Bungkam Swansea, City Pimpin Liga Primer Inggris

Reporter

Rabu, 1 Januari 2014 22:48 WIB

Pemain Manchester City Edin Dzeko, kedua kiri, merayakan golnya ke gawang Crystal Palace pada pertandingan Liga Primer Inggris di stadion Etihad, Manchester (28/12). (AP Photo/Jon Super)

TEMPO.CO, Swansea - Manchester City berhasil melesat ke puncak klasemen sementara Liga Primer Inggris usai mempermalukan Swansea City 2-3 di Liberty Stadium, Rabu, 1 Januari 2014. Gol kemenangan City dibukukan oleh Fernandinho, Yaya Toure, dan Aleksander Kolarov. Sedangkan dua gol Swansea diborong oleh Wilfried Bony.

Kemenangan atas Swansea cukup membawa City merangsek naik ke puncak klasemen dengan 44 poin dari 20 pertandingan. Klub asuhan Manuel Pellegrini itu unggul dua poin dari peringkat kedua Arsenal. Sedangkan Swansea harus puas berada di tempat ke-11 dengan 21 poin.

Namun, posisi puncak yang ditempati City masih sementara. Pasalnya Arsenal baru memainkan pertandingan ke-20 melawan Cardiff City setelah 30 menit laga City selesai. Artinya jika The Gunners kembali mencatat kemenangan, maka posisi City kembali melorot.

Gol keunggulan City dari Fernandinho tercipta pada menit ke-14. Berawal dari tendangan penjuru, tendangan kaki kanan Fernandinho ke sisi kiri gawang tak mampu diamankan penjaga gawang Swansea yang dikawal oleh Gerhard Tremmel.

Namun, ketika laga akan memasuki waktu istirahat City lengah. Berawal dari serangan balik, Jonathan De Guzman melepaskan umpan silang ke mulut gawang Joe Hart. Dan tandukan Bony pada menit ke-47 ke sisi kanan gawang tak mampu dijangkau oleh Hart.

Pada babak pertama, Swansea juga harus menerima nasib sial. Pada menit ke-10 Pablo Hernandez harus ditarik ke luar lapangan karena cedera dan digantikan oleh Roland Lamah. Dan skor imbang 1-1 tak berubah hingga turun minum.

Pada babak kedua, City kembali langsung menerapkan permain menyerang. Pada menit ke-48 Kolarov hampir saja membawa City unggul jika tendangan kaki kanannya tidak melebar ke kanan gawang. Sedangkan peluang Alvaro Negredo pada menit ke-51 masih bisa diamankan Tremmel.

Baru pada menit ke-58 City benar-benar kembali unggul atas Swansea. Lagi-lagi gol City pada laga ini dibuat oleh pemain tengah. Setelah Fernandinho kini gilirang Yaya Toure yang mencatat namanya di papan skor. Tendangan keras mendatarnya tak bisa dihentikan Tremmel.

Teringgal dari tim tamu, Swansea bukannya bangkit tapi malah kembali kebobolan. Pada menit ke-66 The Citizens menambah keunggulan menjadi 1-3 atas Swansea berkat gol dari Kolarov. Kolarov sukses membobol gawang Swansea setelah melakukan penetrasi di sisi kiri lapangan.

Sayangnya gol balasan Swansea sangat terlambat. Bony baru bisa membuat gol kedua untuk Swansea pada menit ke-91. Gol kedua Bony terjadi ketika umpan dari Alex Pozuelo berhasil dikonversi menjadi gol setelah sepakan kaki kanannya tak mampu diamankan Hart.

Berikut susunan pemain kedua tim:

Swansea:
Tremmel; Rangel, Chico, Williams, Davies; de Guzman, Canas; Routledge, Shelvey (Pozuelo 81'), Hernandez (Lamah 10'); Bony.

Man City:
Hart; Zabaleta, Kompany, Nastasic, Kolarov; Jesus Navas (Rodwell 90'), Fernandinho, Yaya Toure, Nasri (Milner 70'); Negredo (Javi Garcia 60'), Dzeko.

WHO SCORED | JOKO SEDAYU

Baca Juga:
Liga Inggris | Liga Spanyol | Liga Italia | Liga Champions | Piala Dunia 2014 | Transfer Pemain

Berita Terpopuler:
Data dan Fakta Southampton Vs Chelsea
Data dan Fakta Manchester United Vs Tottenham
Data dan Fakta Arsenal Vs Cardiff
Data dan Fakta Swansea Vs Manchester City
City Incar Tiga Poin di Kandang Swansea

Berita terkait

Jurgen Klopp Puji Unai Emery Jelang Laga Tandang Liverpool Lawan Aston Villa di Pekan 37 Liga Inggris

5 jam lalu

Jurgen Klopp Puji Unai Emery Jelang Laga Tandang Liverpool Lawan Aston Villa di Pekan 37 Liga Inggris

Duel Aston Villa vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-37 Liga Inggris pada Senin atau Selasa mulai 02.00 WIB, 14 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

3 hari lalu

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

Produktivitas Erling Haaland dalam mencetak gol dalam semusim melampaui striker legendaris Alan Shearer

Baca Selengkapnya

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

3 hari lalu

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang kariernya saat MU dipermalukan Palace di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

3 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

3 hari lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

4 hari lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

4 hari lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

4 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya