Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

image-gnews
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dalam acara meet and greet di Mall Senayan Park, Jakarta Pusat, Minggu, 19 Mei 2024. TEMPO/Randy
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dalam acara meet and greet di Mall Senayan Park, Jakarta Pusat, Minggu, 19 Mei 2024. TEMPO/Randy
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyampaikan prediksinya soal juara Liga Inggris 2023-2024. Perebutan gelar akan segera memasuki babak penentuan dengan Manchester City dan Arsenal menjadi dua kandidat terkuat.

Manchester City saat ini menempati puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 88 poin, unggul dua angka dari Arsenal yang berada di peringkat kedua. Kedua tim akan memainkan laga pekan ke-38 atau menjadi pekan terakhir untuk menentukan siapa yang bakal mengangkat trofi.

Kedua tim akan sama-sama memainkan pertandingan kandang. Manchester City akan menjamu West Ham United di Etihad Stadium, sementara Arsenal menghadapi Everton di Emirates Stadium. Pertandingannya bakal digelar dalam waktu bersamaan pada hari ini, Minggu, 19 Mei mulai pukul 22.00 WIB.

Shin Tae-yong pun memprediksi Manchester City bakal keluar sebagai juara Liga Inggris. Jika perkiraannya tepat, maka anak asuh Pep Guardiola akan menjuarai kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Inggris itu sebanyak empat kali berturut-turut. "Menurut saya, Manchester City yang akan juara," ujar dia dalam acara meet and greet di Mall Senayan Park, Jakarta Pusat, Minggu, 19 Mei.

Di atas kertas, Manchester City memang lebih diunggulkan meraih gelar juara. Mereka memiliki catatan apik tak terkalahkan dalam 18 laga kandang terakhir di Liga Inggris musim ini. Kevin De Bruyne dan kawan-kawan juga mendominasi pertemuan atas West Ham United dengan meraih empat kemenangan dan satu hasil imbang dari lima duel terakhir.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Arsenal mesti meraih kemenangan atas Everton pada pertandingan nanti malam sambil berharap Manchester City terpeleset dengan menuai kekalahan atas West Ham United. The Gunners sedang dalam tren positif dengan meraih lima kemenangan beruntun di Liga Inggris. Tim asuhan Mikel Arteta juga punya modal berharga melawan Everton dengan catatan empat kali menang dan satu kali kalah dari lima pertarungan sebelumnya.

Shin Tae-yong sendiri baru saja berhasil membawa Timnas U-23 Indonesia menempati peringkat keempat di Piala Asia U-23 2024. Terdekat, dia bersama skuad senior bakal melakoni laga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Filipina dan Irak. Ia pun meminta para suporter bersatu dan memberi dukungan. "Pastinya timnas akan lebih baik dan berkembang, jadi mohon dukungan dari fans sepak bola Indonesia, semoga sepak bola Indonesia selalu maju."

Pilihan Editor: Rekam Jejak Oxford United Usai Diakuisisi Erick Thohir: Sempat Terseok hingga Promosi ke Championship Liga Inggris

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Calon Pemain Naturalisasi Indonesia Mees Hilgers Menyukai Soto Ayam

1 jam lalu

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, dua calon pemain naturalisasi, mengikuti sesi latihan bersama Timnas Indonesia menjelang kualifikasi Piala Dunia 2026 di Jakarta pada Sabtu, 7 September 2024. Sumber Instagram @timnasindonesia.
Calon Pemain Naturalisasi Indonesia Mees Hilgers Menyukai Soto Ayam

Calon pemain naturalisasi Indonesia Mees Hilgers mengatakan soto ayam menjadi makanan khas tanah air yang paling ia sukai.


Kapten Australia Mathew Ryan: Kualitas Timnas Indonesia Bisa Merepotkan Kami

4 jam lalu

Kapten Australia Mathew Ryan: Kualitas Timnas Indonesia Bisa Merepotkan Kami

Kapten Timnas Australia Mathew Ryan mengingatkan bahwa Socceroos tidak boleh meremehkan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026.


Mees Hilgers dan Eliano Rejinders Mulai Ikut Latihan Bersama Timnas Indonesia Meski Belum Jadi WNI

11 jam lalu

Mees Hilgers (kanan) dan Eliano Reijnders (kiri), dua calon pemain naturalisasi, mengikuti sesi latihan bersama Timnas Indonesia menjelang kualifikasi Piala Dunia 2026 di Jakarta pada Sabtu, 7 September 2024. Sumber Instagram @timnasindonesia.
Mees Hilgers dan Eliano Rejinders Mulai Ikut Latihan Bersama Timnas Indonesia Meski Belum Jadi WNI

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders disambut positif para pemain Timnas Indonesia saat ikut latihan untuk pertama kalinya.


Kelakar Diego Michiels soal Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia: Dulu Netizen Komentar Kayak Mau Dijajah

12 jam lalu

Pemain Borneo FC Diego Michiels (kiri) dan Stefano Lilipaly dalam acara Trophy Tour ASEAN Club Championship Shopee Cup 2024 di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu, 7 September 2024. TEMPO/Randy
Kelakar Diego Michiels soal Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia: Dulu Netizen Komentar Kayak Mau Dijajah

Diego Michiels menceritakan perbedaan respons masyarakat terhadap pemain naturalisasi di Timnas Indonesia dulu dan sekarang.


Jay Idzes Bangga Jadi Kapten Timnas Indonesia, Akui Butuh Dukungan Suporter saat Laga Lawan Australia

12 jam lalu

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes saat melawan Arab Saudi. Foto : PSSI
Jay Idzes Bangga Jadi Kapten Timnas Indonesia, Akui Butuh Dukungan Suporter saat Laga Lawan Australia

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes mengaku bangga dapat memimpin rekan-rekannya sebagai kapten saat meraih satu poin penting melawan Arab Saudi.


Stefano Lilipaly dan Diego Michiels Nilai Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia Berdampak Positif

12 jam lalu

Kiper timnas Indonesia Maarten Paes saat menepis penalti pemain Arab Saudi. Foto : PSSI
Stefano Lilipaly dan Diego Michiels Nilai Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia Berdampak Positif

Stefano Lilipaly dan Diego Michiels menilai kehadiran pemain naturalisasi telah memberi dampak positif untuk Timnas Indonesia.


Stefano Lilipaly dan Diego Michels Hadiri Trophy Tour ASEAN Club Championships, Langsung Target Gelar Juara

13 jam lalu

Pemain Borneo FC Diego Michiels (kiri) dan Stefano Lilipaly dalam acara Trophy Tour ASEAN Club Championship Shopee Cup 2024 di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu, 7 September 2024. TEMPO/Randy
Stefano Lilipaly dan Diego Michels Hadiri Trophy Tour ASEAN Club Championships, Langsung Target Gelar Juara

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia Diego Michiels dan Stefano Lilipaly menargetkan gelar juara ASEAN Club Championship Shopee Cup 2024 bersama Borneo FC.


Profil Eliano Reijnders, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Berdarah Maluku dan Adik Pemain AC Milan

15 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Eliano Reijnders berjabat tangan. Instagram @erickthohir.
Profil Eliano Reijnders, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Berdarah Maluku dan Adik Pemain AC Milan

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia Eliano Reijnders bisa bermain di berbagai posisi.


Erick Thohir Tinjau SUGBK Jelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Timnas Indonesia vs Australia

15 jam lalu

Ketum PSSI Erick Thohir (tengah) meninjau kondisi Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) di Senayan, Jakarta,. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto
Erick Thohir Tinjau SUGBK Jelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Timnas Indonesia vs Australia

Erick Thohir meninjau Stadion Gelora Bung Karno jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga antara Timnas Indonesia dan Australia.


3 Fakta Terkini Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia: Kondisi Rumput SUGBK hingga Latihan Perdana di Jakarta

17 jam lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia senior mengikuti sesi latihan di Lapangan A, Kompleks GBK, Jakarta, Sabtu (31/8/2024). Latihan tersebut sebagai persiapan Timnas Indonesia senior jelang putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia menghadapi Arab Saudi pada Kamis (5/9) di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/Spt.
3 Fakta Terkini Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia: Kondisi Rumput SUGBK hingga Latihan Perdana di Jakarta

Laga Timnas Indonesia vs Australia akan digelar di SUGBK, Selasa, 10 September 2024.