Madrid Dekati Rekor Baru

Reporter

Editor

Minggu, 6 Mei 2012 04:41 WIB

Real Madrid. AP/Peter Dejong

TEMPO.CO, Madrid - Real Madrid terus mendekati rekor baru, 100 poin, di La Liga setelah mengalahkan tuan rumah Granada 2-1 di Los Carmenes, Minggu dini hari WIB.

Kemenangan ini menambah pundi-pundi Los Blancos menjadi 97 poin sehingga mereka butuh satu kemenangan lagi dalam laga terakhir lawan Real Mallorca di Santiago Bernabeu akhir pekan berikutnya untuk melewati rekor 99 poin yang dibuat Barcelona di musim 2009/2010.

Madrid telah memastikan gelar La Liga musim ini usai mengalahkan Athletic Bilbao 3-0 di San Mames Rabu lalu. Ini gelar La Liga pertama bagi Los Merengues setelah tenggelam dalam dominasi Barca selama tiga musim sebelumnya.

Madrid juga telah melewati rekor gol terbanyak di La Liga dalam semusim, 107, yang mereka buat sendiri di era John Toshack pada musim 1989/1990.

Tapi, tim asuhan Jose Mourinho ini masih punya satu tantangan baru lagi yang berpeluang mereka atasi yaitu mencatat rekor poin terbanyak di La Liga dalam semusim dengan syarat memenangi kedua laga tersisa dimulai dengan laga tandang kontra Granada.

Meski begitu, Madrid yang turun dengan formasi yang tak biasa dengan sejumlah pemain lapis kedua seperti kiper Antonio Adan, bek Raul Albiol, dan gelandang Nuri Sahin, sempat kesulitan di awal pertandingan hingga akhirnya kebobolan di menit kelima oleh gol Franco Jara.

Madrid baru bisa bangkit menyamakan kedudukan sembilan menit jelang bubaran lewat gol penalti Cristiano Ronaldo setelah pemain Portugal ini dijatuhkan oleh Moises Hurtado.

Madrid akhirnya berhasil memaksa Granada mengakhiri pertandingan tanpa satu poin pun berkat bantuan David Cortes yang membuat gol bunuh diri saat berusaha membuang umpan Karim Benzema.


GOAL | A. RIJAL

Berita terkait

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

14 menit lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

2 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

5 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

6 hari lalu

Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

Victoria Beckham dan David Beckham telah menjalin kisah cinta selama lebih dari 2 dekade. Ini kisah perjalanan cinta Posh Spice dan Si Bola Emas.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

8 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

8 hari lalu

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

8 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

8 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

9 hari lalu

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

Nacho Fernandez dikabarkan akan meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2023-2024

Baca Selengkapnya