Persis Solo Bayar Gaji Diego Mendieta

Reporter

Rabu, 5 Desember 2012 15:09 WIB

Seorang suporter sepakbola Solo (Pasoepati), membentangkan kostum Persis Solo yang dulu dikenakan mendiang almarhum Diego Mendieta di Rumah Duka Tiong Ting, Solo, Jateng, Rabu (5/12). ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Jakarta - Klub Diego Mendieta di kompetisi Divisi Utama PT Liga Indonesia, Persis Solo, akhirnya membayar penuh gaji Diego selama empat bulan. Uang tersebut diserahkan ke ahli waris Diego. Pemain bola itu meninggal di Rumah Sakit Dr. Moewardi Surakarta pada Selasa, 4 Desember 2012.

Ketua Umum Persis Solo 2006-2011 Hadi Rudyatmo mengatakan sudah meminta manajemen Persis Solo untuk melunasi gaji Diego hari ini juga. “Saya minta untuk dilunasi hari ini juga,” katanya kepada wartawan, Rabu, 5 Desember 2012.

Manajemen Persis Solo belum membayar gaji Diego selama empat bulan dengan total yang harus dibayar Rp 84 juta. Diego mendapat bayaran Rp 21 juta tiap bulan. Kemudian masih ada sisa uang kontrak sebesar Rp 47 juta yang belum dilunasi. Dengan demikian, total yang harus dibayar ke ahli waris Diego sebesar Rp 131 juta.

Dia memastikan gaji penyerang asal Paraguay tersebut dibayar penuh. Tidak ada pemotongan yang dilakukan pihak manajemen. “Sebelumnya memang pernah ada kesepakatan bahwa gaji yang dibayarkan untuk pemain hanya 50 persen. Tapi untuk Diego, dibayar penuh 100 persen,” dia menegaskan.

Dia mengatakan uang tersebut ditransfer langsung ke rekening istri Diego di Paraguay. Manajemen akan mengirimkan bukti transfer dan surat perjanjian kontrak ke istri Diego melalui faksimili sehingga istri dan keluarganya tahu berapa yang diterima Diego selama bermain di Persis Solo.

Manajer Persis Solo Totok Supriyanto memastikan gaji Diego sepenuhnya diberikan ke istri dan keluarganya. “Tidak ada yang digunakan untuk membiayai kepulangan jenazah Diego ke Paraguay. Semuanya utuh diterima keluarganya,” katanya.

Agen Diego dari PT Javindo, Theodora Wulansari, membenarkan bahwa manajemen Persis Solo melunasi hak Diego selama empat bulan. Dia mengatakan uang tersebut akan ditransfer ke rekening istri Diego di Paraguay. “Uangnya langsung ditransfer. Jadi. tidak dititipkan ke Kedutaan Besar Paraguay seperti rencana semula,” ujarnya.

UKKY PRIMARTANTYO

Berita Terpopuler:

Jokowi Ngotot Harga Tiket MRT 1 Dolar

Pembunuh Mahasiswi Injak Al-Quran

Bupati Aceng Juga Dibelit Dugaan Korupsi

Polri Kembali Tarik 13 Penyidiknya dari KPK

Menteri Agus Setuju Jokowi Hati-hati Soal MRT

Berita terkait

Merespons Sanksi FIFA, Persija Jakarta Akan Ambil Langkah Cepat Agar Larangan Mendaftarkan Pemain Baru Segera Dicabut

32 hari lalu

Merespons Sanksi FIFA, Persija Jakarta Akan Ambil Langkah Cepat Agar Larangan Mendaftarkan Pemain Baru Segera Dicabut

Sebelumnya, FIFA mengumumkan bahwa mereka telah menjatuhkan hukuman kepada lima klub Indonesia soal registration ban, salah satunya Persija Jakarta.

Baca Selengkapnya

Mantan Pemain Manchester United Jesse Lingard Bergabung ke Klub Korea Selatan FC Seoul

8 Februari 2024

Mantan Pemain Manchester United Jesse Lingard Bergabung ke Klub Korea Selatan FC Seoul

Mantan pemain Manchester United Jesse Lingard resmi bergabung dengan klub Liga Korea Selatan, FC Seoul.

Baca Selengkapnya

10 Pembelian Termahal di Bursa Transfer Januari 2024

4 Februari 2024

10 Pembelian Termahal di Bursa Transfer Januari 2024

Bursa transfer musim dingin atau bursa transfer Januari 2024 telah berakhir pada 1 Februari lalu. Ini daftar 10 pemain termahal.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemain Pindah di Bursa Transfer Januari 2024, Victor Osimhen Jadi ke Liga Inggris?

2 Februari 2024

Daftar Pemain Pindah di Bursa Transfer Januari 2024, Victor Osimhen Jadi ke Liga Inggris?

Klub-klub Liga Inggris membukukan pengeluaran terbanyak sebesar Rp 46,63 triliun untuk belanja pemain sepanjang 2023.

Baca Selengkapnya

Manchester United Incar Dua Penyerang Belanda di Bursa Transfer Musim Dingin

22 Januari 2024

Manchester United Incar Dua Penyerang Belanda di Bursa Transfer Musim Dingin

Manchester United sudah mempertimbangkan untuk merekrut Brian Brobbey sejak musim panas lalu.

Baca Selengkapnya

Manchester United Kaji Peminjaman Pemain di Bursa Transfer Januari 2024

10 Januari 2024

Manchester United Kaji Peminjaman Pemain di Bursa Transfer Januari 2024

Erik ten Hag terpaksa menurunkan pemain cadangan saat Manchester United mengalahkan Wigan Athletic di putaran ketiga Piala FA.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Tottenham Hotspur Umumkan Kedatangan Timo Werner, Dipinjam dari Leipzig

10 Januari 2024

Bursa Transfer: Tottenham Hotspur Umumkan Kedatangan Timo Werner, Dipinjam dari Leipzig

Klub Liga Premier Inggris, Tottenham Hotspur, mengumumkan kedatangan Timo Werner sebagai pemain pinjaman dari klub Jerman RB Leipzig.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Timo Werner Dikabarkan Setuju Bergabung dengan Tottenham Hotspur

6 Januari 2024

Bursa Transfer: Timo Werner Dikabarkan Setuju Bergabung dengan Tottenham Hotspur

Pemain RB Leipzig Timo Werner dikabarkan telah setuju kembali ke Liga Inggris untuk memperkuat Tottenham Hotspur.

Baca Selengkapnya

2 Berita Bursa Transfer Liga Italia: Inter Milan Dapatkan Tajon Buchanan, Napoli Datangkan Pasquale Mazzocchi

6 Januari 2024

2 Berita Bursa Transfer Liga Italia: Inter Milan Dapatkan Tajon Buchanan, Napoli Datangkan Pasquale Mazzocchi

Berita bursa transfer Liga Italia pada Sabtu, 6 Januari 2023: Inter Milan dan Napoli mendapatkan pemain baru.

Baca Selengkapnya

Kylian Mbappe Dikabarkan Segera Putuskan akan Bermain di Mana Musim Depan

5 Januari 2024

Kylian Mbappe Dikabarkan Segera Putuskan akan Bermain di Mana Musim Depan

Real Madrid berharap Kylian Mbappe cepat mengambil keputusan tentang masa depannya.

Baca Selengkapnya