Dani Alves: City Tak Bisa seperti Barcelona  

Reporter

Editor

Arie Firdaus

Senin, 17 Februari 2014 19:06 WIB

Pesepak bola FC Barcelona Daniel Alves merayakan golnya setelah berhasil membobol gawang Levante dalam pertandingan La Liga Spanyol di stadion Camp Nou di Barcelona, Spanyol, Minggu (18/8). AP/Manu Fernandez

TEMPO.CO, Barcelona - Pemain belakang Barcelona, Dani Alves, menyindir Manchester City menjelang pertemuan timnya dan klub asal Kota Manchester itu dalam babak 16 besar Liga Champion Eropa, Rabu dinihari, 19 Februari 2014.

"City tidak akan bisa menyamai Barcelona. Mereka adalah klub yang dibangun dengan cara menggelontorkan banyak uang. Berbeda dengan kami yang punya sejarah panjang," kata Alves, Senin, 17 Februari 2014.

Komentar Alves itu menambah ramainya perang urat syaraf antara kedua tim. Sebelumnya, pelatih City, Manuel Pellegrini, menyebutkan tim asuhannya sedikit pun tidak gentar menjamu Barcelona di Stadion Etihad.

"Barcelona memang tim yang bagus dengan banyak pemain terbaik dunia. Tapi kami tidak takut karena juga memiliki pemain bagus," kata Pellegrini ketika itu.

Komentar Pellegrini itu dibalas Alves dengan enteng. "Memang City punya banyak pemain bagus. Tapi mayoritas pemain Barcelona lahir dari akademi La Masia. Menurut saya, sebuah klub sepak bola seharusnya seperti itu," kata Alves lagi.

Lebih lanjut, Alves pun menggaransi Barcelona tidak akan bermain bertahan dalam pertandingan nanti untuk mencari hasil imbang. "Kami tidak akan memarkir bus untuk menghentikan pemain bintang Pellegrini," ujarnya.

"Tentu tidak akan mudah mengalahkan City di kandang sendiri. Tapi tenang, karena tidak satu pun pemain Barcelona yang punya pikiran untuk bermain imbang di sana. Kami ingin menang."

Barcelona lolos ke babak 16 dengan status juara Grup H. Tim Catalan itu mencatatkan empat kemenangan, dua hasil imbang, dan sekali kekalahan. Satu-satunya kekalahan dicatat ketika Barca bertandang ke markas Ajax Amsterdam.

Adapun City lolos ke babak 16 besar dengan status runner-up Grup D di bawah Bayern Muenchen. Kedua tim sebenarnya memiliki jumlah poin sama, namun City kalah dalam hal agregat mencetak gol ketika diadu dengan sang juara bertahan. Kalah 1-3 di Stadion Etihad, tim asuhan Manuel Pellegrini itu hanya mampu membalas dengan kemenangan 3-2 di Allianz-Arena.

MARCA | ARIE FIRDAUS

Berita terkait

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

1 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

1 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

1 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

2 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

2 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

2 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

2 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

2 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

2 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

2 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya