Juara Champion Cup, Tak Semua Pemain MU Senang  

Reporter

Editor

Irfan Budiman

Rabu, 6 Agustus 2014 03:53 WIB

Reaksi pelatih utama Belanda Louis van Gaal usai mengalami kekalahan di pertandingan Piala Dunia melawan Argentina di stadion Itaquerao di Sao Paulo, Brasil, 9 Juli 2014. AP/Martin Meissner

TEMPO.CO, Miami - Tur pramusim Manchester United ke Amerika Serikat berakhir manis. Klub berjuluk The Red Devils tersebut memboyong pulang trofi International Champions Cup 2014. Tapi tak semua pemain bergembira.

Ada beberapa wajah yang tampak muram. Bukan karena mereka tak suka dengan trofi tersebut, tapi karena kemenangan-kemenangan yang mereka raih dalam tur pramusim ini tak cukup untuk menyelamatkan karier mereka di United. (Baca: Kalahkan Liverpool 3-1, MU Gondol Champions Cup)

Kemarin, pelatih mereka, Louis van Gaal, mengatakan akan melego beberapa pemain sebelum bursa transfer musim panas ini berakhir. "Saya akan memberi tahu secara langsung kepada pemain-pemain tersebut," kata Van Gaal.

Pelatih berpaspor Belanda itu, tentu saja, tak menyebutkan siapa saja pemain yang akan dijual. Namun sejumlah media Inggris menyebut para pemain itu antara lain Luis Nani, Javier Hernandez, dan Shinji Kagawa. Marouane Fellaini dan Anderson juga masuk dalam daftar pemain yang akan dilepas. (Baca: Enam Pemain MU dalam Bahaya)

"Setelah menjalani tur ini saya mengetahui dengan lebih jelas kualitas setiap pemain. Dan saya harus memberikan kesempatan kepada pemain untuk pindah ke klub lain jika peran mereka di sini tidak begitu penting," kata Van Gaal.

Jika kelima pemain tersebut dijual, maka United benar-benar melakukan cuci gudang. Sebab, sebelumnya, mereka telah melepas Rio Ferdinand, Nemanja Vidic, Patrice Evra, Alex Buttner, Federico Macheda, dan Bebe.

Para pemain tersebut digantikan wajah-wajah baru seperti Luke Shaw dan Ander Herrera. Selain mereka, kemungkinan masih akan ada nama-nama baru dalam skuad United musim depan. (Baca: Ini Rahasia Sukses Van Gaal di Tur Pramusim MU)

Sebab, bursa transfer masih panjang dan United dikabarkan masih membidik sejumlah nama, salah satunya Daley Blind. Blind adalah pemain bek Ajax Amsterdam yang menjadi andalan Van Gaal di tim nasional Belanda saat mereka tampil di Piala Dunia 2014.

SKY SPORTS | MANCHESTER EVENING NEWS | DWI AGUSTIAR

BERITA TERKAIT:
Kalahkan Liverpool 3-1, MU Gondol Champions Cup
Main di City, Lampard Hujan Hujatan
Guardiola Ungkap Alasan Tinggalkan Barca
Ini Rahasia Sukses Van Gaal di Tur Pramusim MU
Begini Cara Van Gaal Membuang Pemain MU

Berita terkait

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

20 jam lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

5 hari lalu

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.

Baca Selengkapnya

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

6 hari lalu

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.

Baca Selengkapnya

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

6 hari lalu

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.

Baca Selengkapnya

Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

6 hari lalu

Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

Manchester United membidik trofi Piala FA untuk mengobati kekecewaan buruknya penampilan tim di Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

7 hari lalu

Laga Conventry City vs Manchester United di Piala FA, Pelatih Mark Robins Ingin Pemain Tampil Lepas

Coventry City akan menghadapi Manchester United pada babak semifinal Piala FA di Wembley Stadium pada Minggu, 21 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

13 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-33: Man City Naik ke Puncak, Man United Seri, Newcastle Tekuk Spurs

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester City menang, Manchester United tertahan, sedangkan Newcastle United mengalahkan Tottenham Hotspur.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester United Ditahan Bournemouth 2-2, Gagal Menang dalam 4 Laga Beruntun

13 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-33: Manchester United Ditahan Bournemouth 2-2, Gagal Menang dalam 4 Laga Beruntun

Manchester United (MU) kembali gagal memetik poin penuh dan hanya bermain imbang 2-2 di kandang Bournemouth dalam matchday ke-33 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Rumor Bursa Transfer Liga Inggris: Anthony Martial Akan Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

13 hari lalu

Rumor Bursa Transfer Liga Inggris: Anthony Martial Akan Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

Penyerang asal Prancis, Anthony Martial, dikabarkan akan menyudahi kiprahnya di Manchester United pada akhir musim ini.

Baca Selengkapnya