Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Michael Essien Diisukan ke Persib, Ternyata Begini Kondisinya

image-gnews
Michael Essien. AP/Darko Bandic
Michael Essien. AP/Darko Bandic
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan pemain Chelsea FC, Michael Essien, sedang jadi buah bibir netizen Indonesia. Pemain asal Ghana itu disebutkan tengah berada di Indonesia dan akan bergabung dengan Persib Bandung.

Manajemen Persib tak memberi kepastian soal kabar ini. Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Zainuri Hasyim masih hendak mengecek kabar itu tersebut. "Di medsos memang beredar seperti itu. Nanti saya kroscek dulu sama teman-teman di jakarta dia liburan atau apa di Jakarta," ujar Zaenuri, Senin, 13 Maret 2017. (Baca: Benarkah Mantan Pemain Chelsea Michael Essien Akan Bergabung ke Persib?)

Munculnya isu itu tak lepas dari kondisi pemain 34 tahun itu. Ia sudah enam bulan tak memiliki klub, setelah meningalkan klub Yunani, Panathinaikos.

Kabar terbaru, ia kesulitan menemukan klub  baru di Eropa. Maklum tampilannya dianggap sudah tak lagi kinclong. Di klub terakhirnya ia tampil 15 kali dan hanya menyarangkan satu gol.

Tiga klub Swedia dikabarkan sama-sama menolak untuk merekrut pemain ini, yakni AIK, Hammarby, dan IFK Goeteborg. Agennya, Hamid Kabodvand, sempat menawarkan dia ke klub Allsvenskan. "Essien butuh bermain dan menjaga kebugarannya. Jadi Allsvenskan adalah sempurna," kata dia seperti dikutip Pulse.com.

Untuk menjaga kebugarannya  belakangan ia ikut berlatih di Chelsea. Sebelumnya, Essien pernah delapan musim bermain di klub itu dan menyumbang 25 gol dalam 256 laga. Ia meninggalkan Stamford Bridge pada 2014 dan sempat bermain di Real Madrid, Milan, sebelum beragabung di Panathinaikos.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lalu, mungkinkah klub Indonesia, termasuk Persib, merekrutnya? Masih tanda tanya. Soalnya, meski tak memiliki klub, pemain ini masih berbanderol cukup tinggi. Data di laman Transfermarkt, menyebut harga pemain  800 ribu euro atau sekitar Rp 11,4 miliar.

Jumlah itu jelas sangat fantastis untuk ukuran klub Indonesia. Bahkan banyak klub yang total pengeluarannya selama semusim tak lebih dari Rp 20 miliar. Persib sendiri, kabarnya, pernah mengeluarkan dana besar saat memboyong pemain naturalisasi, Sergio van Dijk, tahun 2012, yakni sekitar Rp 4 miliar.

Tentu ceritanya akan sama sekali bila Essien mau menurunkan harganya dan menikmati masa-masa akhir kariernya di Indonesia, yang dalam peta sepak bola Eropa masih dianggap antar berantah.

NURDIN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liga 1: Persib Bandung Ditahan Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Sebut Satu Kelemahan Timnya

16 jam lalu

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (persib.co.id)
Liga 1: Persib Bandung Ditahan Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Sebut Satu Kelemahan Timnya

Persib Bandung hanya mampu bermain imbang 0-0 saat menjamu Bhayangkara FC di pekan ke-30 Liga 1. Simak komentar Bojan Hodak.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung ditahan Bhayangkara, Persik Bikin Persikabo Terdegradasi

22 jam lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung ditahan Bhayangkara, Persik Bikin Persikabo Terdegradasi

Hasil Liga 1 pekan ke-30: Persib Bandung ditahan Bhayangkara FC, Persik Kediri menang dan membuat Persikabo 1973 terdegradasi.


Hasil Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung vs Bhayangkara FC, Skor Akhir 0-0

23 jam lalu

Laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC di pekan ke-30 Liga 1, 28 Maret 2024. (persib.co.id)
Hasil Liga 1 Pekan Ke-30: Persib Bandung vs Bhayangkara FC, Skor Akhir 0-0

Pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC, pada pekan ke-30 Liga 1, berakhir dengan skor


Hasil Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1: Babak Pertama, Skor Masih 0-0

23 jam lalu

Pemain Persib Bandung, Rezaldi Hehanusa. (persib.co.id)
Hasil Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1: Babak Pertama, Skor Masih 0-0

Babak pertama pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC, pada pekan ke-20 Liga 1, berakhir 0-0.


Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Panggil Beckham Putra ke Timnas Indonesia U-23

1 hari lalu

Pemain timnas U-23 Indonesia Beckham Putra saat ditemui di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, 27 Agustus 2023. TEMPO/Randy
Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Panggil Beckham Putra ke Timnas Indonesia U-23

Shin Tae-yong mulai melakukan pemanggilan pemain ke Timnas Indonesia U-23 dan Beckham Putra menjadi nama pertama yang resmi dipanggil.


Persib Bandung vs Bhayangkara di Liga 1 Hari Ini: Marc Klok dan Dedi Kusnandar Dipastikan Absen, David da Silva Diragukan Main

1 hari lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Persib Bandung vs Bhayangkara di Liga 1 Hari Ini: Marc Klok dan Dedi Kusnandar Dipastikan Absen, David da Silva Diragukan Main

David da Silva melewatkan beberapa sesi latihan persiapan pertandingan Liga 1 melawan Bhayangkara FC karena sakit.


Hasil, Jadwal, Top Skor, dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persebaya Menang, Persib Bandung Main Malam Ini

1 hari lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Hasil, Jadwal, Top Skor, dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persebaya Menang, Persib Bandung Main Malam Ini

Hasil Liga 1: Dewa United mengalahkan Persita Tangerang dan Persebaya Surabaya menang di kandang Arema FC. Malam ini ada laga Persib Bandung.


Prediksi Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1 Kamis 28 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

1 hari lalu

Persib Bandung. TEMPO/Prima Mulia
Prediksi Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1 Kamis 28 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC akan hadir pada pekan ke-30 Liga 1, Kamis malam, 28 Maret 2024. Simak prediksinya.


Arema FC vs Persebaya di Liga 1 Pekan 30 Berakhir 0-1: Singo Edan Tetap di Zona Degradasi, Bajul Ijo Masuk 10 Besar Klasemen Sementara

1 hari lalu

Arema FC vs Persebaya Surabaya. Instagram/Persebaya
Arema FC vs Persebaya di Liga 1 Pekan 30 Berakhir 0-1: Singo Edan Tetap di Zona Degradasi, Bajul Ijo Masuk 10 Besar Klasemen Sementara

Pertandingan Liga 1 lain yang juga berlangsung pada Selasa malam, 27 Maret 2024, Dewa United menghajar Persita Tangerang 4-1.


Jadwal Arema FC vs Persebaya Surabaya Pekan 30 Liga 1 Malam Ini, Widodo Pesan ke Pemain: Jangan Mau Kalah

2 hari lalu

Widodo Cahyono Putro. ligaindonesiabaru.com
Jadwal Arema FC vs Persebaya Surabaya Pekan 30 Liga 1 Malam Ini, Widodo Pesan ke Pemain: Jangan Mau Kalah

Arema FC kembali menghuni zona degradasi klasemen sementara Liga 1, setelah kekalahan 3-4 dari Persita Tangerang di laga terakhir.