Gunawan Dwi Cahyo Pemain Terakhir Direkrut Persija  

Reporter

Jumat, 16 Januari 2015 14:24 WIB

Pemain Jakarta All Star (Putih), Gunawan Dwi Chayo berebut bola dengan pemain Timnas U-23, Agung Supriyanto (merah) dalam pertandingan persahabatan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (19/6). TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta - Persija Jakarta resmi merekrut Gunawan Dwi Cahyo dari Mitra Kukar. Pemain tim nasional U-23 ini akan memperkuat pertahanan Macan Kemayoran di kompetisi Liga Super Indonesia 2015. "Gunawan sudah menyelesaikan proses administrasinya," ujar pelatih Persija Jakarta Rahmad Darmawan di Kota Padang, Sumatera Barat, Jumat, 16 Januari 2015.

Rahmad mengatakan, pada musim kompetisi yang akan bergulir Februari 2015 ini, sudah ada 27 pemain anyar dan pemain lama yang bakal bermukim di Jakarta. "Gunawan yang terakhir bergabung dengan kita kemarin," ujarnya. (Baca: Persija Tampil di Piala SCM, Rahmad Perkuat Mental)

Mantan pelatih tim nasional Indonesia ini mengaku tidak ada lagi rekrutmen pemain setelah Gunawan. "Kita sudah cukup. Ini saja kemungkinan akan kita evaluasi akhir Januari nanti," ujarnya.

Rahmad sudah menemukan gambaran materi inti. Hanya tinggal mencari potensi pemain yang lain untuk mem-backup tim ini. Sebab, salah satu syarat stabilitas permainan tim terjaga adalah, kualitas pemain inti dan pelapis harus seimbang. Persija akan mengikut turnamen pramusim Piala Surya Citra Mandiri. Bagi Rahmad ini ajang uji coba menjelang kompetisi LSI dimulai.

Rahmad juga akan memainkan pemain barunya, Gunawan, dalam turnamen tersebut. "Semua pemain akan kita mainkan di turnamen ini," ujarnya.

ANDRI EL FARUQI

Berita Lain
Tiga Pemain Arsenal Absen Panjang
Ketua PSSI: AFC Tutup Pintu buat Tim Sembilan
PSSI Habiskan Rp 120 Miliar Setahun
Ferdinand Sinaga Dapat Peran Baru di Sriwijaya

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

9 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

3 hari lalu

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

Setelah pertandingan pekan ke-34, RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 di musim berikutnya. Ini profil klub milik Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

4 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

5 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

9 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

12 hari lalu

Rizky Ridho Belum Puas Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Rizky Ridho dan para pemain timnas U-23 Indonesia akan berjuang keras mengalahkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

14 hari lalu

Hasil Liga 1: Bermain Imbang Lawan Barito Putera, Persija Jakarta di Peringkat 10 Klasemen

Persija Jakarta unggul lebih dulu lewat gol Ryo Matsumura, sebelum akhirnya laga berakhir imbang 2-2 melawan Barito Putera di pekan ke-32 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

14 hari lalu

Hasil Liga 1: Madura United Kalahkan PSM Makassar 2-0, Naik Peringkat Empat Jaga Asa Lolos Championship Series

Madura United mengalahkan PSM Makassar 2-0 pada pekan ke-32 Liga 1 berkat gol Riyatno Abiyoso dan Dalberto.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

16 hari lalu

Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.

Baca Selengkapnya