Arsenal Vs Southampton, Adu Gengsi Wenger-Koeman

Reporter

Rabu, 3 Desember 2014 07:54 WIB

Arsene Wenger. REUTERS/Darren Staples

TEMPO.CO, Jakarta - Kekalahan memalukan Southampton saat menjamu Manchester City di Saint Marry, pekan lalu, menjadi pukulan telak bagi sang pelatih, Ronaldo Koeman. Kekalahan itu juga menjadi awal buruk bagi The Saints--julukan Southampton--dalam menjalani rentetan ujian beratnya. Sebulan ini, klub itu harus beradu dengan tim-tim raksasa Liga Inggris.

Kamis dinihari nanti, 4 Desember 2014, Southampton akan dijamu Arsenal di Emirates Stadium. Dilanjutkan melayani Manchester United pada Senin pekan depan, lalu menanti Everton lima hari kemudian. Belum lagi Chelsea sepekan setelahnya. Wajar bila pelatih asal Belanda itu tak kuat menutupi rasa takutnya. ”Kami memiliki pemain muda dan kami tidak memiliki pengalaman berada di posisi teratas seperti yang tim-tim besar miliki,” ucapnya.

Koeman sadar menghadapi tim raksasa akan mudah menggerus mental pemainnya. Bayangkan, Southampton sempat membusungkan dada karena mampu menerobos urutan kedua klasemen sementara Liga Inggris. Delapan kali menang dari 13 laga membuat skuad ini mengungguli poin tim mapan, seperti Manchester United, Arsenal, Tottenham Hotspur, dan Liverpool. Ini prestasi yang mengejutkan banyak pihak. (Baca: Ahok Idolakan Arsenal karena Warna Kausnya)

Namun kekalahan 0-3 dari City membikin Southampton tak berlama-lama di bangku kedua. Dengan mengantongi 26 poin, klub yang berdiri pada 21 November 1885 itu terjungkal ke posisi ketiga klasemen. Adapun City berhasil merebut kursi Southampton pada urutan kedua. So’ton--orang Inggris biasa menyebut Southampton dengan sebutan ini--kini terpaut 7 poin dengan pemimpin klasemen, Chelsea.

Selanjutnya: Utak-atik taktik Koeman
<!--more-->
Laga ke depan tak hanya dikhawatirkan mengganggu semangat pasukan Koeman, Southampton juga terancam turun panggung karena harus merelakan benteng pertahanannya berada di luar lapangan. (Baca: Arteta dan Sanogo Jadi Tumbal Kemenangan Arsenal)

Sebut saja gelandang Morgan Schneiderlin, yang dipastikan absen akibat cedera paha kaki kanan saat melawan City. ”Kami tahu persis begitu berartinya Morgan bagi tim kami. Dia salah satu pemain kunci yang bisa menyulitkan tim bila tak bermain,” katanya.

Koeman kini mengkaji kemungkinan memasang Toby Alderweireld di lini tengah. Namun lagi-lagi pria 51 tahun itu tak kuasa menutup keraguannya tanpa kehadiran Schneiderlin di hadapan Arsenal. ”Kami tidak punya pemain seperti yang tim-tim besar miliki di bangku cadangan,” ucapnya.

Cukup pantas bila Koeman keder menghadapi Arsenal. Namun bukan berarti The Saints tak ada celah memenangi laga. Harapan itu terletak pada performa Arsenal yang cukup buruk musim ini. Arsenal masih terpojok pada urutan keenam klasemen dengan mengantongi 20 poin.

Pemain andalan klub berlambang perisai itu juga dihujani cedera, seperti Kieran Gibbs dan Nacho Monreal. Pemain lain, misalnya Alex Oxlade-Chamberlain, Yaya Sanogo, dan Wojciech Szczesny, sudah dikabarkan siap bertarung, tapi belum dipastikan tampil melawan Southampton.

Pasukan Koeman juga bisa belajar dari kemenangan melawan Arsenal pada lanjutan Piala Liga, akhir September lalu. Kala itu Arsenal hanya berhasil membalas dua gol Southampton dengan satu gol. ”Hasil sebelumnya memberi kami keyakinan bisa mengalahkan mereka, tapi Arsenal dalam dua laga terakhir mendapat hasil yang baik,” ujar Koeman.

Arsenal sendiri kini tengah berada di jalur yang benar. The Gunners mampu menekuk klub Jerman, Borussia Dortmund, pada Liga Champions dengan skor 2-0. Begitu juga saat tandang melawan West Bromwich Albion dengan hasil 0-1. Selain itu, pelatih Arsenal, Arsene Wenger, perlu menjawab kritik pedas terhadapnya. ”Kami memang pasang-surut di liga, tapi kami akan datang dengan semangat yang kuat,” ucapnya.

SAINTSFC | AFP | THE INDEPENDENT | TRI SUHARMAN

Berita terkait

Arsenal Kembali Gagal Juara Liga Inggris, Apa Kata Mikel Arteta?

20 menit lalu

Arsenal Kembali Gagal Juara Liga Inggris, Apa Kata Mikel Arteta?

Arsenal finis di posisi kedua Liga Inggris dua kali beruntun, kalah dari Manchester City.

Baca Selengkapnya

Arsenal Jadi Runner-up Liga Inggris 2023-2024, Mikel Arteta Tak Puas dan Bersumpah untuk Terus Mencoba

1 jam lalu

Arsenal Jadi Runner-up Liga Inggris 2023-2024, Mikel Arteta Tak Puas dan Bersumpah untuk Terus Mencoba

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mengatakan bahwa timnya tidak boleh puas dengan posisi kedua di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Manchester City Juara Liga Inggris: Pep Guardiola Bicara Kemungkinan Tinggalkan Etihad, Juga Puji Klopp dan Arteta

2 jam lalu

Manchester City Juara Liga Inggris: Pep Guardiola Bicara Kemungkinan Tinggalkan Etihad, Juga Puji Klopp dan Arteta

Pep Guardiola bicara soal prospek untuk meninggalkan Manchester City beberapa menit setelah meraih gelar Liga Inggris keempat secara beruntun.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris 2023-2024 Sudah Berakhir: Simak Klasemen Akhir, Top Skor, Juara, Peraih Tiket Eropa, dan Tim Terdegradasi

3 jam lalu

Liga Inggris 2023-2024 Sudah Berakhir: Simak Klasemen Akhir, Top Skor, Juara, Peraih Tiket Eropa, dan Tim Terdegradasi

Kompetisi Liga Inggris musim 2023-2024 sudah tuntas. Simak klasemen akhir, top skor, peraih gelar juara dan tiket Eropa, serta tim yang degradasi.

Baca Selengkapnya

Jurgen Klopp Umumkan Arne Slot sebagai Pelatih Baru Liverpool pada Laga Perpisahannya

3 jam lalu

Jurgen Klopp Umumkan Arne Slot sebagai Pelatih Baru Liverpool pada Laga Perpisahannya

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengumumkan Arne Slot sebagai pelatih The Reds selanjutnya pada laga perpisahannya.

Baca Selengkapnya

Manchester United Gagal Raih Tiket Kompetisi Eropa Lewat Jalur Liga Inggris, Masih Ada Kesempatan di Final Piala FA

3 jam lalu

Manchester United Gagal Raih Tiket Kompetisi Eropa Lewat Jalur Liga Inggris, Masih Ada Kesempatan di Final Piala FA

Manchester United (MU) gagal meraih tiket kompetisi Eropa lewat jalur Liga Inggris. Namun, peluang mereka untuk lolos ke Liga Europa masih ada.

Baca Selengkapnya

Top Skor Liga Inggris 2023-2024: Erling Haaland Kembali Raih Sepatu Emas

3 jam lalu

Top Skor Liga Inggris 2023-2024: Erling Haaland Kembali Raih Sepatu Emas

Erling Haaland menjadi top skor Liga Inggris untuk kedua kalinya secara beruntun. Ollie Watkins jadi top assist.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris Berakhir: Tottenham Hotspur Lolos ke Liga Europa, Chelsea ke Liga Conference

4 jam lalu

Liga Inggris Berakhir: Tottenham Hotspur Lolos ke Liga Europa, Chelsea ke Liga Conference

Tottenham Hotspur dan Chelsea lolos ke kompetisi Eropa setelah menjalani laga terakhir Liga Inggris 2023-2024.

Baca Selengkapnya

5 Kunci Sukses Manchester City Raih Gelar Juara Liga Inggris 4 Kali Berturut-turut

4 jam lalu

5 Kunci Sukses Manchester City Raih Gelar Juara Liga Inggris 4 Kali Berturut-turut

Manchester City merayakan gelar Liga Inggris (Premier League) bersejarah, yang empat kali berturut-turut. Ini lima kunci sukses mereka.

Baca Selengkapnya

Manchester City Kembali Juarai Liga Inggris, Simak 6 Gelar Pep Guardiola dalam 8 Tahun

7 jam lalu

Manchester City Kembali Juarai Liga Inggris, Simak 6 Gelar Pep Guardiola dalam 8 Tahun

Keberhasilan Manchester City menjuarai Liga Inggris 2023-2024 menjadi pencapaian luar biasa bagi Pep Guardiola.

Baca Selengkapnya