Rosell: Kami Tidak Mendatangkan 'Tukang Pukul'  

Reporter

Senin, 27 Mei 2013 21:13 WIB

Presiden Barcelona Sandro Rosell. AP Photo/David Ramos

TEMPO.CO, Barcelona - Presiden Barcelona Sandro Rosell menyatakan sangat gembira dengan keberhasilan Blaugrana mendapatkan Neymar. Rosell menegaskan timnya punya program tiap tahun untuk terus memperbaiki penampilan tim meskipun dia percaya musim ini Barca tampil bagus.

"Kami tidak mendatangkan pemain untuk memukul orang-orang di sekitaranya, kami melakukannya untuk meningkatkan tim lebih dan lebih," kata Rosell kepada TV3 seperti dikutip Tribal Football, Senin, 27 Mei 2013. "Setiap tahun kami mencoba untuk memperbaiki tim dan kami percaya Neymarlah yang dapat membantu sesuai dengan gaya bermain kami, meskipun tahun ini telah berjalan fantastis."

Presiden tampaknya sedikit menyindir rival abadinya Real Madrid yang lebih suka menghimpun pemain-pemain yang berkarakter "keras". Rosell ingin menunjukkan kalau transfer Neymar merupakan perwujudan dari identitas Barcelona yang mengusung sepak bola atraktif.

Soal memperkenalkan Neymar ke penggemar Barcelona di Catalonia, Rosell mengaku tidak buru-buru. Mereka takut mengganggu jadwal sepak bola Brazil bila memaksa Neymar segera ke Spanyol. "Kami harus membicarakannya dengan federasi Brazil. Kami akan menghadirkan sang pemain sesegera mungkin... Yang penting kami memiliki kesepakatan dengan mereka," tambah Presiden.

Direktur Olahraga Barcelona Andoni Zubizarreta juga menyambut gembira transfer Neymar ke Barcelona. Zubizarreta sama yakinnya dengan Presiden kalau Neymar akan mampu membantu Barcelona.

"Neymar adalah pemain penting dan dia datang untuk membantu, dia berbakat dan dia memiliki kapasitas khusus untuk bermain sepak bola," kata Zubizarreta kepada Tribal Football. "Mulai musim depan kita akan menikmati permainannya."

Rekan setim Neymar di skuad Brazil Dani Alvez menegaskan Barcelona akan membantu Neymar sebisa mungkin. Alvez yang diduga berperan penting merayu Neymar untuk memilih Barcelona percaya Blaugrana merupakan klub yang paling tepat buat Neymar.

"Dia tahu bahwa klub ini memperlakukan pemainnya dengan baik, ketika dia tiba di sini dia akan melihat bahwa ini adalah klub terbaik untuknya," kata Alvez promosi seperti dikutip Tribal Football. "Semoga kami semua dapat membantu dia menyesuaikan diri sehingga dia bisa membantu kami."

Pada pertandingan terakhirnya bersama Santos, Minggu, 26 Mei 2013 lalu, Neymar mendapat cemoohan dari 63.500 suporter Flamengo yang memadati Stadion Mane Garrincha. Neymar mendapat cemooh ketika memegang bola dan memperoleh sorakan kala kehilangan bola. Neymar gagal menginspirasi kemenangan Santos FC di pertandingan ke-230-nya bersama klub asal Sao Paulo tersebut.

TRIBAL FOOTBALL | KHAIRUL ANAM

Baca juga:
Rekening Gendut Sang Juara, Bayern Muenchen

Baldini: Zeman Adalah 'Kesalahan'
Persebaya 1927 Bentengi Andik Vermansyah
Mazzari Picu Eksodus Napoli ke Inter
Madrid Siapkan Rp 591 Miliar Buat Gaet Suarez

Andreazzoli Minta Roma Fokus ke Pertandingan

Jadi Gelandang Bertahan, Arteta: Saya Senang

Berita terkait

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

3 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

4 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

5 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

6 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

8 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

11 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

12 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

12 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

13 hari lalu

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

13 hari lalu

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

Pertandingan pekan ke-32 La Liga atau Liga Spanyol akan mempertemukan dua tim raksasa, Real Madrid vs Barcelona, dalam laga bertajuk El Clasico.

Baca Selengkapnya