Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

CEO Mundur, Persebaya Lumpuh?  

Editor

Juli Hantoro

image-gnews
Tim Persebaya 1927 Surabaya. TEMPO/Abdi Purmono
Tim Persebaya 1927 Surabaya. TEMPO/Abdi Purmono
Iklan

TEMPO.CO, Surabaya - Chief Executive Officer Persebaya Surabaya 1927, Gede Widiade, memutuskan mengundurkan diri dari klub kebanggaan warga Surabaya itu per 1 April 2013 lalu. Namun keputusan itu baru disampaikan Gede kepada seluruh pemain Persebaya 1927 di Rumah Makan Agis, Jumat malam, 5 April 2013.

Menurut Gede, keputusannya untuk meninggalkan Andik Vermansyah dan kawan-kawan didasari atas empat hal. Pertama, hasil Kongres Luar Biasa PSSI tidak mengakui Persebaya 1927 sebagai klub legal. Kedua, tidak adanya dukungan dari Wali Kota Surabaya Tri Risma Harini untuk meringankan beban sewa Stadion Gelora Bung Tomo yang dinilai mencekik leher.

Ketiga, kurang optimalnya dukungan Bonek untuk mendesak Wali Kota agar Persebaya 1927 diberi keringanan menggunakan fasilitas milik Pemerintah Kota Surabaya. Kemudian keempat, pemegang saham Persebaya 1927 tidak berkomitmen terhadap janji yang diucapkan.

Alasan terakhir ini menyangkut uang pribadi Gede sebesar Rp 10 miliar yang dikucurkan buat Persebaya 1927 sejak Maret 2012 sampai April 2013. “Pemegang saham berjanji akan mengganti uang saya, tapi kenyataanya saya hanya diberi empat lembar cek blong (kosong),” kata Gede sambil menunjukkan empat cek dari Bank Saudara yang tidak dapat dicairkan tersebut.

Meski memutuskan mundur sejak 1 April, Gede telah melunasi gaji seluruh pemain pada bulan tersebut. Pengusaha asal Surabaya ini juga telah menyediakan tiket pesawat bagi pemain asing yang ingin pulang ke negaranya. “Setelah April, saya tidak tahu lagi siapa yang akan menggaji pemain,” kata Gede.

Mundurnya Gede dikhawatirkan akan membuat Persebaya 1927 lumpuh. Sebab, selama ini dialah yang menanggung seluruh biaya operasional klub, termasuk gaji pemain. Masa depan Persebaya 1927 yang bermain di kompetisi Liga Prima Indonesia makin tak menentu bila dalam waktu dekat pemegang saham tidak bisa menemukan pengganti Gede.

Pelatih Persebaya 1927 Ibnu Grahan tidak bersedia mengomentari keputusan Gede. Para pemain pun terlihat lesu. Adapun kapten tim Erol Iba menyayangkan mundurnya Gede di saat kondisi Persebaya sedang gundah selepas KLB PSSI. “Pemain butuh figur seperti Pak Gede, tapi bagaimana lagi?” kata pemain senior itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

KUKUH S WIBOWO

Baca Juga:

Investigasi TNI AD Dinilai Penuh Rekayasa

Profil Grup 2 Kopassus, Penyerang LP Cebongan

SBY Bilang Pelaku Penyerangan LP Cebongan Kesatria

Kopassus Belum Komentari Temuan Tim Investigasi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

19 jam lalu

Persija Jakarta saat bertanding melawan Persis Solo dalam BRI Liga 1. Foto/Tim Media Persija
Hasil Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Persija Jakarta vs Persis Solo Berakhir dengan Skor 1-0

Marko Simic mencetak gol kemenangan saat Persija Jakarta menjamu Persis Solo pada pekan ke-31 Liga 1 pada Rabu, 17 April 2024.


Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

2 hari lalu

Pemain Persib Bandung Ciro Alvez mencium kaki David Da Silva yang memberinya assist saat mencetak gol ke gawang Persis Solo di laga BRI Liga 1 di Stadion GBLA, Bandung, Jawa Barat, 4 Februari 2024. Pertandingan berakhir dengan skor 2-2. TEMPO/Prima Mulia
Daftar Top Skor Liga 1: David da Silva Teratas dengan 22 Gol Usai Cetak Gol saat Persib Ditahan Imbang Persita 3-3

Penyerang Persib Bandung David da Silva mencetak gol ke-22 di Liga 1 musim ini saat timnya bermain imbang melawan Persita Tangerang pekan ke-24.


Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

3 hari lalu

Pelatih Persita, Luis Edmundo Duran Riquelme. (Instagram/@coach_luisduranr)
Laga Lawan Persib Bandung di Liga 1 Pekan Ke-33 Jadi Debutnya Bersama Persita Tangerang, Apa Kata Luis Edmundo Duran?

Luis Edmundo Duran asal Cile akan menjalani debutnya sebagai pelatih Persita Tangerang saat laga melawan Persib Bandung di Liga 1 pekan ke-33, Senin.


Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

4 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Jadwal Persita Tangerang vs Persib Bandung di Liga 1 Senin 15 April 2024, Stefano Beltrame dan Beckham Putra Diragukan Main

Kabar gembira, gelandang Marc Klok sudah berlatih bersama rekan-rekannya menjelang laga Persita Tangerang vs Persib Bandung pada pekan ke-31 Liga 1.


Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

4 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Jadwal Liga 1 Pekan 31 pada Senin 15 April 2024: Persib Bandung, Bali United dan Arema FC Main Tandang

Jadwal Liga 1 pekan ke-31 sempat ditunda karena alasan dukungan untuk timnas U-23 Indonesia yang bersiap tampil di Piala Asia U-23 2024 Qatar.


PSSI akan Datangkan Wasit Liga Inggris dan Liga Jepang untuk Pimpin Liga 1 Musim Depan

14 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan penjelasan dalam rapat Exco PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) di Jakarta, Rabu, 3 April 2024. ANTARA/HO-Dok. PSSI
PSSI akan Datangkan Wasit Liga Inggris dan Liga Jepang untuk Pimpin Liga 1 Musim Depan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap kehadiran wasit Liga Inggris dan Liga Jepang di Liga 1 dapat memberi ilmu untuk wasit lokal.


Akan Diterapkan Erick Thohir di Liga Indonesia, Apa Itu Digitalisasi Wasit?

14 hari lalu

Ketum PSSI Erick Thohir. PSSI.org
Akan Diterapkan Erick Thohir di Liga Indonesia, Apa Itu Digitalisasi Wasit?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan akan ada digitalisasi perwasitan untuk mendukung kemajuan kompetisi liga sepak bola di Indonesia.


Erick Thohir Ingin Kompetisi Liga Tak Berbenturan dengan Agenda Timnas Indonesia, Minta PT LIB Selaraskan Jadwal

14 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan penjelasan dalam rapat Exco PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) di Jakarta, Rabu, 3 April 2024. ANTARA/HO-Dok. PSSI
Erick Thohir Ingin Kompetisi Liga Tak Berbenturan dengan Agenda Timnas Indonesia, Minta PT LIB Selaraskan Jadwal

Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta PT LIB menyelaraskan jadwal kompetisi domestik dengan agena pertandingan timnas Indonesia.


Merespons Sanksi FIFA, Persija Jakarta Akan Ambil Langkah Cepat Agar Larangan Mendaftarkan Pemain Baru Segera Dicabut

15 hari lalu

Selebrasi Persija Jakarta di Liga 1. Instagram/Persija
Merespons Sanksi FIFA, Persija Jakarta Akan Ambil Langkah Cepat Agar Larangan Mendaftarkan Pemain Baru Segera Dicabut

Sebelumnya, FIFA mengumumkan bahwa mereka telah menjatuhkan hukuman kepada lima klub Indonesia soal registration ban, salah satunya Persija Jakarta.


Kompetisi Liga 1 Pekan 31 Ditunda: Bali United Gelar Pemusatan Latihan di Pantai, Arema FC Atur Ulang Program

17 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Kompetisi Liga 1 Pekan 31 Ditunda: Bali United Gelar Pemusatan Latihan di Pantai, Arema FC Atur Ulang Program

Stefano cugurra berharap momentum bagus terus berlanjut ketika Bali United berlaga menghadapi Persikabo 1973 pada laga ke-31 Liga 1.