Ridwan Kamil Resmi Tolak Tim Transisi PSSI

Reporter

Kamis, 14 Mei 2015 04:15 WIB

Walikota Bandung, Ridwan Kamil. ANTARA/aacc2015/Widodo S. Jusuf

TEMPO.CO , Bandung: Wali Kota Bandung Ridwan Kamil akhirnya memutuskan untuk tak bergabung dengan tim transisi yang dibentuk Kementerian Pemuda dan Olahraga. Keputusan itu ia pastikan setelah menimbang sejumlah risiko yang mungkin muncul jika ia bergabung dalam tim transisi.

Dia menolak tawaran tersebut dengan mengirimkan surat pengunduran diri pagi tadi. "Berada dalam tim transisi akan banyak menyita waktu saya sebagai wali kota. Saya masih punya setumpuk tugas untuk beresin Bandung," kata dia, saat dihubungi Tempo, Rabu, 13 Mei 2015.

Meski menolak tawaran Kemenpora, Emil--sapaan akrab Ridwan, berkomitmen untuk setia memberi gagasan pada tim transisi. "Saya siap dimintai saran, atau masukan soal persepakbolaan di Indonesia," ujar dia.

Sebelumnya, Emil mengundang tokoh sepakbola dan pemain Persib untuk memahami perkara Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) saat ini. Pertemuan itu ia lakukan pada Senin, 11 Mei 2015 lalu. Tokoh sepakbola yang ia undang di antaranya PSSI, bobotoh Persib, pesepakbola Persib, dan manajemen Persib.

Atas pertemuan itu, akhirnya Emil mempertimbangkan untuk tak masuk dalam tim, karena takut dinilai mengandung unsur politis. "Tapi saya dukung usaha reformasi pemerintah. Mafia memang harus diberantas," kata dia.

Sebelumnya, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi mengumumkan personel tim yang salah satu tugasnya mengambil alih kewenangan PSSI, yang telah dibekukan pada 17 April 2015. "Tim ini akan membenahi tata kelola sepak bola. Kami bahkan menyiapkan tagline, yaitu 'Indonesia Memanggil'," kata Imam Nahrawi mengawali sambutannya.

Ada 17 nama yang dilibatkan dalam Tim Transisi PSSI. Mereka akan berkumpul pekan depan guna membahas cetak biru sepak bola Indonesia yang telah disiapkan.

"Tim ini nantinya akan dibantu tim teknis. Kami menyerahkan sepenuhnya kepada tim transisi untuk menentukan tim teknisnya," kata Menteri Imam Nahrawi. Selain Ridwan Kamil, PSSI pun memanggil Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo, mantan Pangdam Bukit Barisan Loedwijk Paulus, Wali Kota Batu Eddy Rumpoko, dan mantan Wakil Ketua KPK Bibit Samad Rianto.

PERSIANA GALIH

Berita terkait

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

5 jam lalu

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

Ketua DPP Golkar Dave Laksono mengatakan saat ini Ridwan Kamil memiliki dua surat tugas untuk Pilkada Jakarta dan Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

2 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

2 hari lalu

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

PAN juga telah menyiapkan sejumlah alternatif nama apabila nantinya Golkar menginginkan nama lain. Ada Eko Patrio dan Lula Kamal.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

3 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

3 hari lalu

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

Kabar Atalia Praratya mundur dari pemilihan Wali Kota Bandung dibantah Waketum Golkar. Ini profil istri Ridwan Kamil tersebut.

Baca Selengkapnya

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

4 hari lalu

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

Partai Golkar DKI menyatakan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jawa Barat, bukan di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

7 hari lalu

Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

Jika Ridwan Kamil maju di Pilkada Jabar, Golkar akan berfokus pada pencalonan Ahmad Zaki Iskandar dan Erwin Aksa di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Waketum Golkar Sebut Istri Ridwan Kamil Belum Mundur dari Bursa Calon Pilwalkot Bandung

8 hari lalu

Waketum Golkar Sebut Istri Ridwan Kamil Belum Mundur dari Bursa Calon Pilwalkot Bandung

Doli menyebut istri Ridwan Kamil itu belum tentu maju Pilwalkot Bandung dan melepas statusnya sebagai calon anggota DPR.

Baca Selengkapnya

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

9 hari lalu

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyatakan dirinya siap maju di Pilkada 2024 setelah mendapat arahan dari Ketum PAN, tapi...

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Bursa Cagub Bersaing Sengit di Pilgub DKI Jakarta, Jawa Timur, dan Sumatera Utara

12 hari lalu

Pilkada 2024: Bursa Cagub Bersaing Sengit di Pilgub DKI Jakarta, Jawa Timur, dan Sumatera Utara

Sejumlah kandidat yang digadang-gadang akan maju sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur untuk Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya