Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Urusan Alkohol dan Makanan, Ini Beda Rooney dan Ronaldo

image-gnews
Ketika striker Inggris Wayne Rooney tak sengaja menginjak Cristiano Ronaldo, pemain Portugal itu berusaha membuat wasit mengeluarkan Rooney. Sebuah kamera televisi menangkap Ronaldo mengedipkan mata ke arah pinggir lapangan. Rooney, yang kemudian menjadi rekan satu tim Ronaldo di Manchester United, memafkannya, dan Ronaldo juga kemudian mengakui bahwa itu adalah trik kotor. ADRIAN DENNIS/AFP/Getty Images
Ketika striker Inggris Wayne Rooney tak sengaja menginjak Cristiano Ronaldo, pemain Portugal itu berusaha membuat wasit mengeluarkan Rooney. Sebuah kamera televisi menangkap Ronaldo mengedipkan mata ke arah pinggir lapangan. Rooney, yang kemudian menjadi rekan satu tim Ronaldo di Manchester United, memafkannya, dan Ronaldo juga kemudian mengakui bahwa itu adalah trik kotor. ADRIAN DENNIS/AFP/Getty Images
Iklan

TEMPO.COJakarta - Sama-sama tumbuh dan besar di Old Trafford, Ronaldo masih menjadi superstar. Sebaliknya, Wayne Rooney malah terbenam. Meski popularitasnya masih bagus, sesungguhnya dia tengah menapaki jalan kesunyian sebagai mantan bintang besar.

Peristiwa tersebarnya foto-fotonya di Hotel The Groove, akhir pekan lalu, dalam keadaan mabuk membuka tabir buruk sang kapten dalam menjaga kebugaran tubuhnya. Padahal, buat seorang atlet, apalagi saat usianya masih di angka 30, kebugaran adalah segalanya. 

Rooney 31 tahun. Ronaldo juga 31 tahun. Malah Ronaldo lebih muda delapan bulan. Tapi, soal kebugaran, bintang Portugal ini lebih unggul. Hasilnya pun bisa terlihat di lapangan. 

Torehan dua gol ke gawang Latvia, dua hari lalu, membuatnya masuk dalam deretan pencetak gol terbanyak di Eropa bersama Gerd Muller dan Robbie Keane dengan 68 gol. Soal koleksi gol, Rooney tak buruk. Dengan 53 gol, ia menjadi pemain terhebat di timnas Inggris dengan gelar pencetak gol terbanyak.  

Namun catatan itu bukan segalanya. Rooney tengah berjuang mati-matian untuk mendapatkan tempatnya, tidak saja di timnas Inggris, tapi juga di klubnya sendiri, Manchester United. Uniknya, di dua tim itu, dia adalah penyandang tugas tertinggi: kapten. 

Hasil yang sebanding dengan yang keduanya lakukan. Saat Rooney mabuk di hotel itu, yakni ketika hari masih dini, Ronaldo sudah menceburkan diri ke bak mandi yang berisi es. Berendam di dinginnya air itu merupakan kebiasaan Ronaldo untuk memperbaiki metabolisme tubuhnya.

Ketika Rooney menenggak minuman beralkohol di pesta itu, jangankan setetes masuk ke kerongkongannya, Ronaldo bahkan mengharamkan minuman bersoda di tubuhnya. 

Nah, saat Rooney mengudap makanan-makanan nan lezat di pesta pernikahan tersebut, Ronaldo dalam sehari hanya menyantap makanan dengan kadar protein yang tinggi. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Saat Rooney meracau dengan kata-katanya ketika mabuk, Ronaldo berbaring di depan televisi. Bukan leyeh-leyeh, melainkan melakukan sit up sebanyak 3.000 kali setiap hari. Untuk urusan tidur pun, dia tak mau diganggu. Tidur delapan jam sehari adalah sebuah keharusan. 

Hasilnya terlihat pada penampilan keduanya. Ronaldo, kecuali mengalami tabrakan dengan pemain lain, jarang mendapat cedera. Rooney? Saat melawan Spanyol, dia undur diri karena ada rasa sakit di lututnya. 

Tak hanya itu, dari bentuk tubuh, Rooney terlihat lebih tambun. Itu juga yang membuat Sir Alex Ferguson sempat melarangnya tampil di lapangan. 

Ketika berpasangan dengan Robin van Persie, media di Inggris pun mengolok-oloknya dengan sebutan duet Robin dan Fatman, pelesetan dari karakter komik terkenal, Batman.

Rooney belumlah habis. Itu yang diyakini banyak orang, termasuk koleganya—terakhir bekas rekannya di United, Garry Neville. 

Bisa jadi begitu. Usianya belum terlalu jauh untuk kembali bersinar. Tak sulit untuk mencapai kebugarannya, salah satunya cukup belajar dari bekas rekan setimnya, Cristiano Ronaldo.

DAILY MAIL | GUARDIAN | IRFAN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

3 hari lalu

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez bersama para pemain selama latihan di Ciutat Esportiva Joan Gamper, Barcelona, Spanyol, 3 November 2023. REUTERS/Albert Gea
Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

Barcelona dikabarkan siap mempromosikan Rafael Marquez untuk menjadi pelatih tim utama. Niko Kovac menjadi kandidat pelatih Liverpool.


Rekor Poin Unai Emery di Kandang Arsenal Lebih Baik Daripada Arsene Wenger dan Mikel Arteta

3 hari lalu

Unai Emery. REUTERS
Rekor Poin Unai Emery di Kandang Arsenal Lebih Baik Daripada Arsene Wenger dan Mikel Arteta

Pelatih Aston Villa Unai Emery menjadi otak di balik kemenangan 2-0 atas Arsenal dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Emirates.


Prediksi Chelsea vs Everton di Liga Inggris Pekan Ke-33 pada Senin Malam

4 hari lalu

Pemain Chelsea, Cole Palmer melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Newcastle United dalam Liga Premier Inggris di Stamford Bridge, London, Inggris, 11 Maret 2024. Reuters/Matthew Childs
Prediksi Chelsea vs Everton di Liga Inggris Pekan Ke-33 pada Senin Malam

Duel Chelsea vs Everton ini menjadi partai terakhir dari rangkaian pertandingan Liga Inggris pekan ke-33 yang akan digelar di Stamford Bridge.


Liga Inggris: Arsenal Keok 0-2 dari Aston Villa, Mikel Arteta Masih Yakin Bisa Juara

4 hari lalu

Manajer Arsenal Mikel Arteta. REUTERS/David Klein
Liga Inggris: Arsenal Keok 0-2 dari Aston Villa, Mikel Arteta Masih Yakin Bisa Juara

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, percaya diri The Gunners masih mampu bersaing memperebutkan gelar juara Liga Inggris setelah kalah dari Aston Villa.


Liverpool Ditekuk Crystal Palace 0-1, Jurgen Klopp: Rasanya 100 Persen Sampah

4 hari lalu

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp. REUTERS/Stephane Mahe
Liverpool Ditekuk Crystal Palace 0-1, Jurgen Klopp: Rasanya 100 Persen Sampah

Jurgen Klopp mengeluhkan sikap tak percaya diri pemain Liverpool saat kalah 0-1 dari Crystal Palace di Liga Inggris pekan ke-33.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Liverpool dan Arsenal Sama-sama Kalah, Man City Unggul 2 Poin

4 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Liverpool dan Arsenal Sama-sama Kalah, Man City Unggul 2 Poin

Kejutan terjadi pada pertandingan Liga Inggris pekan ke-33. Dua tim calon juara, Arsenal dan Liverpool, sama-sama kalah di kandang sendiri.


Hasil Liga Inggris: Liverpool vs Crystal Palace 0-1, The Reds Tertahan di Urutan Ketiga

4 hari lalu

Pemain Crystal Palace, Eberechi Eze berhasil mencetak gol ke gawang Liverpool dalam Liga Inggris Premier di Anfield, Liverpool, Inggris, 14 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Hasil Liga Inggris: Liverpool vs Crystal Palace 0-1, The Reds Tertahan di Urutan Ketiga

Kekalahan atas Crystal Palace ini membuat Liverpool tertahan di urutan ketiga klasemen Liga Inggris, terpaut dua poin dari Manchester City.


Prediksi Arsenal vs Aston Villa di Liga Inggris Pekan Ke-33 Minggu Malam Ini

4 hari lalu

Pemain Arsenal Leandro Trossard berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Bayern Munchen dalam perempat final Liga Champions di Emirates Stadium pada Rabu dinihari, 10 April 2024. Doc. Arsenal.
Prediksi Arsenal vs Aston Villa di Liga Inggris Pekan Ke-33 Minggu Malam Ini

Simak kabar terbaru kedua tim, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi Arsenal vs Aston Villa pekan ke-33 Liga Inggris, Minggu, 14 April 2024.


Manchester City Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris, Guardiola Bicara Peluang Mengulang Treble

5 hari lalu

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. | REUTERS/Isabel Infantes
Manchester City Rebut Puncak Klasemen Liga Inggris, Guardiola Bicara Peluang Mengulang Treble

Pelatih Pep Guardiola mengatakan bahwa Manchester City kembali berpeluang meraih treble pada musim ini setelah merebut puncak klasemen Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

5 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester City menang, Manchester United tertahan, sedangkan Newcastle United mengalahkan Tottenham Hotspur.