Lawan Filipina, Sergio van Dijk Bertekad Cetak Gol  

Reporter

Senin, 24 November 2014 18:35 WIB

Pesepak bola timnas Indonesia, Sergio Van Dijk, berebut bola dengan pesepak bola Vietnam Le Phuoc Tu (kiri) pada pertandingan penyisihan Piala AFF 2014 Grup A di Stadion My Dinh, Hanoi, 22 November 2014. ANTARA/Prasetyo Utomo

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain tim nasional Sergio van Dijk bertekad untuk bekerja keras mencetak gol jika diturunkan pada laga kedua Piala AFF saat menghadapi Filipina di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Selasa, 25 November 2014. Ia mengaku tak masalah diturunkan sebagai penyerang tunggal maupun dipasangkan dengan striker lain.

"Untuk saya tidak ada masalah main dengan satu striker atau dua striker. Di karier saya sudah main di opsi keduanya," ujar Van Dijk, melalui pesan singkatnya, Senin, 24 November 2014.

Pada saat menghadapi Vietnam di laga perdana babak penyisihan Grup A, Sabtu lalu, Van Dijk diduetkan dengan Boaz Salossa di lini depan. Di babak, Boaz ditarik keluar lapangan dan digantikan Samsul Arif.

Dalam pertandingan itu, pemain naturalisasi berkepala plontos itu tak berhasil mencetak satu pun gol. Sementara, Samsul yang masuk sebagai pemain pengganti menjadi penyelamat Indonesia dari kekalahan, dengan golnya di menit ke-84. (Baca: Samsul Arif Gagalkan Kemenangan Vietnam)

"Pemain tuan rumah memiliki fisik luar biasa dan mereka melakukan banyak pressing (tekanan)," kata Van Dijk.

Pertandingan melawan Vietnam menjadi pengalaman tersendiri bagi Van Dijk. "Kalau ada pertandingan sulit seperti kemarin (melawan Vietnam), dengan sedikit peluang-peluang untuk cetak gol, saya harus kerja keras dan rajin untuk tim," ujarnya. (Baca: Lawan Filipina, Riedl Waspadai Philip Younghusband)

Mantan pemain Persib Bandung itu mengaku kesulitan saat Indonesia melawan Vietnam. Pemain tuan rumah itu sangat bersemangat dalam bermain. "Menurut saya, kami beruntung, tapi kami kerja keras untuk beruntung. Akhirnya, hasilnya cukup bagus," imbuhnya. (Baca: Ditahan Vietnam 2-2, Alfred Riedl: Kami Beruntung)

Pada laga perdana babak penyisihan Grup A Piala AFF, Indonesia hanya bisa bermain imbang 2-2 atas Vietnam. Dengan hasil itu, tim asuhan pelatih Alfred Riedl baru mengantongi satu poin. Untuk menjaga peluang lolos ke empat besar, Sergio van Dijk dan rekan-rekannya harus menang saat menghadapi Filipina pada laga kedua. Di laga terakhir, 28 November 2014, Indonesia akan melawan Laos.

RINA WIDIASTUTI

Berita lain
Timnas Lawan Filipina, Kedubes Kerahkan Suporter
Ketua Umum PSSI: Timnas Akan Makin Panas
Ketua KONI DIY Kritik Sanksi Sepak Bola Gajah
Hasil Pertandingan Sepak Bola Senin Dinihari

Berita terkait

Piala AFF 2024 Ganti Nama Menjadi ASEAN Cup 2024, Digelar 23 November hingga 21 Desember

4 Maret 2024

Piala AFF 2024 Ganti Nama Menjadi ASEAN Cup 2024, Digelar 23 November hingga 21 Desember

Piala AFF 2024 akan berganti logo dan namanya menjadi ASEAN Cup 2024. Simak jadwal pelaksanaannya.

Baca Selengkapnya

Filipina Tunjuk Tom Saintfiet sebagai Pelatih Baru, Langsung Target Juara Piala AFF 2024

27 Februari 2024

Filipina Tunjuk Tom Saintfiet sebagai Pelatih Baru, Langsung Target Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola Filipina (PFF) menunjuk Tom Saintfiet sebagai pelatih kepala menggantikan Michael Weiss.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Anggap Trofi Tak Penting, Pilih Fokus Naikkan Level Timnas Indonesia di Asia

13 Februari 2024

Shin Tae-yong Anggap Trofi Tak Penting, Pilih Fokus Naikkan Level Timnas Indonesia di Asia

Shin Tae-yong menilai saat ini yang mesti diutamakan adalah bagaimana memajukan sepak bola Indonesia, bukan hanya mengejar trofi.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Nilai Target Juara untuk Timnas Indonesia Belum Realistis, Soroti Kualitas Kompetisi Liga 1

13 Februari 2024

Shin Tae-yong Nilai Target Juara untuk Timnas Indonesia Belum Realistis, Soroti Kualitas Kompetisi Liga 1

Shin Tae-yong meminta penggemar Timnas Indonesia realistis soal tuntutan menjadi juara mengingat kualitas Liga 1 yang belum maksimal.

Baca Selengkapnya

Ramai Spekulasi Masa Depan Para Pemain Bintang Liverpool Akan Eksodus, Apa Kata Jurgen Klopp?

31 Januari 2024

Ramai Spekulasi Masa Depan Para Pemain Bintang Liverpool Akan Eksodus, Apa Kata Jurgen Klopp?

Pelatih Liverpool FC Jurgen Klopp menanggapi spekulasi soal masa depan para pemain bintangnya setelah ia pergi pada akhir musim ini.

Baca Selengkapnya

Piala Dunia U-17 2023 Indonesia Vs Panama: Profil Muhammad Iqbal Gwijangge Sang Kapten Timnas U-17 Asal Sumedang

13 November 2023

Piala Dunia U-17 2023 Indonesia Vs Panama: Profil Muhammad Iqbal Gwijangge Sang Kapten Timnas U-17 Asal Sumedang

Muhammad Iqbal Gwijangge Kapten Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023. Ia dan skuad Garuda Muda siap melawan timnas Panama, malam ini.

Baca Selengkapnya

Profil Elkan Baggott, Pemain Timnas Indonesia Bukan Naturalisasi

26 Oktober 2023

Profil Elkan Baggott, Pemain Timnas Indonesia Bukan Naturalisasi

Elkan Baggott adalah pesepak bola keturunan Inggris yang bermain untuk klub Liga Inggris Divisi kedua Ipswich Town dan tim nasional Indonesia. Ia merupakan pemain blasteran Inggris yang sudah mencatatkan 12 caps dalam penampilannya sebagai pemain timnas.

Baca Selengkapnya

7 Kemenangan Besar Timnas Indonesia di Bawah Shin Tae-yong, Terbesar di Kualifikasi Piala Asia U-23

15 September 2023

7 Kemenangan Besar Timnas Indonesia di Bawah Shin Tae-yong, Terbesar di Kualifikasi Piala Asia U-23

Shin Tae-yong berhasil membawa Timnas Indonesia U-23 mencetak sejarah dengan lolos ke putaran final Piala Asia U-23 untuk pertama kalinya.

Baca Selengkapnya

Komentar Erick Thohir Soal Usulan Timnas Indonesia Tak Perlu Lagi Ikut Piala AFF

31 Agustus 2023

Komentar Erick Thohir Soal Usulan Timnas Indonesia Tak Perlu Lagi Ikut Piala AFF

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, buka suara soal desakan untuk keluar dari Federasi Sepak Bola ASEAN atau AFF setelah turnamen Piala AFF U-23 2023.

Baca Selengkapnya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Ingin Bangun Tradisi Baru di TImnas Indonesia, Apa Itu?

29 Agustus 2023

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Ingin Bangun Tradisi Baru di TImnas Indonesia, Apa Itu?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir ingin membangun tradisi baru untuk timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya