de Bruyne, Pellegrini tak perlu pusing. Dia memiliki stok pemain tengah yang berlimpah. Jesus Navas, Samir Nasri, Raheem Sterling, David Silva, Fabian Delph, Yaya Toure, Fernandinho, Fernando serta Aleksandar Kolarov siap menjadi pilihan untuk mengisi formasi 4-2-3-1 yang biasa di terapkan pelatih asal Cili itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di lini depan, Pellegrini juga tak perlu pusing karena ketiga penyerangnya - Sergio Aguero, Kelechi Iheanacho serta Wilfried Bony tak memiliki masalah dengan kebugaran.

Yang patut menjadi perhatian adalah di lini belakang. Eliaquim Mangala dan Nicholas Otamendi tak mampu mengisi kekosongan yang ditinggalkan Kompany. Tanpa pemain asal Belgia itu, gawang City kebobolan 21 gol dalam 14 laga musim ini.

Sejarah pertemuan antara kedua tim memang lebih memihak kepada City. Pasukan Pellegrini mampu memenangkan 4 dari 6 pertemuan terakhir mereka. Sementara Villa hanya mampu memenangkan satu pertandingan dan satu pertandingan terakhir kedua tim imbang.

Dari sisi penampilan musim ini kedua tim juga bagaikan langit dan bumi. Villa tersungkur di dasar klasemen dengan hanya mengumpulkan 13 poin dari 23 laga sementara City berada di posisi kedua klasemen sementara dengan 44 angka.

MANCHESTEREVENINGNEWS | FEBRIYAN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

2 jam lalu

Pelatih Coventry Mark Robins (Coventry official).
Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

Coventry City akan menghadapi Manchester United pada babak semifinal Piala FA di Wembley Stadium pada Minggu, 21 April 2024.


Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

5 jam lalu

Pemain Chelsea Cole Palmer melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Everton dalam pertandingan Liga Inggris di Stamford Bridge, London, 16 April 2024. Palmer mencetak 4 dalam pertandingan ini yang membawa Chelsea menang telak 6-0 atas Everton. REUTERS/Toby Melville
Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

Manajer Chelsea Mauricio Pochettino mengingatkan Cole Palmer agar tidak menjadikan laga melawan Manchester City sebagai ajang pembuktian.


Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

8 jam lalu

Ekspresi pemain Manchester City Bernardo Silva dan rekannya setelah dikalahkan Real Madrid dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

Simak kabar terbaru kedua tim, termasuk perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Manchester City vs Chelsea di semifinal Piala FA Sabtu ini.


Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

21 jam lalu

Pemain Manchester City, Kyle Walker (kiri) saat bersama Phil Foden (kanan). Pool via REUTERS/Wolfgang Rattay
Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

Manchester City akan menghadapi Chelsea di babak semifinal Piala FA yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu, 23.15 WIB, 20 April 2024.


Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

1 hari lalu

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menangkap tendangan pemain Manchester City Bernardo Silva saat adu penalti dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024.  REUTERS/Molly Darlington
Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menggagalkan tendangan dua pemain Manchester City dalam adu penalti untuk membantu tim lolos semifinal Liga Champions.


Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

1 hari lalu

Pemain Real Madri Antonio Rudiger melakukan selebrasi usai menjadi penentu kemenangan atas Manchester City pada pertandingan leg kedua perempat final di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. REUTERS/Molly Darlington
Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

Bek tengah Real Madrid Antonio Rudiger menjadi penentu kemenangan timnya dalam adu penalti saat singkirkan Manchester City di Liga Champions.


Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

2 hari lalu

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. | REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023/24 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City. Simak komentar Carlo Ancelotti.


Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

2 hari lalu

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. | REUTERS/Isabel Infantes
Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

Manchester City gagal mempertahankan gelar Liga Champions. Tim asuhan Pep Guardiola ini kandas di babak perempat final, disingkirkan Real Madrid.


Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

2 hari lalu

Pemain Real Madrid melakukan selebrasi. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.


Jelang Manchester City vs Real Madrid di Liga Champions, Jude Bellingham Desak Adanya Upaya Lebih untuk Atasi Rasisme

3 hari lalu

Pemain Real Madrid Jude Bellingham. REUTERS
Jelang Manchester City vs Real Madrid di Liga Champions, Jude Bellingham Desak Adanya Upaya Lebih untuk Atasi Rasisme

Duel Manchester City vs Real Madrid leg kedua perempat final Liga Champions akan berlangsung di Etihad pada Kamis mulai 02.00 WIB, 18 April 2024.