Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

image-gnews
Pemain Arsenal Martin Odegaard bersama rekannya usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 28 April 2024. Action Images via Reuters/Paul Childs
Pemain Arsenal Martin Odegaard bersama rekannya usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 28 April 2024. Action Images via Reuters/Paul Childs
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur pada Minggu, 28 April 2024, menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris musim ini.

Skuad asuhan Mikel Arteta ini unggul tiga gol pada babak pertama lewat gol bunuh diri Pierre-Emile Hojbjerg, gol Bukayo Saka, dan Kai Havertz. Namun, Spurs bangkit kembali dengan dua gol dan membuat tim tamu mempertahankan poin setelah bangkit kembali di menit-menit akhir.

Kemenangan The Gunners tentu terjadi berkat kontribusi para pemainnya. Ada beberapa punggawa Arsenal yang selalu jadi andalan. Mereka dipercaya menjadi pemain inti di dalam skuad Arsenal. Berikut lima pemain yang jadi andalan Arsenal hingga paruh musim 2023/2024.

1. Martin Odegaard

Martin Odegaard adalah peran kunci untuk meningkatkan hubungan antarpemain dalam timnya. Pemain asal Norwegia menjadi pemain kunci menjaga stabilitas dan performa tim di dalam dan di luar lapangan.

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta menilai Odegaard adalah salah satu faktor kunci menjaga stabilitas dan performa tim hingga bersaing di perebutan gelar Liga Inggris musim ini. Menurut Arteta, mantan pemain Real Madrid tersebut mempunyai standar yang begitu tinggi sehingga dapat memacu rekan-rekan se-timnya untuk menunjukkan performa yang impresif di dalam lapangan.

Pada 2023/2024, pemain yang berposisi gelandang serang ini telah mencatatkan 25 pertandingan dengan mencetak 7 gol dan 4 assist. Ia sukses jadi motor serangan di lini tengah Arsenal. Odegaard juga menjadi aktor penting dalam kemenangan Meriam London saat menghadapi Luton Town di Stadion Emirates, London, Kamis, 4 April 2024.

2. Ben White

White merupakan salah satu pemain inti Arsenal sejak bergabung dari Brighton pada 2021 silam. Ia kini menjadi pemain andalan pelatih Mikel Arteta di lini pertahanan. Pada musim pertamanya, ia mencetak lima assist dan dua gol di Premier League.

Pada Kamis, 24 Maret 2024 ia perpanjangan kontrak dengan kesepakatan jangka panjang. Sejak bergabung, Ben telah tampil dalam 122 laga bersama Arsenal di semua kompetisi. Mikel Arteta menyebut bahwa Ben White adalah salah satu pemain yang ia andalkan di skuat Arsenal. Pelatih asal Spanyol itu menyebut sang bek memiliki kemampuan, determinasi dan karakter yang bagus sebagai seorang pribadi.

3. Bukayo Saka

Bukayo Saka merupakan pemain yang didapatkan gratis oleh Arsenal. Pasalnya, Sang Pemain berasal dari akademi Arsenal sendiri. Ia mulai dipromosikan ke tim utama pada musim panas 2019. Penampilannya kian meningkat pada tiap musimnya lantaran kerap diberi menit bermain yang banyak. Pemain berkebangsaan Inggris ini sukses tampil tajam di lini serang Arsenal.

Berposisi winger, ia telah menjadi tokoh kunci tim asal London itu dalam dua musim terakhir, setelah tampil 178 kali di tim utama. Dia mencetak 14 gol dan mencatatkan 11 assist di semua kompetisi untuk Arsenal musim ini. Saka juga pencetak gol terbanyak klub di musim sebelumnya, dengan 12 gol.

Bukayo Saka juga mengoleksi 50 assist untuk Arsenal di semua kompetisi. Ia menjadi pemain Premier League keenam yang mencatatkan setidaknya 50 gol (54) dan 50 assist sejak November 2018 setelah Mohamed Salah, Son Heung-min, Bruno Fernandes, Riyad Mahrez dan Kevin De Bruyne.

4. Gabriel Jesus

Pemain internasional Brasil ini diboyong dari Manchester City pada musim panas 2022. Kala itu, kehadiran Gabriel Jesus menjadi amunisi penting di lini serang Arsenal setelah melepas Lacazette menyusul kepergian Pierre-Emerick Aubameyang ke Barcelona pada bursa transfer musim dingin lalu.

Pindah dari City ke Arsenal dengan nilai 45 juta pound sterling, Jesus tampil bagus di bawah Arteta di musim pertamanya. Dia mencetak 11 gol dan delapan assist dari 33 penampilan di seluruh kompetisi bersama Arsenal. Pada 2023/2024, ia membukukan 7 gol dan 3 assist dalam 21 pertandingan.

Gabriel juga membawa tim Meriam London finis kedua di EPL. Hasil ini membuat tim London Merah itu kembali bermain di Liga Champions musim depan setelah terakhir kali ikut serta pada 2016/2017.

5. Leandro Trossard

Kedatangan Leandro Trossard di skuad Arsenal terbilang anyar. Pemain berkebangsaan Belgia ini bergabung dengan Arsenal dalam kesepakatan transfer 27 juta pound sterling dari Brighton pada 20 Januari 2023. Berposisi winger kiri, ia langsung nyetel dengan permainan Arsenal. Ia memiliki kemampuan dalam memberikan umpan-umpan ciamik.

Gol Leandro Trossard membantu Arsenal memetik kemenangan atas Everton pada pekan kelima Liga Inggris di Goodison Park, pada Ahad, 17 September 2023. Meski debut pertamanya, dia terlibat dalam gol penentu kemenangan The Gunners sekaligus mengakhiri tren buruk di kandang The Toffees dalam enam tahun terakhir. Saat ini, sang pemain telah mencatatkan 23 pertandingan dengan mencetak 6 gol dan 2 assist di semua kompetisi.

KHUMAR MAHENDRA | SAPTO YUNUS | NURDIN SALEH| ARKHELAUS WISNU TRIYOGO | RINA WIDIASTUTI

Pilihan Editor: Tanpa Salah dan Van Dijk, Liverpool Berhasil Bungkam Arsenal

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

6 jam lalu

Pemain Liverpool Luis Diaz, Thiago Alcantara dan Jordan Henderson melakukan selebrasi usai Divock Origi mencetak gol ke gawang Everton dalam pertandingan Liga Inggris di Anfield, Liverpool, 24 April 2022. REUTERS/Phil Noble
Thiago Alcantara dan Liverpool Resmi Berpisah, Joel Matip Juga Putuskan Pergi

Thiago Alcantara dan Joel Matip memutuskan untuk meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini. Apa kata Jurgen Klopp?


Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

15 jam lalu

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

Arsenal setidaknya telah membawa perburuan gelar Liga Inggris musim ini hingga pekan terakhir. Bagaimana peluangnya?


Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

17 jam lalu

Pemain Manchester United Bruno Fernandes melakukan selebrasi setelah rekannya Rasmus Hojlund mencetak gol ke gawang Nescastle United dalam pertandingan Liga Inggris di  Old Trafford, Manchester, 16 Mei 2024. Manchester United menang 3-2 atas lawannya Newcastle United. REUTERS/Molly Darlington
Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.


Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

17 jam lalu

Kiper Manchester City Ederson saat beraksi di lapangan. REUTERS/Scott Heppell
Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

Kiper Manchester City Ederson absen pada pertandingan terakhir Liga Inggris musim 2023-2024 dan final Piala FA pekan depan.


Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

1 hari lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

Jadwal Liga Inggris akan memasuki pekan terakhir. Simak klasemen, top skor, peta persaingan juara dan perebutan tiket Eropa.


Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

1 hari lalu

Mantan pelatih Manchester United Alex Ferguson. Joel Ryan/Invision/AP
Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

Persaingan berebut tiket Liga Champions di Liga Inggris sudah usai dengan Aston Villa merebut tiket terakhir. Komentar lama Ferguson mejadi viral.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

1 hari lalu

Pemain Chelsea berselebrasi. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

Chelsea dan Manchester United sama-sama menang dalam pertandingan tunda pekan ke-34 Liga Inggris dan menjaga peluang lolos ke kompetisi Eropa.


Bahagianya Unai Emery Usai Bawa Aston Villa Berlaga di Liga Champions Musim Depan

2 hari lalu

Unai Emery. REUTERS
Bahagianya Unai Emery Usai Bawa Aston Villa Berlaga di Liga Champions Musim Depan

Unai Emery merayakan hari istimewa bersama Aston Villa setelah membawa klub Liga Inggris itu meraih satu tiket ke Liga Champions.


Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

2 hari lalu

Pemain Tottenham Hotspur, James Maddison bersama pelatihnya Ange Postecoglou. Reuters/Matthew
Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

Manajer Tottenham Hotspur Ange Postecoglou marah besar ketika para pemainnya menelan kekalahan dari Manchester City di Tottenham Hotspur Stadium.


Tottenham Hotspur Gagal Lolos ke Liga Champions setelah Dikalahkan Man City, Apa Kata Ange Postecoglou?

2 hari lalu

Ange Postecoglou. REUTERS/Russell Cheyne/File Photo
Tottenham Hotspur Gagal Lolos ke Liga Champions setelah Dikalahkan Man City, Apa Kata Ange Postecoglou?

Tottenham Hotspur dipastikan gagal lolos ke Liga Champions musim depan karena kalah 0-2 dari Manchester City.