Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tekuk Sriwijaya, Persib Juara Grup A Piala Bhayangkara

image-gnews
Pemain Persib Bandung, Vladimir Vujovic merayakan golnya saat melawan Mitra Kukar di pembuka Turnamen Piala Bhayangkara Grup A, Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 17 Maret 2016. TEMPO/Aditya Herlambang Putra
Pemain Persib Bandung, Vladimir Vujovic merayakan golnya saat melawan Mitra Kukar di pembuka Turnamen Piala Bhayangkara Grup A, Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 17 Maret 2016. TEMPO/Aditya Herlambang Putra
Iklan

TEMPO.CO, Bandung -  Persib Bandung berhasil menekuk Sriwijaya dengan skor 2-0 dalam laga terakhir penyisihan Grup A Piala Bhayangkara yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis, 26 Maret 2016. Kemenangan itu membuat Persib menjadi juara Grup A sehingga berhak menjadi tuan rumah dalam laga semifinal.

Persib Bandung langsung tampil menekan sejak awal laga. Beberapa kali Atep dan kawan-kawan menciptakan peluang. Kerja keras skuat Maung Bandung dalam membombardir benteng pertahanan Sriwijaya membuahkan hasil pada menit ke-10. Samsul Arif berhasil menyarangkan si kulit bundar ke gawang Sriwijaya.

Umpan lambung Tony Sucipto dikejar Samsul Arif, sementara Achmad Jufrianto terlihat kalah cepat beradu lari dengan Arif yang menggiring bola menghampiri kotak penalti. Penjaga gawang Sriwijaya Dian Agus terpaksa harus keluar sarangnya. Sepakan Arif berhasil ditepis Dian, namun bola muntah kembali menghampiri Arif. Dia dengan mudah menceploskan si kulit bundar ke gawang Sriwijaya.

Pada menit ke-16, Sriwijaya balik menyerang. Syaiful Indra yang mengeksekusi tendangan bebas berhasil mengirimkan umpan lambung kepada Alberto Goncalves, yang berada di depan gawang Persib. Tapi sundulan Goncalves masih melambung di atas mistar gawang I Made Wirawan.

Laskar Wong Kito nyaris mampu mengejar ketertinggalan pada menit ke-39. Hilton Moreira mengirimkan umpan dari sisi kiri pertahanan Persib, tapi bola justru mengarah ke gawang Persib. Beruntung Made berhasil menepis tendangan Hilton dan hanya menghasilkan sepak pojok bagi Sriwijaya.

Hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama, keunggulan 1-0 Persib atas Sriwijaya bertahan. Wasit yang memimpin laga, Muslimin, beberapa kali merogoh kartu kuning dari sakunya, di antaranya pada menit ke-13, saat kartu kuning harus diterima Fachrudin. Kartu kuning berikutnya disusul Rudolof Yanto Basna pada menit ke-15. Jufrianto juga mendapat ganjaran kartu kuning pada menit ke-28 setelah menarik baju Juan Carlos Rodriguez Belencoso.

Memasuki babak kedua, juru racik Persib, Dejan Antonic, melakukan pergantian pemain. Atep ditarik keluar dan digantikan oleh David Laly. Persib kembali berhasil memdominasi jalannya laga. Beberapa peluang pun diciptakan Persib.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada menit 56, Belencoso berhasil melepaskan tembakan keras dari sisi kiri pertahanan Laskar Wong Kito. Sepakan keras pemain berpaspor Spanyol itu membuat Dian Agus mati kutu. Beruntung, Sriwijaya kali ini diselamatkan oleh mistar gawang.

Akhirnya Maung Bandung berhasil menggandakan keunggulan melalui sepakan Belencoso. Pada menit ke-75, Persib mendapatkan tendangan bebas. Taufiq yang mengambil tendangan itu berhasil mengirimkan umpan manis menuju sisi kiri kotak Penalti Sriwijaya yang langsung disambut oleh Belencoso. Dia berhasil menceploskan bola menuju gawang Sriwijaya.

Bobotoh yang sesak memadati Si Jalak Harupat bersorak menyambut gol Belencoso. Dejan pun kegirangan bukan main lantaran gol itu berhasil menghapus keraguan Bobotoh atas Belencoso yang mengalami kemandulan dari tiga laga sebelumnya.

Hingga laga usai, skor 2-0 bagi keunggulan Persib bertahan. Dengan kemenangan itu, Persib berhasil menjadi juara grup dengan torehan 10 poin. Sementara Sriwijaya hanya mampu menutup penyisihan grup dengan posisi runner up dengan koleksi 7 poin.

AMINUDIN A.S.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liga 1: Persib Bandung Ditahan Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Sebut Satu Kelemahan Timnya

1 jam lalu

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (persib.co.id)
Liga 1: Persib Bandung Ditahan Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Sebut Satu Kelemahan Timnya

Persib Bandung hanya mampu bermain imbang 0-0 saat menjamu Bhayangkara FC di pekan ke-30 Liga 1. Simak komentar Bojan Hodak.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung ditahan Bhayangkara, Persik Bikin Persikabo Terdegradasi

6 jam lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung ditahan Bhayangkara, Persik Bikin Persikabo Terdegradasi

Hasil Liga 1 pekan ke-30: Persib Bandung ditahan Bhayangkara FC, Persik Kediri menang dan membuat Persikabo 1973 terdegradasi.


Hasil Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung vs Bhayangkara FC, Skor Akhir 0-0

7 jam lalu

Laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC di pekan ke-30 Liga 1, 28 Maret 2024. (persib.co.id)
Hasil Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung vs Bhayangkara FC, Skor Akhir 0-0

Pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC, pada pekan ke-30 Liga 1, berakhir dengan skor


Hasil Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1: Babak Pertama, Skor Masih 0-0

8 jam lalu

Pemain Persib Bandung, Rezaldi Hehanusa. (persib.co.id)
Hasil Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1: Babak Pertama, Skor Masih 0-0

Babak pertama pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC, pada pekan ke-20 Liga 1, berakhir 0-0.


Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Panggil Beckham Putra ke Timnas Indonesia U-23

20 jam lalu

Pemain timnas U-23 Indonesia Beckham Putra saat ditemui di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, 27 Agustus 2023. TEMPO/Randy
Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Panggil Beckham Putra ke Timnas Indonesia U-23

Shin Tae-yong mulai melakukan pemanggilan pemain ke Timnas Indonesia U-23 dan Beckham Putra menjadi nama pertama yang resmi dipanggil.


Persib Bandung vs Bhayangkara di Liga 1 Hari Ini: Marc Klok dan Dedi Kusnandar Dipastikan Absen, David da Silva Diragukan Main

21 jam lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Persib Bandung vs Bhayangkara di Liga 1 Hari Ini: Marc Klok dan Dedi Kusnandar Dipastikan Absen, David da Silva Diragukan Main

David da Silva melewatkan beberapa sesi latihan persiapan pertandingan Liga 1 melawan Bhayangkara FC karena sakit.


Hasil, Jadwal, Top Skor, dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persebaya Menang, Persib Bandung Main Malam Ini

1 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Hasil, Jadwal, Top Skor, dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persebaya Menang, Persib Bandung Main Malam Ini

Hasil Liga 1: Dewa United mengalahkan Persita Tangerang dan Persebaya Surabaya menang di kandang Arema FC. Malam ini ada laga Persib Bandung.


Prediksi Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1 Kamis 28 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

1 hari lalu

Persib Bandung. TEMPO/Prima Mulia
Prediksi Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1 Kamis 28 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC akan hadir pada pekan ke-30 Liga 1, Kamis malam, 28 Maret 2024. Simak prediksinya.


Liga 1: Kiat Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, untuk Jaga Kebugaran selama Ramadan

2 hari lalu

Pemain Persib Bandung Beckham Putra Nugraha. TEMPO/Prima Mulia
Liga 1: Kiat Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, untuk Jaga Kebugaran selama Ramadan

Kompetisi sepak bola Liga 1 tetap bergulir selama Ramadan. Gelandang muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha punya cara untuk tetap bugar.


Jadwal Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Liga 1: Stefano Beltrame Bicara Duel dengan Radja Nainggolan

3 hari lalu

Pemain Persib Bandung Stefano Beltrame. TEMPO/Prima Mulia
Jadwal Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Liga 1: Stefano Beltrame Bicara Duel dengan Radja Nainggolan

Gelandang Persib Bandung Stefano Beltrame mengaku tak sabar untuk melakoni laga kontra Bhayangkara FC pada pekan ke-30 Liga 1 Indonesia.