Gol Telat Sigurdsson Menangkan Tottenham  

Reporter

Minggu, 23 Maret 2014 22:46 WIB

Gylfi Sigurdsson. spurs-web.com

TEMPO.CO, London - Tottenham Hotspur harus tertinggal dua gol terlebih dahulu sebelum membalikkan keadaan menjadi 3-2 ketika menghadapi Southampton, dalam lanjutan pertandingan Liga Primer Inggris di White Hart Lane, Minggu, 23 Maret 2014. Gol kemenangan Spurs dicetak Gylfi Sigurdsson pada masa injury time.

Winger
Southampton, Jay Rodriguez, membungkam pendukung tuan rumah di menit ke-19. Berawal dari tendangan penjaga gawang Artur Boruc, Kyle Naughton gagal menjangkau bola. Rodriguez langsung menggiring bola ke depan gawang, kemudian melepaskan sepakan kaki kanan ke tiang jauh.

Pada menit ke-28, Naughton lagi-lagi melakukan kesalahan. Bek kanan Spurs itu gagal menghalau bola dengan sempurna di depan kotak penalti. Rickie Lambert langsung mencuri bola dan mengirimkan umpan matang kepada Adam Lallana. Kapten The Saints itu menaklukkan Hugo Lloris dengan tendangan kaki kirinya.

Berselang tiga menit kemudian, Spurs memperkecil ketertinggalan. Christian Eriksen melancarkan tendangan kaki kiri dari dalam kotak penalti. Skor 1-2 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Satu menit selepas turun minum, Spurs menyamakan kedudukan. Roberto Soldado melepaskan umpan silang dari sisi kiri pertahanan Southampton. Eriksen, yang berdiri bebas di mulut gawang, dengan mudah menceploskan bola.

Usaha Spurs untuk mencetak gol kemenangan berbuah hasil di menit akhir pertandingan. Seusai mendapat sodoran bola dari Eriksen, Gylfi Sigurdsson melepaskan tendangan mendatar kaki kanan dari jarak 19 meter.

Skor 3-2 untuk Spurs bertahan hingga peluit panjang berbunyi. Dengan hasil ini, Spurs berhasil naik satu peringkat ke posisi kelima. Tim asuhan Tim Sherwood itu menggeser tempat Everton dengan perolehan 57 poin dari 31 laga.

Susunan pemain:
Tottenham Hotspur:
Lloris; Naughton, Kaboul, Vertonghen, Rose; Bentaleb, Dembele (Sigurdsson 46’), Lennon (Townsend 72’), Eriksen, Chadli; Soldado.

Southampton:
Boruc; Clyne (Chambers 46’), Fonte, Lovren, Shaw; Cork, Ward-Prowse, Davis, Lallana, J. Rodriguez (G. Ramirez 64’); Lambert (Gallagher 89’).

ANTONIUS WISHNU

Berita terkait

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

9 jam lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

1 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

2 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

2 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya