Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pangkostrad: Selama PSSI Diam, PS TNI Maju Terus  

image-gnews
PS TNI saat menjalani latihan di Lapangan Gelora Tri Sakti, Kuta, Bali, 2 Februari 2016. TEMPO/Bram Setiawan
PS TNI saat menjalani latihan di Lapangan Gelora Tri Sakti, Kuta, Bali, 2 Februari 2016. TEMPO/Bram Setiawan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal Edy Rahmayadi mengatakan PS TNI akan tetap berlaga dalam sejumlah turnamen sepak bola di Tanah Air.

"Selama PSSI diam, PS TNI maju terus," kata Edy di sela kunjungannya di Benteng Van den Bosch alias Benteng Pendem, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Rabu, 3 Februari 2016.

Menurut Edy, hadirnya PS TNI bertujuan memberikan motivasi bagi sepak bola Indonesia yang selama beberapa waktu terakhir mati suri. Apabila kondisinya kembali stabil dan turnamen telah digelar PSSI, PS TNI bakal dibubarkan.

"PS TNI untuk penyemangat bola kaki di Tanah Air yang saat ini 'tiarap'. Kalau kompetisi kembali berjalan, PS TNI akan melebur ke masyarakat lagi," ucap Edy, yang juga salah satu pembina PSMS Medan.

PS TNI merupakan klub yang pemainnya diisi PSMS Medan pada turnamen Piala Jenderal Sudirman 2015. Hal itu dilakukan karena PSMS Medan harus absen dari pertandingan lantaran dinilai panitia tidak memiliki prestasi dalam lima tahun terakhir. Karena itu, Edy melakukan lobi, dan akhirnya PSMS Medan ikut berlaga dengan syarat namanya diganti. PS TNI dipilih menjadi nama klub tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

PS TNI mampu menunjukkan keberhasilan dalam turnamen Piala Jenderal Sudirman. Tim yang dimanajeri Andry Mahyar itu menyapu bersih semua laga pada babak penyisihan Grup C. Dengan capaian tersebut, Pangkostrad memberikan bonus kepada semua pemain.

"Reward tetap akan diberikan, khususnya dari TNI kepada pemain yang memiliki kemampuan," tutur Edy.

NOFIKA DIAN NUGROHO


Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

7 April 2023

Sejumlah pemuda menyalakan lilin dan membentangkan poster saat menggelar
Merugi Bersama Pembatalan Piala Dunia U-20 di Indonesia

Berbagai sektor kehilangan peluang meraup cuan karena batalnya Piala Dunia U-20 di Indonesia. Potensi uang yang hilang diperkirakan Rp 150 triliun.


Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

17 Februari 2023

Logo PSSI.
Berdirinya PSSI Bermula Semangat Menentang Kolonial Belanda

PSSI terbentuk di Yogyakarta pada 19 April 1930


Ketum PSSI Iwan Bule Menjawab Soal Desakan Mundur dalam Tragedi Kanjuruhan

14 Oktober 2022

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan (tengah) didampingi Wakil Ketua Iwan Budianto (kanan) dan Sekjen Yunus Nusi tiba untuk dimintai keterangan di Kantor Komnas HAM, Jakarta, Kamis 13 Oktober 2022. Komnas HAM meminta keterangan PSSI dan pihak penyelenggara siaran pertandingan Arema melawan Persebaya 1 Oktober 2022 untuk proses pemantauan dan penyelidikan atas kasus tragedi kemanusiaan Stadion Kanjuruhan Malang. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Ketum PSSI Iwan Bule Menjawab Soal Desakan Mundur dalam Tragedi Kanjuruhan

Jawaban Ketum PSSI Iwan Bule Soal Desakan Mundur, Sanksi FIFA, dan Temuan Soal Tragedi Kanjuruhan


Ibas SBY ke Kaki Gunung Lawu, Mampir ke Air Terjun Legenda Jaka Tarub

23 April 2022

Politikus Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas SBY berkunjung ke Air Terjun Srambang di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Dok. Antaranews
Ibas SBY ke Kaki Gunung Lawu, Mampir ke Air Terjun Legenda Jaka Tarub

Politikus Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas SBY mengendarai sepeda motor dan berjalan kaki menuju air terjun Srambang di Ngawi.


Beragam Taktik Sepak Bola Modern, Tiki-Tika hingga Gegenpressing

31 Desember 2021

Beragam Taktik Sepak Bola Modern, Tiki-Tika hingga Gegenpressing

Saat ini taktik sepak bola modern semakin berkembang. Berikut ini empat taktik yang banyak dipakai para pelatih.


Jokowi akan Resmikan Bandara Ngloram Blora

17 Desember 2021

Presiden Joko Widodo meninjau kegiatan pengecekan kesehatan bagi penumpang internasional yang baru tiba pada Jumat, 13 Maret 2020 di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Jokowi akan Resmikan Bandara Ngloram Blora

Jokowi juga akan ke Pasar Mulyorejo untuk menyerahkan bantuan tunai bagi pedagang kaki lima dan warung.


Kongres PSSI Digelar Sabtu Ini 29 Mei, Bahas Dua Agenda Utama

29 Mei 2021

Logo PSSI. (pssi.org)
Kongres PSSI Digelar Sabtu Ini 29 Mei, Bahas Dua Agenda Utama

Kongres biasa PSSI digelar di salah satu hotel di Jakarta, Sabtu, 29 Mei 2021, mulai pukul 14.00 WIB.


Cerita Anies Baswedan Diminta Bermalam di Kamar Kyai Ageng Besari

27 April 2021

Gubernur Anies Baswedan saat bermalam di kamar ulama Kyai Ageng Besari di Ponorogo, Jawa Timur./Facebook Anies Baswedan
Cerita Anies Baswedan Diminta Bermalam di Kamar Kyai Ageng Besari

Gubernur DKI Anies Baswedan mampir ke kediaman keluarga ulama besar Kyai Muhammad Besari di Ponorogo, Jawa Timur.


Kerja Sama Pertanian Antardaerah, Anies Baswedan: Balas Budi ke Petani

26 April 2021

Gubernur Anies Baswedan bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meninjau pasokan beras di Kabupaten Ngawi/Facebook Anies Baswedan
Kerja Sama Pertanian Antardaerah, Anies Baswedan: Balas Budi ke Petani

Menurut Anies Baswedan selama ini Jakarta punya ketergantungan yang tinggi dengan produk pertanian dari luar daerah.


Jaga Pasokan Beras Ibu Kota, Anies Baswedan Kerja Sama dengan Pemkab Ngawi

25 April 2021

Gubernur Anies Baswedan bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meninjau pasokan beras di Kabupaten Ngawi/Facebook Anies Baswedan
Jaga Pasokan Beras Ibu Kota, Anies Baswedan Kerja Sama dengan Pemkab Ngawi

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meneken kerja sama dengan Bupati Ngawi Ony Onwar untuk pasokan beras Ibu Kota.