Timnas U19 Dikalahkan Myanmar, Indra Sjafrie Akui Lengah  

Reporter

Editor

Elik Susanto

Kamis, 8 Mei 2014 07:14 WIB

Pelatih Tim Nasional Indonesia U-19, Indra Sjafrie. ANTARA/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Tim nasional sepak bola usia di bawah 19 tahun (U-19) ditaklukkan Myanmar 1-2 dalam pertandingan persahabatan di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu malam, 7 Mei 2014. Gol semata wayang Indonesia dicetak Putu Gede Juni Antara pada menit ke-47, babak pertama.




Putu menyambut bola rebound hasil tendangan bebas Ilham Udin Armayn. Tendangan bebas itu dihadiahkan wasit lantaran kapten Timnas U-19, Evan Dimas Darmono, dijatuhkan di tepi garis kotak penalti. (Baca: Babak Pertama, Timnas Unggul atas Myanmar 1-0)

Evan Dimas memang tampak dijaga dengan sangat ketat oleh pasukan Myanmar. Dia terus dikawal pemain Myanmar, Yan Lin Aung. Sebelum gol terjadi, ada beberapa peluang yang sempat dimunculkan anak-anak asuhan Indra Sjafri ini.

Pada menit ke-12, misalnya, Ilham Udin memberi umpan ke tengah kotak penalti. Maldini Pali menyambutnya dengan tendangan kaki kiri, tetapi masih bisa dihalau kiper Myanmar, Myo Min Latt.

Tim Myanmar memiliki peluang pada menit ke-42. Htike Htike Aung melepaskan tendangan bebas mendatar yang terarah. Untungnya, kiper Timnas U-19 Awan Setho Raharjo berhasil mengamankan gawangnya. Myanmar pun tak berhasil menjebol gawang Indonesia hingga babak pertama berakhir.

Namun, di menit-menit terakhir babak kedua, Indonesia kecolongan. Shien Thura menjebol gawang Indonesia pada menit ke-87. Selang tiga menit kemudian, wasit menghadiahi penalti kepada Myanmar. Nanda Kyaw berhasil mengeksekusinya.

Pelatih timnas U-19, Indra Sjafri, mengatakan timnya lengah di menit-menit terakhir. "Kelengahan kita dimanfaatkan Myanmar," ujar Indra sebagaimana dikutip Antara. Sekali pun begitu, Indra mengatakan dirinya tetap menghargai perjuangan Timnas U-19. "Ada peningkatan," kata dia.

ANTARA | GADI MAKITAN

Terpopuler:
Komnas HAM Akan Sikapi Pengakuan Kivlan Zein
Monica Lewinsky Buka Mulut Soal 'Affair' Clinton
Foto Seksinya Digunjingkan, Mariana Renata Pasif
Wewenangnya Terbatas, Ahok Memilih Diam Saja

Berita terkait

Erick Thohir Ungkap Ada Tiga Calon Direktur Teknik PSSI, Salah Satunya dari Eropa

8 hari lalu

Erick Thohir Ungkap Ada Tiga Calon Direktur Teknik PSSI, Salah Satunya dari Eropa

Ketua Umum PSSI Erick Thohir akan mewawancarai ketiga kandidat direktur teknik baru PSSI di Qatar.

Baca Selengkapnya

Timnas U-20 Indonesia Jalani Libur Lebaran, Berlatih Lagi mulai 17 April 2024

23 hari lalu

Timnas U-20 Indonesia Jalani Libur Lebaran, Berlatih Lagi mulai 17 April 2024

Timnas U-20 Indonesia diliburkan selama lebaran. Pelatih Indra Sjafri akan kembali mengumpulkan pemain pada 17 April 2024.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Senang Lihat Performa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bicara Peran Naturalisasi

30 hari lalu

Indra Sjafri Senang Lihat Performa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bicara Peran Naturalisasi

Indra Sjafri menilai para pemain naturalisasi yang kini memperkuat Timnas Indonesia telah memberikan kontribusi baik dan memenuhi harapan.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Minta Dikotomi Pemain Lokal dan Keturunan di Timnas Indonesia Dihentikan

31 hari lalu

Indra Sjafri Minta Dikotomi Pemain Lokal dan Keturunan di Timnas Indonesia Dihentikan

Indra Sjafri menilai pemain Timnas Indonesia yang sudah berpaspor Indonesia bukan lagi keturunan, tapi sepenuhnya menjadi WNI.

Baca Selengkapnya

Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

32 hari lalu

Asprov PSSI Sumut Gandeng Indra Sjafri Sebagai Konsultan Tim Sepak PON 2024

Asprov PSSI Sumut menggandeng Indra Sjafri sebagai konsultan tim sepak bola yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.

Baca Selengkapnya

Komentar Ji Da Bin setelah Sumbang Gol Perdana buat Timnas U-20 Indonesia

33 hari lalu

Komentar Ji Da Bin setelah Sumbang Gol Perdana buat Timnas U-20 Indonesia

Ji Da Bin menjadi penyelamat Timnas U-20 Indonesia saat menjalani laga uji coba kedua melawan Cina. Simak komentarnya.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Cari 46 Pemain Timnas U-20 Indonesia untuk Skuad Piala AFF U-19

33 hari lalu

Indra Sjafri Cari 46 Pemain Timnas U-20 Indonesia untuk Skuad Piala AFF U-19

Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, mencari total 46 pemain untuk skuad Piala AFF U-19.

Baca Selengkapnya

Hasil Uji Coba Timnas U-20 Indonesia vs Cina Berakhir Imbang 1-1, Ji Da Bin Cetak Gol Penyeimbang

33 hari lalu

Hasil Uji Coba Timnas U-20 Indonesia vs Cina Berakhir Imbang 1-1, Ji Da Bin Cetak Gol Penyeimbang

Timnas Indonesia U-20 atau Timnas U-20 kembali bermain imbang dalam laga uji coba melawan Cina di Stadion Madya, Senayan.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

34 hari lalu

Jadwal dan Prediksi Cina U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Laga Uji Coba Senin Malam Ini 25 Maret 2024

Timnas U-20 Indonesia akan kembali menjajal kekuatannya dengan melawan Cina U-20 pada pertandingan uji coba internasional, Senin malam, 25 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Laga Kedua Uji Coba Timnas U-20 Indonesia vs Cina, Ini Evaluasi dan Target Figo Dennis

34 hari lalu

Laga Kedua Uji Coba Timnas U-20 Indonesia vs Cina, Ini Evaluasi dan Target Figo Dennis

Gelandang Timnas Indonesia U-20 (Timnas U-20) Figo Dennis sudah siap untuk melakoni laga kedua uji coba melawan Cina U-20.

Baca Selengkapnya