Di Matteo Targetkan Schalke Mencetak Gol Lebih Dulu  

Reporter

Selasa, 10 Maret 2015 22:00 WIB

Roberto Di Matteo. REUTERS/Eddie Keogh

TEMPO.CO, Madrid - Pelatih Schalke, Roberto Di Matteo, menegaskan timnya harus membalik keadaan setelah kalah 2-0 melawan Real Madrid pada pertandingan pertama babak 16 besar atau perdelapan final Liga Champions di kandang Schalke pada 18 Februari lalu. Schalke menghadapi tuan rumah Real Madrid di Stadion Santiago Bernabéu, Madrid, Spanyol, Selasa petang, atau Rabu dinihari, 11 Maret 2015.

Roberto Di Matteo belum menyerah dan meyakini pertandingan nanti akan menjadi sangat menarik kalau pasukannya unggul lebih dulu. Real Madrid yang merupakan juara bertahan difavoritkan untuk memenangi Liga Champions 2014-2015 ini.

Schalke kembali menemukan penampilan terbaiknya dengan menghantam Hoffenheim 3-1 di Bundesliga Jerman. Adapun Madrid dikalahkan 0-1 oleh Athletico Bilbao di Liga Spanyol, sehingga turun peringkat ke posisi kedua klasemen sementara Liga Spanyol, digusur rival utamanya, Barcelona.

"Dalam musim (kompetisi) yang panjang, satu tim selalu akan kalah dalam sejumlah pertandingan. Real Madrid masih merupakan tim yang fenomenal, bermaterikan individu dengan keterampilan luar biasa," tutur Di Matteo. "Karena itu, penting bagi kami untuk tampil dengan tetap terorganisasi. Kalau kami dapat melakukannya kami dapat menahan serangan Madrid," kata Di Matteo.

Di Matteo berharap pertandingan nanti berlangsung sengit. "Kami berharap tampil sebagai tim yang hebat, dan mudah-mudahan lawan bermain buruk. Kalau ini yang terjadi kami dapat meraih hasil positif. Kami harus mencetak gol lebih dulu sehingga pertandingan akan berlangsung menarik," ujar Di Matteo.

ESPN | AGUS BAHARUDIN

Berita terkait

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

2 jam lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

1 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

3 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

3 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

3 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

4 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

4 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

4 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

4 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya