Latihan Timnas U-23 Dipantau Agen Pemain, Mengapa?  

Reporter

Kamis, 18 Desember 2014 16:02 WIB

Pesepakbola Timnas Indonesia U-23 Alfin Ismail Tuasalamony (kanan) bersama rekannya melakukan selebrasi seusai berhasil memasukkan bola ke gawang Republik Dominika dalam laga persahabatan di Stadion Utama GBK, Jakarta (15/5). ANTARA/Rosa Panggabean

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 melakukan latihan perdana di Lapangan POR Sawangan Depok, Jawa Barat, Kamis, 18 Desember 2014. Latihan ini cukup diminati penonton, bahkan dipantau oleh seorang agen pemain yang cukup dikenal di Indonesia yaitu Muly Munial.

Kehadiran pemilik agen Munial Sport Grup (MSG) bukan tanpa alasan karena dua pemainnya yaitu Ryuji Utomo dan Gavin Kwan Adsit ternyata ikut seleksi timnas yang dipersiapkan untuk kualifikasi Piala AFC U-22 dan SEA Games 2015 itu. (Baca: Batal Lawan Qatar, Program Timnas U-23 Berubah)

Sebelum menjalani pemusatan latihan, kedua pemain menjalani trial di klub peserta J-League Jepang. Hanya saja, keputusan belum didapat dan keduanya lebih memilih klub peserta Liga Super Indonesia (LSI) yaitu Mitra Kukar.

Selama timnas menjalani latihan, Muly Munial terlihat serius memantau pemain di tepi lapangan yang tidak jauh dari jajaran pelatih timnas yang dipimpin Aji Santoso. Bahkan, setelah latihan berakhir langsung melakukan komunikasi pelatih.

Jalinan komunikasi dengan Aji Santoso tidak hanya di pinggir lapangan. Percakapan akrab juga terjadi di depan pintu mes pelatih dan ofisial timnas dan bahkan semakin serius dengan bergabungnya asisten pelatih, Muhammad Zein Alhadad.

"Siapa saja boleh datang ke sini. Mau dia PNS, masyarakat silakan saja. Muly juga teman lama saya," kata Aji Santoso dengan nada yang sedikit tinggi.

Pemain yang diageni oleh Muly Munial tidak hanya masuk ke timnas Indonesia U-23. Beberapa pemain juga masuk ke timnas senior seperti Firman Utina. Sebelumnya ada nama Ahmad Bustomi maupun Bambang Pamungkas.

Selain itu beberapa nama pemain yang cukup dikenal juga di bawah kendali Muly Munial yaitu Andik Vermansyah yang saat ini merumput di Selangor FA, Syamsir Alam, serta pemain keturunan Prancis, Andrea Bitar.

"Semua pemain mempunyai peluang untuk masuk timnas. Kami gak mempersoalkan dia dari Divisi Utama maupun ISL asal kualitasnya sesuai dengan standar," kata pelatih asal Malang itu.

Latihan perdana timnas di Lapangan POR Sawangan, Depok, diikuti 24 dari 30 pemain yang dipanggil. Pemain yang belum hadir karena beberapa hal. Untuk pemain asal Papua terkendala masalah penerbangan. Sesuai dengan rencana, baru bergabung 21 Desember.

ANTARA

Berita Lain
Madrid Selangkah Lagi Raih Trofi Piala Dunia Antarklub
Milan Ingin Tukar Torres dengan Cerci
Semen Padang Kontrak Herman Dzumafo

Berita terkait

AFC Nobatkan Rafael Struick Bintang Masa Depan Usai Piala Asia U-23 2024, Ini Profil Striker Timnas Indonesia

6 jam lalu

AFC Nobatkan Rafael Struick Bintang Masa Depan Usai Piala Asia U-23 2024, Ini Profil Striker Timnas Indonesia

Strikter Timnas Indonesia U-23, Rafael Struick raih penghargaan Bintang Masa Depan usai Piala Asia U-23. Kalahkan Ali Jasim dari Irak.

Baca Selengkapnya

PSSI Hanya Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong selama 3 Tahun, Ini Alasannya

7 jam lalu

PSSI Hanya Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong selama 3 Tahun, Ini Alasannya

Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga menjelaskan alasan federasi hanya memberi perpanjangan kontrak tiga tahun untuk Shin Tae-yong.

Baca Selengkapnya

PSSI akan Pasang Target Tinggi untuk Shin Tae-yong setelah Tembus Empat Besar Piala Asia U-23 2024

11 jam lalu

PSSI akan Pasang Target Tinggi untuk Shin Tae-yong setelah Tembus Empat Besar Piala Asia U-23 2024

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga memastikan pihaknya akan memberi target tinggi untuk Shin Tae-yong.

Baca Selengkapnya

Ketika Shin Tae-yong Menangis dan Pemain Ingin Walkout di Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

21 jam lalu

Ketika Shin Tae-yong Menangis dan Pemain Ingin Walkout di Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Ernando Ari dan Ilham Rio Fahmi menceritakan suasana ruang ganti usai Timnas U-23 Indonesia gagal lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Ernando Ari Ungkap Pesan Shin Tae-yong ke Pemain Timnas U-23 Indonesia Usai Gagal Lolos Olimpiade

21 jam lalu

Ernando Ari Ungkap Pesan Shin Tae-yong ke Pemain Timnas U-23 Indonesia Usai Gagal Lolos Olimpiade

Ernando Ari meminta Shin Tae-yong agar tidak terlena dengan pencapaian Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Witan Sulaeman Anggap Chemistry Para Pemain Timnas Indonesia Makin Baik Usai Piala Asia U-23

23 jam lalu

Witan Sulaeman Anggap Chemistry Para Pemain Timnas Indonesia Makin Baik Usai Piala Asia U-23

Witan Sulaeman mengatakan ikatan mental atau chemistry antara para pemain sudah terjalin dengan baik selama Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Klaim Banyak Pihak Puji Perkembangan Pesat Timnas Indonesia Usai Piala Asia U-23

1 hari lalu

Erick Thohir Klaim Banyak Pihak Puji Perkembangan Pesat Timnas Indonesia Usai Piala Asia U-23

Erick Thohir menilai banyak pihak mengaku terkejut melihat pencapaian Timnas Indonesia U-23 saat ini. Apa argumentasinya?

Baca Selengkapnya

Timnas U-20 Indonesia Bakal Turun di Turnamen Toulon 2024, Satu Grup Bersama Italia dan Jepang

1 hari lalu

Timnas U-20 Indonesia Bakal Turun di Turnamen Toulon 2024, Satu Grup Bersama Italia dan Jepang

Timnas U-20 Indonesia asuhan Indra Sjafri akan mengikuti Turnamen Maurice Revello atau yang dikenal dengan Turnamen Toulon 2024.

Baca Selengkapnya

Hokky Caraka Akui Guinea Tangguh, Sebut Timnas U-23 Indonesia Perlu Evaluasi

1 hari lalu

Hokky Caraka Akui Guinea Tangguh, Sebut Timnas U-23 Indonesia Perlu Evaluasi

Hokky Caraka merasa sedih dengan kegagalan Timnas U-23 Indonesia lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Simak Kabar Terkini Proses Naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven dan Calvin Verdonk

1 hari lalu

Simak Kabar Terkini Proses Naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven dan Calvin Verdonk

Angota Exco PSSI Arya Sinulingga mengungkapkan kabar terkini soal proses naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven, dan Calvin Verdonk.

Baca Selengkapnya