Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Man City Sambangi Everton, Gabriel Jesus Belum Bisa Debut

Editor

Febriyan

image-gnews
Pemain timnas Brasil, Gabriel Jesus melakukan selebrasi usai menjebol gawang Venezuela dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 di stadion Metropolitano di Merida, Venezuela, 11 Oktober 2016. Gabriel Jesus berhasil mencetak gol di menit ke-8. REUTERS
Pemain timnas Brasil, Gabriel Jesus melakukan selebrasi usai menjebol gawang Venezuela dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 di stadion Metropolitano di Merida, Venezuela, 11 Oktober 2016. Gabriel Jesus berhasil mencetak gol di menit ke-8. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyerang anyar Manchester City, Gabriel Jesus, belum bisa  menjalani laga debutnya saat klubnya menyambangi kandang Everton pada Ahad malam, 15 Januari 2017. Ia masih terkendala oleh masalah dokumen dan baru bisa tampil dalam laga berikutnya.

Hal ini menjadi kabar buruk bagi suporter City apalagi sebelumnya Pep Guardiola juga sudah menyiapkan taktik khusus untuknya. Jesus sendiri mengatakan siap membuktikan kepada ibunya dan Guardiola bahwa dia layak menjadi pemain besar. Pemain 19 tahun ini memang memiliki kedekatan yang sangat erat dengan sang ibu, Veria Lucas de Jesus.

"Saya akan menjadi salah satu favelados (anak kampung) yang menaklukkan dunia. Saya akan membuat ibu saya sangat bangga kepada saya," ujarnya, seperti dilansir media Inggris, Express.

Jesus merupakan penyerang anyar City yang bergabung dari Palmeiras pekan lalu. Bersama Gabriel Barbosa, Jesus disebut sebagai pemain muda berbakat terbaik Brasil saat ini.

Hal itu bukan hanya sebuah pendapat semata. Pada usianya yang masih sangat muda, dia telah berhasil menjadi pencetak gol terbanyak Liga Brasil sekaligus membawa Palmeiras menjadi juara. Dia juga sudah mengantongi medali emas Olimpiade bersama Brasil tahun lalu.

Kedatangan Jesus membawa secercah angin segar bagi City. The Citizens kerap kesulitan membobol gawang lawannya karena terlalu bergantung pada Sergio Arguero. Jika Aguero terkawal dengan ketat, bisa dipastikan lini depan City akan tumpul.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Guardiola sendiri yakin Jesus akan membawa perubahan pada kekuatan City. Meskipun belum memastikan akan memainkannya pada laga melawan Everton, pria asal Spanyol itu mengaku telah menyiapkan strategi khusus untuk pemain anyarnya tersebut.

"Pergerakan tanpa bolanya sangat bagus. Dia bisa muncul dari belakang," ujarnya, seperti dilansir laman Telegraph. "Anda harus menempatkan dia dekat dengan Sergio, dekat dengan penyerang kami."

EXPRESS | TELEGRAPH | FEBRIYAN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

3 jam lalu

obbie Mainoo dari Manchester United merayakan gol kedua mereka bersama Diogo Dalot dan Casemiro dalam pertandingan Liga Premier Manchester United vs Liverpool di Old Trafford, Manchester, Inggris, 7 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

Manchester United membidik trofi Piala FA untuk mengobati kekecewaan buruknya penampilan tim di Liga Inggris musim ini.


Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

4 jam lalu

Ekspresi manajer Arsenal Mikel Arteta dan manajer Manchester City Pep Guardiola dalam pertandingan Liga Inggris di Etihad Stadium pada Minggu, 31 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine.
Arsenal Bisa Fokus Berburu Gelar Liga Inggris Usai Tersingkir dari Liga Champions

Bagaimana Mikel Arteta menakar peluang Arsenal meraih gelar Liga Inggris musim ini?


Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

7 jam lalu

Pelatih Coventry Mark Robins (Coventry official).
Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

Coventry City akan menghadapi Manchester United pada babak semifinal Piala FA di Wembley Stadium pada Minggu, 21 April 2024.


Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

10 jam lalu

Pemain Chelsea Cole Palmer melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Everton dalam pertandingan Liga Inggris di Stamford Bridge, London, 16 April 2024. Palmer mencetak 4 dalam pertandingan ini yang membawa Chelsea menang telak 6-0 atas Everton. REUTERS/Toby Melville
Duel Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA, Cole Palmer Tak Perlu Buktikan Diri

Manajer Chelsea Mauricio Pochettino mengingatkan Cole Palmer agar tidak menjadikan laga melawan Manchester City sebagai ajang pembuktian.


Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

13 jam lalu

Ekspresi pemain Manchester City Bernardo Silva dan rekannya setelah dikalahkan Real Madrid dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Prediksi Manchester City vs Chelsea di Semifinal Piala FA Sabtu Malam

Simak kabar terbaru kedua tim, termasuk perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Manchester City vs Chelsea di semifinal Piala FA Sabtu ini.


Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

1 hari lalu

Pemain Manchester City, Kyle Walker (kiri) saat bersama Phil Foden (kanan). Pool via REUTERS/Wolfgang Rattay
Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

Manchester City akan menghadapi Chelsea di babak semifinal Piala FA yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu, 23.15 WIB, 20 April 2024.


Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

2 hari lalu

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menangkap tendangan pemain Manchester City Bernardo Silva saat adu penalti dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024.  REUTERS/Molly Darlington
Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menggagalkan tendangan dua pemain Manchester City dalam adu penalti untuk membantu tim lolos semifinal Liga Champions.


Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

2 hari lalu

Pemain Real Madri Antonio Rudiger melakukan selebrasi usai menjadi penentu kemenangan atas Manchester City pada pertandingan leg kedua perempat final di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. REUTERS/Molly Darlington
Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

Bek tengah Real Madrid Antonio Rudiger menjadi penentu kemenangan timnya dalam adu penalti saat singkirkan Manchester City di Liga Champions.


Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

2 hari lalu

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. | REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023/24 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City. Simak komentar Carlo Ancelotti.


Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

2 hari lalu

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. | REUTERS/Isabel Infantes
Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

Manchester City gagal mempertahankan gelar Liga Champions. Tim asuhan Pep Guardiola ini kandas di babak perempat final, disingkirkan Real Madrid.